Payudara menjadi salah satu perhiasan bagi wanita dan menjadi daya tarik sendiri bagi kaum pria. Beberapa wanita menginginkan memiliki bentuk payudara yang kencang dan besar karena dengan hal tersebut, ia merasa bahwa dirinya adalah salah satu wanita yang spesial. Masalah payudara ini memang menjadi masalah yang cenderung sensitive. Payudara yang cenderung kendur dianggap buruk dan menjadi masalah terutama bagi wanita yang sangat memperhatikan penampilan mereka. Perlu Anda ketahui bahwa payudara yang kendur banyak disebabkan oleh beberapa hal. Beberapa penyebab payudara yang kendur adalah karena wanita menggunakan bra yang salah, faktor usia, dan lain sebagainya.
Sponsor : kezia skin expert
Bagi wanita yang sangat memperhatikan penampilannya, menjaga kekencangan payudara memang menjadi hal yang penting. Dengan payudara yang kencang, mereka tentu akan lebih merasa percaya diri terutama saat mengenakan pakaian yang cenderung terbuka. Biasanya, mereka yang sering risau dengan bentuk payudara adalah para public figure. Nah, banyak cara dilakukan untuk mempertahankan kekencangan payudara, terutama berbagai cara menurut media. Tidak sedikit dari wanita yang rela melakukan operasi plastik, suntik silicon hingga perawatan mahal lainnya untuk mendapatkan payudara yang kencang sesuai yang mereka inginkan. Akan tetapi, Anda harus paham bahwa selain mahal, cara tersebut juga sangat beresiko, terutama resiko jangka panjang.
Solusi yang ditawarkan jika Anda ingin mengencangkan payudara adalah dengan menggunakan beberapa cara yang alami. Cara ini tentu saja lebih aman daripada cara medis seperti yang dijelaskan. Meskipun hasil yang akan didapatkan cenderung memerlukan waktu lebih lama dan proses yang lebih panjang, menggunakan cara alami akan menghindarkan Anda dari resiko buruk di masa depan. Nah, berikut ini adalah ulasan mengenai beberapa tips mengencangkan payudara dalam seminggu dengan cara alami yang dapat Anda lakukan dengan mudah.
- Memilih bra yang sesuai
Sebagaimana dijelaskan di awal, salah satu penyebab payudara yang kendur dan tidak lagi kencang adalah kesalahan dalam memilih ukuran bra. Ukuran bra yang terlalu besar akan menyebabkan payudara menjadi bermasalah. Oleh karena itu, Anda perlu lebih jeli dalam memilih bra. Pilihlah bra yang sesuai dari segi ukuran maupun keperluan. Sebagai contoh, ketika Anda sedang melakukan gym, maka sebaiknya Anda memilih bra dengan tali yang menyilang. Bra jenis ini dapat menopang payudara dengan lebih maksimal, sehingga payudara senantiasa akan lebih kencang. Selain itu, pastikan ukuran bra yang Anda pilih sesuai dengan ukuran payudara Anda.
- Olahraga rutin
Berolahraga memang akan memberikan banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk kekencangan payudara. Olahraga yang teratur dapat mengencangkan otot tubuh yang mulai kendur, termasuk juga otot payudara. Cara mengencangkan payudara dengan cara alami ini terutama ditujukan oleh Anda yang baru saja melahirkan atau sedang menyusui. Tentu, Anda tidak harus mengambil menu olahraga yang berat. Ambillah menu olahraga yang ringan seperti senam di rumah. Lakukan secara teratur agar payudara Anda akan menjadi kencang kembali dengan cepat. Jika diperlukan, bergabunglah dengan grup senam untuk mendapatkan menu senam yang lebih terkonsep.
- Push up
Menu olahraga yang satu ini memang merupakan salah satu cara alami untuk mengencangkan payudara dengan cepat. Gerakan push up yang tergolong sederhana ini akan sangat efektif untuk mengencangkan kembali otot-otot payudara yang mulai mengendur. Selain itu, push up juga dapat digunakan untuk mengencangkan otot trisep, sehingga lengan Anda akan lebih kencang dari sebelumnya. Memang perlu teknik khusus agar push up yang Anda lakukan dapat memberikan manfaat yang besar. Lihatlah beberapa video push up yang tersebar. Lakukan menu olahraga ini minimal 10 kali setiap hari. Bukan tidak mungkin Anda akan mendapatkan payudara kencang Anda dengan push up yang teratur.
- Mengkonsumsi buah dan sayur
Salah satu hal yang menyebabkan payudara kendur adalah kurangnya asupan gizi dari makanan yang di konsumsi. Kurangnya konsumsi membuat payudara tidak cukup gizi dan metabolisme terganggu. Oleh karena itu, mengkonsumsi buah dan sayur secara cukup tentu sangat di sarankan ketika Anda ingin mengencangkan payudara. Beberapa buah yang dapat dikonsumsi untuk mengencangkan payudara adalah strawberry, alpukat, jeruk dan juga apel. Selain itu, untuk sayur yang baik dikonsumsi adalah brokoli. Brokoli mengandung banyak vitamin, mineral dan juga kalsium yang sangat baik untuk payudara.
- Memakai masker payudara
Pernahkah Anda mendengar masker payudara? Nah, ini adalah salah satu cara yang paling efektif untuk mengencangkan kembali payudara Anda yang kendur. Anda tidak perlu ragu dan bingung karena Anda dapat membuat sendiri masker payudara tersebut. Masker payudara ini dapat dibuat dengan menggunakan pisang muda yang dihaluskan. Tambahkan hasil tumbukan pisang muda tadi dengan sedikit madu. Campur hingga merata. Setelah itu, oleskan pada bagian payudara sembari dipijat perlahan hingga merata. Diamkan selama 15 menit lalu bilas hingga bersih.
Nah, dengan beberapa cara di atas, menggunakan cara alami untuk mengencangkan payudara dapat menjadi salah satu pilihan terbaik yang dapat Anda lakukan. Cara alami ini selain hemat, juga sangat aman untuk kesehatan Anda. Lakukan secara teratur agar payudara Anda kencang kembali dengan cepat dan sempurna.