Perawatan Bibir

Trik Memijat Bibir Agar Tampak Seksi

Trik Memijat Bibir Agar TampakSeksi

Memiliki bibir yang nampak seksi dan merona secara alami tentu merupakan hal yang sangat di inginkan oleh wanita. Kecantikan wanita memang salah satunya dipengaruhi oleh tampilan bibir mereka. Dalam hal ini, mengetahui beberapa cara perawatan bibir tentu menjadi hal yang penting untuk meningkatkan penampilan Anda. Sebenarnya, ada beberapa cara untuk perawatan bibir yang dapat Anda aplikasikan setiap hari. Salah satu cara yang cukup efektif adalah dengan memijat bibir. Ya, memijat bibir adalah salah satu cara yang cukup menarik dan berhasil dilakukan dalam perawatan bibir harian. Dengan memijat bibir, Anda tentu akan mendapatkan bibir yang lebih lembut dan terhindar dari beberapa masalah yang sering muncul, seperti bibir pecah-pecah, bibir kusam dan lainnya. Berikut ada beberapa trik memijat bibir agar tampak seksi yang dapat menjadi ide perawatan bibir harian bagi Anda dengan beberapa tambahan bahan alami.

Sponsor : dr rochelle skin expert

  1. Madu

Memijat bibir dengan tambahan madu merupakan cara pertama yang dapat Anda aplikasikan. Ini adalah salah satu cara yang sudah sejak lama diyakini sebagai menu perawatan bibir yang cukup efektif dilakukan kapanpun. Sebagaimana kita tahu, madu merupakan herbal yang memilliki banyak sekali khasiat untuk meningkatkan kesehatan tubuh secara umum. Selain itu, madu juga dapat digunakan sebagai bahan utama perawatan bibir alami, terutama bagi wanita yang ingin tampil menarik dengan bibir yang lebih merona sepanjang hari. Nah, cara pengaplikasiannya adalah Anda hanya perlu untuk mengoleskan sedikit madu pada permukaan bibir Anda secara merata dan tipis. Setelah itu, pijat bibir Anda perlahan hingga seolah madu meresap pada permukaan bibir. Diamkan selama 20 menit lalu bilas bibir Anda dengan air dingin hingga benar-benar bersih.

  1. Minyak zaitun

Minyak zaitun menjadi salah satu bahan alami yang sangat baik digunakan dalam perawatan bibir harian. Bahan yang satu ini memang sangat terkenal karena kemampuan dan kandungannya yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh secara umum setiap hari. Minyak zaitun dipercaya memiliki senyawa yang sangat aktif yang sangat bagus untuk membuat bibir menjadi lebih lembut dan lebih lembab. Dengan pemakaian secara teratur, minyak zaitun akan membebaskan beragam masalah bibir dan tentu saja Anda akan sangat menyukainya. Cara pengaplikasiannya adalah hanya dengan mengoleskan minyak zaitin sedikit dan merata pada permukaan bibir lalu memijatnya secara perlahan. Lakukan perawatan ini minimal dua kali sehari untuk hasil yang maksimal.

  1. Jeruk nipis

Bahan alami selanjutnya yang dapat digunakan untuk tambahan dalam perawatan bibir dengan cara memijatnya adalah jeruk nipis. Jeruk nipis merupakan salah satu bahan alami yang sangat baik untuk kesehatan bibir anda. Dengan perpaduan yang menarik antara vitamin C dan antioksidan, jeruk nipis akan membuat bibir menjadi lebih sehat, lembab dan juga terhindar dari beberapa masalah yang sering muncul. Kandungan vitamin C pada jeruk nipis akan menanggulangi bibir kering sehingga masalah bibir pecah-pecah tidak muncul lagi. Selain itu, kandungan antioksidan pada jeruk nipis akan membuat bibir menjadi lebih merona sepanjang hari. Nah, iris jeruk nipis, oleskan irisan jeruk nipis secara merata pada bagian permukaan bibir lalu pijat perlahan. Anda akan mendapatkan hasil yang lebih maksimal dengan dua kali perawatan setiap hari.

  1. Ubi merah

Pernahkah Anda mengkonsumsi ubi merah? Ya, ubi merah adalah salah satu camilan yang enak dan menyehatkan. Selain dimanfaatkan sebagai bahan camilan, ternyata ubi merah juga merupakan salah satu bahan alami yang sangat baik untuk perawatan bibir harian anda. Ubi merah memiliki kandungan vitamin yang sangat bagus bagi kesehatan bibir Anda, yang akan membuat bibir nampak lebih lembut. Selain itu, hal menarik dari ubi merah adalah adanya zat pigmen alami di dalamnya. Zat pigmen alami ini akan menjadi pewarna bibir alami saat perawatan yang Anda lakukan. Zat pigmen yang terdapat dalam ubi merah dapat membuat bibir menjadi lebih merona dengan alami. Cara pengaplikasiannya adalah buatlah pasta ubi merah lalu terapkan di permukaan bibir dan pijat secara perlahan.

  1. Lidah buaya

Siapa yang tidak kenal tumbuahn yang satu ini? Lidah buaya merupakan salah satu herbal yang memiliki banyak sekali kegunaan untuk perawatan tubuh wanita. Kita tahu bahwa lidah buaya adalah salah satu bahan alami yang sangat baik yang dapat digunakan untuk meluruskan rambut dengan sempurna. Selain itu, lidah buaya juga dapat digunakan untuk alternative lulur untuk mendapatkan kulit yang sehat dan lembut. Di sisi yang lain, lidah buaya ternyata bisa digunakan untuk perawatan bibir harian. Gel lidah buaya memiliki senyawa yang aktif untuk membuat bibir menjadi lebih lembut dan cerah. Ambil lidah buaya, belah dan dapatkan gelnya untuk dioleskan secara merata pada bagian bibir. Pijat setelahnya dan rasakan perubahan yang akan Anda dapatkan.

Nah, dari penjelasan tersebut, kita dapat melihat bahwa ada beberapa bahan alami yang dapat digunakan untuk perawatan bibir harian. Bahan alami dengan beberapa pijatan secara merata pada permukaan bibir akan membuat bibir menjadi lebih sehat serta lembut. Aplikasikan perawatan bibir harian ini dengan teratur demi hasil perawatan yang lebih maksimal.

1
6%
like
8
53%
love
5
33%
haha
1
6%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top