Perawatan Tubuh

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!

Simak! Inilah cara memperindah tubuh selain spa! Banyak wanita gemar melakukan spa untuk mendapatkan bentuk tubuh yang indah dan terawat. Padahal, sebenarnya selain melakukan spa, seseorang dapat melakukan cara-cara lainnya untuk tetap merawat dan menjaga kesehatan serta  kecantikan tubuh. Sayangnya masih banyak wanita yang mengabaikan cara-cara sederhana tersebut bahkan terkadang tidak memperhatikannya. Apalagi saat ini perkembangan dunia kecantikan membuat kebanyakan wanita lebih menyukai perawatan tubuh yang lebih praktis karena dapat menyingkat waktu mereka untuk merawat tubuh. Berikut adalah beberapa cara untuk memperindah tubuh yang sebaiknya Anda perhatikan setiap hari. Siapa tahu dengan cara-cara sederhana ini Anda akan mendapatkan tubuh yang lebih sehat dan terawat.

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!2

Sponsor: kezia skin expert

  1. Membersihkan wajah setiap pagi setelah bangun tidur

Merawat tubuh tidak hanya dilakukan pada bagian kaki atau tangan saja. Setiap wanita sebaiknya merawat tubuh mulai dari ujung kepala hingga bagian kaki. Tak hanya dari bagian tubuh atas, untuk mendapatkan tubuh yang terawat, perawatan harus dilakukan pada saat pertama kali bangun tidur hingga kembali tidur di malam hari. Salah satu perawatan yang dilakukan saat pagi hari ialah membersihkan wajah. Membersihkan wajah termasuk ke dalam perawatan diri yang perlu diperhatikan. Sebaiknya, perhatikan kebiasaan Anda saat pertama kali bangun tidur.

Hal pertama yang harus Anda lakukan ialah mengonsumsi air putih dan membersihkan wajah. Cara membersihkan wajah yang tepat ialah dengan menggunakan air bersih dan facial wash. Mencuci wajah setelah pertama kali bangun tidur akan membuat wajah menjadi bersih karena sisa masker yang kita gunakan selama semalaman akan terbilas bersama air yang kita gunakan untuk mencuci wajah. Tak hanya mencuci wajah dengan facial wash, setelah mencuci wajah Anda sebaiknya menghirup udara segar di pagi hari. Pasalnya, udara segar di pagi hari bisa membuat wajah kita kembali lebih segar dan memperbaiki mood.

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!3

  1. Memilih sarapan yang pas sesuai kebutuhan tubuh

Merawat tubuh tidak hanya sekedar melakukan spa saja. Pola makan sehari-hari juga menjadi perhatian seorang wanita. Bukankah Anda ingin memiliki tubuh yang cantik dengan berat badan seimbang? Untuk mendapatkannya, setiap wanita harus memiliki pola makan yang baik. Makanan yang disantap setiap pagi juga harus diperhatikan dengan benar. Hal ini mengingat setiap orang membutuhkan asupan makanan yang berbeda. Contohnya saja seorang wanita yang memiliki tubuh lebih gendut membutuhkan sarapan yang lebih sedikit ketimbang mereka yang bertubuh lebih kurus.

Lihatlah berat badan Anda dengan begitu Anda dapat mengetahui menu sarapan yang pas di pagi hari. Anda yang memiliki berat badan berlebih masih bisa mengonsumsi nasi di pagi hari. Jangan menghilangkan kebiasaan konsumsi nasi di pagi hari. Sebaliknya Anda dapat mengurangi porsi nasi dari satu pirin menjadi setengah piring bila ingin mengurangi berat badan. Sementara itu, bila Anda memiliki berat badan yang kurang dan ingin menyeimbangkannya tak perlu mengurangi porsi nasi melainkan menambah menu sarapan dengan susu dan sayuran berserat. Tak hanya, itu orang-orang ini wajib mengonsumsi buah yang bervitamin dan berserat.

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!4

  1. Olahraga teratur di pagi atau malam hari

Selain melakukan spa, setiap wanita dapat merawat tubuh dengan tetap melakukan olahraga secara teratur. Meski sudah terbukti menyehatkan dan memberikan efek positif bagi tubuh, sayangnya masih banyak yang sering melewatkan olahraga di pagi atau malam hari. Padahal, olahraga yang dilakukan paling tidak 15 hingga 30 menit setiap hari dapat mencegah tubuh terkena penyakit dan melindungi tubuh dari bakteri. Tak hanya itu, olahraga yang dilakukan secara teratur akan membuat tubuh terasa lebih ringan. Lebih dari itu, berat badan juga dapat diturunkan dengan melakukan gerakan-gerakan olahraga.

Lantas bagaimana dengan mereka yang memiliki bobot seimbang? Apakah orang-orang ini juga tetap harus melakukan olahraga secara rutin? Jawabannya tentu saja iya. Olahraga tetap harus dilakukan oleh orang-orang yang memiliki berat badan berlebih maupun yang sudah normal. Hal ini mengingat tubuh dengan berat badan normal bisa saja naik setiap saat. Kenaikan berat badan bisa dipicu oleh beberapa faktor yaitu pola makan yang tidak teratur dan terkontrol serta kebiasaan buruk yang tanpa disadari telah kita lakukan setiap hari. Oleh karena itu, lakukan olahraga di pagi hari. Namun, bila tidak memiliki cukup waktu, olahraga dapat dilakukan di malam hari setelah pulang kerja. Yang perlu diingat, olahraga harus dilakukan paling tidak 15 hingga 20 menit untuk tetap menjaga kesehatan tubuh.

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!5

  1. Menghindari makanan cepat saji

Menghindari makanan cepat saji juga menjadi cara melindungi dan merawat tubuh. Hal ini dikarenakan makanan cepat saji kebanyakan mengandung bahan-bahan pengawet. Meski dalam waktu singkat makanan tersebut tidak mempengaruhi kesehatan tubuh, namun dalam jangka waktu panjang makanan dengan bahan kimia tersebut dapat membuat kesehatan tubuh terganggu. Bahan pengawet dan pewarna makanan yang berasal dari makanan cepat saji akan membuat ginjal bekerja lebih keras dalam menyaring racun yang masuk ke dalam tubuh. Bila ginjal terus menerus melakukan kerja yang berat, maka bukan tidak mungkin dalam waktu lama ginjal akan mengalami kerusakan. Oleh karena itu, sebaiknya kita tetap menghindari makanan cepat saji sebisa mungkin. Gantilah makanan cepat saji dengan menu-menu yang menyehatkan.

Simak! Inilah Cara Memperindah Tubuh Selain Spa!6

Nah, itulah beberapa cara lain yang tak boleh diabaikan oleh seorang wanita demi mendapatkan tubuh yang terawat dan sehat. Meski spa adalah perawatan utama tubuh, namun hal tersebut sebaiknya tak membuat kita melupakan kebiasaan lain.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top