Info Dokter

Alasan Kenapa Anda Harus Menerapkan Gaya Hidup Sehat

Alasan Kenapa Anda Harus Menerapkan Gaya HidupSehat

Penerapan gaya hidup sehat di zaman yang serba instan ini, tentunya menjadi sebuah tantangan yang sangat berat. Bagaimana tidak, dimana-mana kita dihadapkan pada godaan-godaan yang pastinya akan sangat sulit untuk dilewatkan begitu saja. Tentunya hal ini menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi orang-orang di era modern ini. Apalagi bagi mereka yang tinggal di daerah perkotaan, tentu tuntutan untuk hidup dengan lebih sehat menjadi tuntutan yang cukup tinggi, tapi di lain sisi godaan yang ada di sana juga lebih berat. Bayangkan saya ketika kita keluar dari kantor, ada gerai mc Donald, ada gerai pizza, burger, dan segala bentuk makanan instan lain di café dan resto yang menggoda lidah.

Sponsor: perawatan wajah

Tapi sebaliknya, bagi masyarakat yang tinggal di pedesaan untuk menerapkan gaya hidup sehat malah terkesan sebagai sesuatu yang sangat mudah dan sudah menjadi kebiasaan sehari-hari. Mereka menghirup udara segar, makan makanan yang masih fresh dan masih belum terkontaminasi oleh polutan, jauh dari stress dan segala bentuk pemicunya.

Padahal, gaya hidup sehat adalah cara yang utama yang harus kita lakukan untuk terus menjadi kesehatan tubuh kita. Meski begitu, masih banyak juga orang yang masih belum memiliki kesadaran penuh untuk menerapkan gaya hidup sehat ini. Selain bermanfaat bagi kesehatan, gaya hidup sehat juga bisa membantu anda menghemat uang, lho. Nah bagi anda yang sudah menerapkan gaya hidup sehat dalam kehidupan anda, mungkin beberapa hal ini akan semakin menyakinkan anda untuk terus menjalankan gaya hidup tersebut. Dan bagi anda yang masih belum menerapkan gaya hidup sehat, semoga apa yang saya paparkan ini akan memberikan pandangan baru untuk mengubah gaya hidup anda menjadi lebih baik lagi.
Berikut ini adalah beberapa alasan kenapa anda perlu menerapkan gaya hidup sehat.

1. Membantu Mengurangi Pola Hidup Yang Buruk
Dengan badan yang sehat, seseorang akan lebih aktif, memiliki banyak energy dan berpikiran positif yang sangat berguna untuk melakukan kegiatan, bekerja dll. Tapi jika anda memiliki pola hidup yang tidak sehat, maka seringkali anda akan kesulitan untuk focus dan cepat lelah. Kebiasan buruk yang saya maksud ini seperti merokok, minum alcohol, begadang, yang berakibat pada kurang tidur.
Ketika anda kurang istirahat, maka konsentrasipun menjadi sulit, anda akan selalu merasa lelah dan lesu, mudah marah (emosi tidak stabil) bahkan sampai stress. Tentu hal ini akan sangat merugikan bagi anda. Karenanya untuk memiliki hidup sehat dan berkualitas, anda perlu meninggalkan kebiasaan-kebiasaan buruk yang anda miliki.
Dengan meninggalkan kebiasaan buruk, anda tidak hanya akan memiliki tubuh dan jiwa yang lebih sehat, melainkan juga akan berdampak pada keuangan anda. Yup, anda akan lebih berhemat! Karena anda tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk hal-hal yang buruk seperti membeli makanan instan, minuman beralkohol, rokok dan hal-hal yang sia-sia lainnya.

2. Menghemat Pengeluaran Untuk Makan Dan Kesehatan
Pernahkan anda menghitung berapa uang yang harus anda keluarkan untuk pergi ke dokter, kemudian untuk membeli makanan cepat saji atau junk food? Kapan-kapan bisa anda coba. Tentunya dalam setahun, anda harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit sebagai dampak dari gaya hidup yang tidak sehat. Pengeluaran untuk makanan cepat saji, biasanya cenderung lebih banyak daripada ketika anda harus makan makanan yang lebih sehat, seperti sayur, buah dll.
Selain itu, makanan cepat saji seperti pizza, nugget, sosis, mie, tentunya bisa memberikan dampak buruk bagi tubuh selain itu makanan itu juga tidak memiliki banyak kandungan gizi. Tapi jika anda menerapkan gaya hidup sehat dengan makan makanan yang lebih segar dan alami, tentu tubuh anda akan jadi lebih sehat. Karena kadungan gizi makanan organic jauh lebih banyak dan sangat baik bagi tubuh. Sehingga membuat anda lebih bugar dan fresh setiap hari. Dengan tubuh yang lebih sehat, anda tentunya juga akan lebih hemat, karena tidak perlu sering-sering ke dokter untuk berobat.

3. Gaya Hidup Sehat Akan Membuat Anda Lebih Bahagia
Stress yang dipicu oleh gaya hidup dan kebiasaan yang buruk, tentunya akan sangat berdampak buruk bagi kehidupan anda. Anda tidak bisa maksimal dalam melakukan aktifitas seperti bekerja atau belajar. Selain itu anda juga akan menghabiskan lebih banyak uang, karena orang yang stress biasanya akan mencari pelampiasan atau cara untuk menghilangkan stressnya seperti banyak makan, keluar jalan-jalan dan sebagainya.
Sehingga dari pada terus-terusan tertekan karena stress, akan jauh lebih baik jika anda menerapkan pola hidup sehat. Karena dengan tubuh yang sehat, anda akan jadi jauh lebih tenang, damai dan bisa merasakan kebahagiaan. Dan tentunya tidak harus mengeluarkan uang untuk pelampiasan stress anda, kan.

4. Tidak Perlu Banyak Beli Baju
Pasti anda bingung ya, maksudnya apa sih? Maksudnya adalah, jika anda memiliki gaya hidup yang buruk seperti jarang olah raga, sering makan junk food, hanya berdiam diri di rumah, tentunya bakal membuat anda lebih udah gemuk. Dan apa yang terjadi jika anda yang sebelumnya kurus, tiba-tiba jadi gemuk? Tentunya anda harus membeli baju baru yang sesuai dengan ukuran tubuh anda.Dengan begitu, anda harus mengeluarkan banyak uang lagi untuk membeli pakaian-pakaian baru.
Sehingga untuk menghindari hal ini, hal yang perlu anda lakukan hanyalah terapkan hidup sehat! Itu saja. Rajin-rajinlah berolahraga, banyak berkatifitas, makan makanan yang sehat dan bergizi seimbang. Maka hidup anda akan jauh lebih baik lagi.

Semoga memberikan banyak informasi dan bermanfaat buat anda!

0
0%
like
1
100%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top