Perawatan Rambut

Punya Rambut Keriting, Kamu Wajib Tahu Keuntungan Miliki Rambut Keriting Ini!

Keuntungan miliki rambut keriting

Keuntungan miliki rambut keriting. Apakah Anda senang dengan penampilan rambut keriting yang Anda miliki saat ini? Percaya atau tidak, memiliki rambut keriting ternyata tidak selamanya memubuat kita menjadi tidak cantik lho. Rambut keriting ternyata menguntungkan bagi pemiliknya lho. Ya, dahulu kalangan wanita seringkali tidak percaya diri dengan tampilan rambut keriting. Salah satu penyebabnya ialah tren rambut yang kala itu didominasi dengan rambut lurus. Namun, seiring waktu berjalan tren rambut keriting makin eksis di dunia. Hal tersebut didukung dengan tampilan dan gaya potongan rambut keriting selebritis ternama. Fakta bahwa selebritis membawa pengaruh yang besar terhadap tren gaya rambut yang terjadi memang benar adanya. Terlebih bila gaya rambut keriting tersebut sering digunakan dalam banyak acara. Nah, bagi Anda yang ingin cepat-cepat meluruskan rambut lantaran tidak percaya diri dengan rambut keriting yang Anda miliki, ada baiknya untuk mengetahui penjelasan mengenai keuntungan memiliki rambut keriting di bawah ini.

Keuntungan miliki rambut keriting2

Sponsor: kezia skin expert

  • Tidak Membutuhkan Perawatan Khusus

Keuntungan miliki rambut keriting3

Salah satu keuntungan memiliki rambut ikal atau keriting ialah Anda tidak membutuhkan perawatan khusus. Percaya atau tidak, tapi inilah faktanya bahwa orang-orang yang memiliki rambut keriting pada umumnya tidak terlalu membutuhkan perawatan khusus layaknya rambut lurus yang bercabang atau semacamnya. Meski begitu bukan berarti si pemilik rambut keriting malas dalam hal perawatan lho. Rambut keriting tak perlu dibentuk sedemikian rupa untuk menciptakan kesan rapi. Bahkan untuk menampilkan kesan rapi biasanya mereka hanya perlu menyisir dan mengikat rambut saja. Agar lebih bersih, perawatan sederhana misalnya saja keramas perlu dilakukan. Ada pula yang mengikat rambut bagian depan dan tengah untuk menampilkan kesan trendi. Nah, bagi Anda yang memiliki rambut keriting jangan khwatir karena Anda masih bisa menata rambut keriting tersebut dengan beragam style. Dewasa ini banyak sekali style penataan rambut yang cocok untuk pemilik rambut keriting. Kuncinya adalah apapun style rambut Anda yang terpenting Anda harus percaya diri dengan penampilan tersebut.

  • Terhindar Dari Permasalahan Rambut Bercabang

Keuntungan miliki rambut keriting4

Disadari atau tidak, orang-orang yang memiliki rambut keriting jarang sekali memiliki permasalahan seperti yang dirasakan oleh pemilik rambut lurus. Salah satu permasalahan rambut yang jarang dirasakan oleh pemilik rambut keriting ialah rambut bercabang. Ya, bagi setiap orang utamanya kaum hawa memiliki rambut bercabang sangat menggangu. Tidak hanya itu, rambut bercabang bisa menjadi indikasi bahwa rambut tersebut tidak sehat. Biasanya permasalahan rambut ini dirasakan oleh kaum hawa yang memiliki rambut lurus maupun bergelombang. Sementara mereka yang memiliki tipe rambut bercabang jarang mendapati helai rambut yang bercabang. Hal tersebut ternyata bukan tanpa sebab lho. Fakta membuktikan bahwa orang dengan rambut keriting jarang memiliki masalah rambut bercabang dan kerontokan. Hal tersebut dikarenakan rambut keriting memiliki daya tahan yang lebih kuat daripada rambut lurus. Alasan lainnya ialah rambut keriting memiliki tekstur yang berombak bahkan ikal sehingga sangat tidak mungkin bercabang. Alasan lainnya yaitu orang-orang yang percaya diri dengan rambut keritingnya pasti akan membiarkan rambut tersebut tergerai atau hanya diikat saja supanya rapi. Mereka juga tidak akan sering melakukan perawatan rambut dengan bahan-bahan kimia atau menggunakan alat kecantikan rambut. Berbeda dengan pemilik rambut lurus, perawatan rambut lurus yang sering menggunakan alat-alat yang panas menyebabkan rambut mudah rontok dan bercabang.  Karena itu, jelas bahwa rambut keriting jarang bercabang.

  • Tidak Perlu Sering Menyisir Helai Rambut

Keuntungan miliki rambut keriting5

Keuntungan lainnya memiliki rambut keriting ialah Anda tidak perlu terlalu sering menyisir helai rambut. Mengapa demikian? Rambut keriting sudah terlihat cantik karena bentuknya yang ikal. Karena itu, meski tidak terlalu sering disisir sekalipun, rambut tersebut tetap akan tampak tertata. Berbeda dengan mereka yang memiliki rambut lurus yang harus selalu menyisir rambut. Rambut lurus bahkan harus lebih sering disisir agar tidak terlihat kusut. Pernahkah Anda bangun pagi dan melihat rambut Anda terlihat acak-acakan? Bila mendapati rambut yang acak-acakan di pagi hari Anda tidak perlu bingung. Anda yang memiliki rambut hanya perlu menyisir rambut dengan menggunakan tangan saja. Umumnya, meski hanya menggunakan tangan, rambut keriting sudah rapi lho. Apalagi bila Anda rutin keramas setiap 2 hari sekali, rambut tersebut akan kelihatan lebih halus.

  • Terlihat Lebih Seksi Dan Percaya Diri

Keuntungan miliki rambut keriting6

Apakah Anda adalah salah satu pemilik rambut keriting? Anda wajib bersyukur karena telah dianugerahkan rambut keriting. Jangan merasa minder karena bentuk rambut yang keriting. Justru rambut keriting tersebut akan membuat Anda lebih seksi dan cantik lho. Bahkan dewasa ini banyak kaum hawa yang memilih style rambut keriting lho. Dengan sedikit penataan dan trik khusus rambut keriting yang Anda miliki akan terlihat makin rapi. Bagi beberapa wanita, ternyata memilki rambut keriting justru meningkatkan rasa percaya diri lho. Rambut yang berbeda dengan wanita lainnya menjadi ciri khas dan keunikan pada diri Anda. Jadi, mengapa Anda harus malu dengan gaya rambut keriting dan mengubah style tersebut dengan tren lainnya. Rambut Anda lebih terlihat cantik dan natural tanpa harus dibentuk menjadi rambut lurus.

Nah, itulah beberapa keuntungan memiliki rambut keriting. Setiap orang memiliki gaya rambut masing-masing. Rambut keriting maupun lurus sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan. Akan tetapi, kekurangan tersebut bisa ditutupi dengan banyak cara. Jadi, mengapa masih malu memiliki rambut keriting? Yuk, mulai percaya diri dengan rambut keriting alami yang kita miliki saat ini.

1
50%
like
1
50%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top