Perawatan Tubuh

Makanan Yang Tak Baik Untuk Tubuh

Makanan Yang Tak Baik Untuk Tubuh

Memilih makanan merupakan salah satu hal yang penting dan harus di perhatikan oleh para wanita. Hal ini harus dimengerti karena jenis makanan yang akan dikonsumsi tentu memberikan pengaruh bagi tubuh mereka. Sebagaimana kita tahu, wanita selalu peduli dengan penampilan mereka di setiap kesempatan yang ada. Oleh karena itu, tentu, mereka harus cukup selektif dalam memilih makanan yang akan mereka konsumsi. Pada kesempatan ini, kita akan membahas beberapa jenis makanan  yang tak baik untuk tubuh yang tentu saja harus segera dihindari. Beberapa makanan yang ada tentu memberikan pengaruh yang buruk pada tubuh Anda dan secara signifikan akan menyebabkan penampilan Anda menjadi menurun dan tidak maksimal. Simak beberapa penjelasan mengenai makanan apa saja yang sebaiknya dihindari dalam pola konsumsi harian di bawah ini.

Sponsor : produk pemutih wajah

  1. Kue, permen dan minuman bersoda

Ketiga makanan di atas tentu merupakan salah satu menu yang sangat sesuai untuk menemani Anda saat bersantai selepas kerja. Memang, ketika makanan tersebut memiliki rasa yang enak dan menyegarkan. Akan tetapi, Anda harus tahu bahwa ketiga makanan tersebut merupakan jenis makanan yang akan mengganggu kecantikan Anda dan Anda harus menghindarinya. Karbohidrat yang cukup tinggi terkandung dalam ketiga makanan tersebut. Kandungan karbohidrat yang terlalu tinggi ini akan menyebabkan level insulin di dalam tubuh menjadi semakin tinggi dan akan menyebabkan peradangan. Peradangan yang terjadi di dalam tubuh akan berimbas pada gangguan dalam level kolagen dan elastin, serat dan hal lain yang berfungsi untuk memelihara kekencangan kulit. Selain itu, gula yang terlalu tinggi dalam ketiga makanan tadi dapat menyebabkan diabetes dan masalah kulit lain, seperti jerawat.

  1. Lemak protein

Beberapa makanan yang mengandung lemak protein, seperti keju, pizza dan daging merah merupakan beberapa jenis makanan yang sebaiknya di hindari jika Anda ingin menjaga penampilan Anda secara umum. Hal ini dibenarkan karena lemak protein yang ada dalam ketiga makanan tadi dapat berakibat buruk pada kulit Anda. Mengkonsumsi beberapa makanan tersebut secara berlebihan akan mengakibatkan kulit Anda akan menjadi lebih kusam dan juga terlihat bengkak. Selain menyebabkan gangguan pada kulit tadi, beberapa makanan tersebut juga dapat mengakibatkan lingkaran hitam yang cenderung lebih pekat di bagian mata anda. Tentu saja ini sangat mengganggu karena Anda akan terlihat lebih tua dalam berpenampilan. Akan lebih baik jika Anda mengganti sumber protein dengan mengkonsumsi salmon dan sarden saja.

  1. Kafein

Mengkonsumsi kopi dan teh yang mengandung kafein cukup tinggi merupakan salah satu hal yang sebaiknya mulai di hindari mulai sekarang. Kafein memang dapat menenangkan otak dengan cara mengikat neuron. Akan tetapi, ada beberapa efek buruk yang dihasilkan oleh kafein yang akan mengganggu penampilan Anda secara umum. Mengkonsumsi minuman yang mengandung kafein akan membuat hormone stress menjadi lebih tinggi. Hormon stress atau hormone kortisol ini akan berdampak buruk pada penampilan Anda karena akan menyebabkan tumbuhnya jerawat yang tentu akan membuat wajah menjadi lebih kusam dan kotor. Jika Anda merupakan pecinta kopi yang susah menghentikan konsumsi kopi, maka pilihlah kopi yang tidak mengandung kafein atau decaffeinated. Jangan lupa untuk memperbanyak konsumsi air putih setiap hari untuk menangkal efek buruk yang ditimbulkan.

  1. Makanan dengan garam tinggi

Jenis makanan lain yang senantiasa harus di hindari adalah jenis makanan yang mengandung garam terlalu tinggi. Hal ini penting untuk Anda perhatikan karena mengkonsumsi makanan yang mengandung garam cukup tinggi akan membuat tubuh Anda menjadi terlihat kembung dan bengkak. Tentu saja hal ini sangat mengganggu penampilan karena pada dasarnya, wanita ingin memiliki tubuh yang terlihat ideal dan kencang. Nah, dalam hal ini, sebaiknya Anda mengganti camilan Anda dengan beberapa kacang-kacangan yang sehat, seperti mete, almond dan lainnya. Jangan terlalu sering mengkonsumsi camilan yang dijual di pasaran yang mengandung beberapa bumbu instan. Hal ini akan membuat kulit Anda menjadi lebih cepat kusam.

  1. Produk olahan susu hewan

Jenis makanan terakhir yang dapat mengganggu penampilan Anda dan harus senantiasa di hindari adalah beberapa produk olahan susu hewan. Kita tentu sering melihat beberapa produk olahan yang ada di mini market atau tempat lainnya. Sekilas, produk yang ditawarkan sangat menarik dan dipercaya dapat menyehatkan tubuh. Akan tetapi, Anda perlu waspada bahwa ternyata beberapa produk olahan susu hewan tersebut dapat menyebabkan produksi minyak dalam tubuh semakin tinggi. Tentu saja, dengan hal ini, tubuh akan memproduksi minyak lebih banyak daripada sebelumnya, dan tentu ini akan membuat penampilan Anda menjadi menurun karena tubuh lebih cepat kotor. Oleh karena itu, kontrol konsumsi berbagai olahan produk yang terbuat dari susu hewan untuk menjaga penampilan Anda sehari-hari.

Dari ulasan tersebut kita dapat melihat bahwa ada beberapa produk makanan yang cukup berbahaya karena dapat mengganggu penampilan anda. Dengan adanya beberapa poin diatas, tentu kita dapat memilih mana makanan yang sebaiknya kita konsumsi dan mana yang harus kita hindari. Jaga konsumsi makanan Anda sebaik-baiknya untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan juga terlihat sempurna.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top