Relationship

Tips Meninggalkan Anak dengan Kakek dan Nenek ketika Orang Tua Berlibur

Hubungan orang tua dan anak memang sangat dekat dan tidak mungkin bisa terpisahkan. Hal ini membuat orang tua seperti kehilangan waktu untuk mencoba bersantai. Misalnya ketika akan berlibur berdua maka sulit untuk meninggalkan anak dengan pengasuh. Namun orang tua terkadang menjadi sangat lelah karena terus mengasuh anak dan juga membutuhkan hiburan.

Sponsor: cream perawatan wajah

Daripada meninggalkan anak dengan pengasuh maka kakek dan nenek anak bisa menjadi orang yang tepat. Mereka juga sangat sayang dengan cucu dan terkadang menawarkan bantuan dengan sukarela. Anda perlu menghargai usaha kakek dan nenek mereka karena bisa membantu anak membangun hubungan kasih sayang yang baik dengan keluarga. Berikut ini beberapa tips meninggalkan anak dengan kakek dan nenek ketika orang tua berlibur.

tips meninggalkan anak dengan kakek dan nenek

Sumber: borepanda.com

  1. Beri waktu kakek dan nenek adaptasi dengan rumah dan anak-anak

Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah membuat kakek dan nenek adaptasi dengan anak dan kondisi rumah Anda. Biasanya anak sangat suka jika tetap tinggal di rumah sendiri sehingga kakek dan nenek yang memang harus pindah sementara waktu ke rumah Anda. Anda harus mengenalkan  berbagai tempat di rumah yang penting. Misalnya tempat menyimpan pakaian anak, popok anak, semua kebutuhan persediaan untuk anak, obat dan juga semua benda yang sering digunakan untuk anak.

  1. Beritahu tentang mainan dan benda favorit anak

Biasanya anak akan tenang ketika bisa bermain dengan mainan favorit dan berbagai benda yang disukai oleh anak. Anda harus memberitahu kakek dan nenek agar mereka bisa tahu ketika anak meminta mainan dan benda favorit mereka. Anda bahkan juga harus memberi tahu tentang pakaian favorit anak, selimut yang disukai anak dan  berbagai jenis benda lain. Beri waktu pada kakek dan nenek untuk mengerti beberapa hal ini karena mereka sudah tua dan mungkin juga sering lupa. Jika perlu maka Anda bisa membuat catatan yang rinci sehingga kakek dan nenek tidak akan kesusahan.

  1. Beritahu cara-cara menggunakan perlengkapan untuk anak

Kemudian Anda juga harus memberitahu kakek dan nenek tentang berbagai peralatan yang sering digunakan oleh anak. Misalnya kursi tinggi yang digunakan oleh anak ketika makan, kursi dorong ketika anak masih sering menggunakan kursi ini untuk bepergian, stroller yang bisa membuat nenek dan kakek bepergian tanpa harus menggendong anak dan berbagai perlengkapan lain. Beritahu juga jika anak tetap menggunakan kursi mobil ketika bepergian dengan mobil sehingga anak tetap aman.

  1. Beritahu tentang pedoman makanan dan susu anak

Makanan dan susu juga sangat penting untuk anak. Karena itu Anda juga harus membuat catatan lengkap mengenai menu dan jenis makanan yang bisa dikonsumsi oleh anak. Anda harus memberitahu cara untuk membuat susu termasuk takaran dan suhu air untuk membuat susu. Anda juga tetap harus mengatakan mengenai berbagai larangan makanan yang tidak boleh diberikan untuk anak sehingga anak tidak sakit atau tetap sehat.

  1. Kondisi darurat yang harus diperhatikan

Terkadang anak-anak bisa sakit mendadak dan tidak disertai dengan gejala yang jelas. Karena itu Anda harus memberi tahu tentang cara ketika anak sakit, daftar dokter yang sudah sering merawat anak dan rumah sakit mana yang sudah dikunjungi anak. Anda juga bisa memberikan catatan mengenai tindakan darurat ketika anak demam, jatuh atau terluka sebelum dibawa ke rumah sakit atau dokter.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda coba ketika anak harus ditinggal sementara waktu. Kakek dan nenek bisa menjadi pengasuh yang paling dipercaya dan Anda hanya perlu melakukan semua tips diatas.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top