Perawatan Rambut

Suka Tantangan, Coba Dulu Perawatan Rambut Hair Gloss Treatment Ini!

Perawatan rambut hair gloss treatment

Perawatan rambut hair gloss treatment. Rambut adalah bagian terpenting dalam tubuh wanita. Perannya yang sangat besar membuat setiap orang selalu ingin merawatnya. Tidak heran bila masyarakat masih mempertahankan doktrin bahwa rambut adalah mahkota bagi seorang wanita. Tidak hanya karena letaknya yang berada di bagian atas kepala, rambut disebut sebagai mahkota wanita lantaran rambut dapat melengkapi kecantikan seorang wanita. Wanita berparas cantik sekalipun tanpa didukung dengan tampilan rambut yang rapi dan sehat tentu saja penilaian kecantikannya akan berkurang. Berbicara mengenai kecantikan rambut, dewasa ini perawatan rambut mengalami perkembangan. Lihat saja dahulu perawatan rambut hanya didominasi dengan penggunaan shampoo namun kini berkembang menjadi perawatan rambut maksimal. Bahkan beragam perawatan rambut mulai bisa dilakukan tanpa biaya yang mahal. Salah satu yang sedang tren ialah hair gloss treatment. Konon perawatan rambut yang satu dilakukan untuk menghasilkan tampilan rambut yang lebih berkilau. Nah, Anda yang menyukai tantangan dan ingin memperbaiki kesehatan rambut yuk coba dulu treatment yang satu ini.

Perawatan rambut hair gloss treatment2

Sponsor: dr rochelle skin expert

  • Apa Itu Hair Gloss Treatment?

Perawatan rambut hair gloss treatment3

Bagi beberapa orang, perawatan hair gloss masing terdengar asing di telinga. Akan tetapi, sebenarnya perawatan yang satu ini bukan hal baru di bidang perawatan rambut. Mereka yang seringkali berkecimpung dalam perawatan rambut mengenal hair gloss treatment sebagai perawatan sekaligus pewarnaan rambut. Secara garis besar, hair gloss treatment akan mengeluarkan efek yang tidak berbeda jauh dengan proses pewarnaan rambut pada umumnya. Hanya saja sifatnya yaitu semi permanen. Hair gloss sendiri dikenal sebagai perawatan yang dilakukan dengan tidak mengikutsertakan zat atau kandungan kimiawi. Hal tersebut dilakukan mengingat zat kimiawi lebih rentan membuat rambut menjadi rusak. Formula yang digunakan pada proses hair gloss treatment sendiri bersifat acidid sehingga memberikan efek positif pada lapisan rambut. Formula tersebut bermanfaat untuk menjadikan rambut terasa lebih lembut dan ringan. Saat ini banyak orang mulai tertarik melakukan perawatan yang satu ini. Apalagi gloss treatment bisa dilakukan di rumah dengan beberapa ketentuan.

  • Siapa Yang Boleh Melakukan Hair Gloss Treatment?

Perawatan rambut hair gloss treatment4

Pada dasarnya setiap orang bisa melakukan perawatan hair gloss treatment. Namun, perawatan ini sangat cocok dilakukan oleh orang-orang yang memiliki rambut rusak. Hal ini dikarenakan hair gloss treatment adalah perawatan dan pewarnaan rambut sehingga orang-orang memiliki rambut rusak sangat membutuhkan hair gloss treatment. Terlebih, hair gloss treatment tidak mengandalkan bahan-bahan kimia dalam prosesnya. Pemilik rambut kering dan rusak sangat cocok bila melakukan perawatan rambut hair gloss treatment. Pewarnaan yang pas pada rambut akan membuat rambut rusak tertutupi bahkan pulih kembali. Treatment rambut tersebut konon mampu membuat kondisi rambut yang semula rusak, kering dan tidak terawat menjadi lebih lembut dan halus. Sementara formulanya juga memberikan efek lembut layaknya saat kita menggunakan kondisioner. Efek kondisioner pada hair gloss treatment bekerja secara intens sampai ke lapisan kutikula rambut. Pada umumnya, perawatan hair gloss terdiri dari dua macam menurut sifatnya. Pertama sifatnya clear dan keuda sifatnya memberi warna. Jenis yang pertama difungsikan untuk membuat warna alami rambut menjadi lebih hidup dan sehat. Sementara warna yang kedua difungsikan untuk memberi efek hair coloring.

  • Apa Kelebihan Perawatan Rambut Hair Gloss Treatment?

Perawatan rambut hair gloss treatment5

Berbicara mengenai kelebihan perawatan rambut di atas tentu saja ada banyak sekali kelebihannya mengingat hair gloss treatment kini sedang tren di kalangan wanita. Hair gloss disebut sebagai pewarna tone on tone. Beberapa orang menyebutnya sebagai toning. Hair gloss biasanya mengandung amonia yang aman untuk semua jenis rambut. Selain dipercaya efektif membuat rambut menjadi lebih berwarna, hair gloss treatment membuat rambut menjadi lebih sehat dan berkilau. Molekul dalam hair gloss terdiri dari kumpulan logene G yang mana merupakan bahan aktif pilihan untuk melindung keseimbangan kondisi rambut. Molekul pelicin dalam hair gloss terdiri dari amphoteric polymer. Fungsinya yaitu membuat rambut menjadi licin sehingga mudah disisir. Untuk melakukan perawatan hair gloss treatment dengan benar ada tahapan-tahapan yang perlu Anda perhatikan. Pertama yaitu bagi rambut menjadi empat bagian. Kemudian aplikasikan krim hair gloss pada rambut yang masih kering. Sebaiknya saat hendak melakukan perawatan tersebut hindari untuk keramas dahulu. Aplikasikan krim secara merata dari akar sampai ujung rambut. Diamkan selama kurang lebih 20 menit. Barulah kemudian bilas rambut dengan menggunakan air hangat. Terakhir keringkan dan tata rambut sesuai dengan yang Anda inginkan. Salah satu kelebihan dari hair gloss ialah bisa dilakukan di waktu yang singkat sehingga cocok dilakukan oleh orang-orang yang sibuk. Kelebihan lainnya ialah daya tahannya bisa mencapai 3 hingga 4 minggu lho. Jadi lebih tahan lama ketimbang menggunakan pewarna rambut pada umumnya. Agar warna tetap berkilau disarankan untuk melakukan pengulangan perawatan hingga 2 kali dalam sebulan.

Nah, apakah Anda ingin mencoba perawatan rambut hair gloss treatment tersebut? Perawatan rambut di atas memang terbilang cukup aman akan tetapi sebaiknya Anda tidak melakukannya secara berlebihan. Cukup lakukan perawatan ulang setelah warna pada rambut Anda tidak berkilau lagi. Tidak hanya itu, Anda juga sebaiknya mengurangi aktifitas penggunaan bahan-bahan kimia bila melakukan perawatan lainnya. Sebaliknya, lakukan perawatan DIY dengan memanfaatkan bahan-bahan alami seperti lidah buaya dan minyak kelapa untuk menghitamkan dan melembabkan rambut. Selain tidak membutuhkan biaya yang besar, perawatan tersebut juga tidak menimbulkan efek buruk setelah perawatan selesai dilakukan. Selamat mencoba!

4
22%
like
1
5%
love
12
66%
haha
1
5%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top