Diet

Menurunkan Berat Badan Hanya dengan Berjalan, Begini Caranya

menurunkan berat badan

Ketika Anda memiliki berat badan yang berlebihan atau mempengaruhi bentuk badan yang ideal maka Anda harus merubah semuanya. Berat badan berlebihan menandakan jika ada banyak lemak ada dalam tubuh Anda. Mungkin bagian lemak ini akan menumpuk pada paha, lengan, perut dan bagian tubuh yang lain. Lantas usaha apa yang harus Anda lakukan untuk mengembalikan berat badan seperti semula. Anda harus banyak berusaha termasuk dengan diet atau olahraga.

Sponsor: cream perawatan wajah

Kedua aktifitas ini harus berjalan seimbang untuk mencapai tujuan yang tepat. Diet saja tidak cukup jika tanpa latihan atau olahraga. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah mencoba untuk berjalan secara rutin. Meskipun ini terlihat sebagai latihan yang sederhana namun sebenarnya sangat sulit untuk dilakukan. Berikut ini cara menurunkan berat badan dengan rajin berjalan.

1. Jaga sinyal tubuh Anda

Pada dasarnya banyak berjalan memang tidak bisa dilakukan oleh semua orang. Ada beberapa orang yang akan memiliki otot lebih sakit ketika banyak berjalan. Untuk mengatasi ini maka Anda harus melihat sinyal tubuh dengan tepat. Ketika tubuh terasa sangat lelah maka jangan memaksa untuk banyak berjalan. Istirahat lebih penting untuk tubuh Anda, sementara ketika tubuh siap untuk berjalan maka Anda bisa melakukannya. Terlebih jika Anda memiliki masalah kesehatan jantung maka latihan berjalan harus diperhatikan atau dipantau oleh dokter.

2. Gunakan perlengkapan yang tepat

Ketika Anda mulai untuk melakukan olahraga dengan berjalan, maka Anda harus menyediakan fasilitas yang tepat. Pilih jenis pakaian yang benar-benar bisa menyerap keringat dengan baik dan melindungi kulit ketika terkena sinar matahari. Gunakan sepatu yang nyaman untuk mendukung kaki dan tumit Anda. Gunakan bahan yang lembut sehingga tidak akan melukai bagian tubuh Anda. Dan cara ini yang akan membantu Anda bisa menempuh jarak berjalan yang lebih baik sehingga membantu membakar kalori lebih banyak.

3. Lakukan saat Anda siap

Kemudian meskipun olahraga ini terlihat hanya berjalan – jalan di sekitar rumah atau lapangan olahraga, maka Anda harus memiliki tubuh yang siap. Jangan banyak berjalan ketika sakit atau ada bagian otot yang nyeri atau terluka. Kemudian meskipun Anda menilai bahwa Anda hanya akan mulai untuk berjalan maka peregangan tetap harus dilakukan. Lakukan peregangan untuk bagian kaki, tangan dan semua bagian tubuh. Peregangan akan membantu semua otot tubuh menjadi lebih nyaman dan siap untuk berjalan.

4. Lakukan rutin dan konsisten

Untuk menurunkan berat badan dengan mudah maka hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah berjalan dengan rutin. Anda bisa menetapkan waktu khusus misalnya 30 atau 60 menit setiap hari. Cara ini akan membantu tubuh Anda mendapatkan kebiasaan yang kemudian diterima sebagai aktifitas rutin. Anda bisa membuat jadwal khusus sehingga cara ini tidak akan merusak rutinitas Anda. Cara seperti ini jauh lebih efektif dibandingkan berjalan dalam waktu yang lama tapi tidak rutin.

Jadi meskipun berjalan terlihat sangat mudah untuk dilakukan tapi juga membutuhkan usaha yang sesuai dengan tubuh. Selain itu motivasi sangat penting untuk mendukung agar Anda bisa mencapai berat badan yang ideal.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top