Mengenali pertanda kesehatan tubuh – Setiap orang pasti menginginkan tubuh yang selalu sehat dan prima. Dengan tubuh yang sehat dan prima seseorang bisa mengoptimalkan tubuhnya untuk bekerja lebih baik dan menikmati indahnya kehidupan ini. Ia akan bisa berumur panjang dan senantiasa bugar. Berbeda dengan tubuh yang sakit-sakitan, selain tidak mungkin bisa optimal dalam bekerja, ia pun akan membutuhkan banyak sekali uang untuk membiayai upaya penyembuhannya. Untuk itu demi mendapatkan tubuh yang sehat setiap orang tergerak untuk hidup sehat dan rajin berolah raga. Namun ada satu hal yang terkadang luput dari perhatian manusia. Yakni mengenali pertanda kesehatan tubuh.
Tubuh kita memiliki sistem metabolisme yang sempurna, apabila ada sesuatu sekecil apapun masalah yang terjadi di dalam tubuh maka tubuh kita akan mengeluarkan berbagai pertanda sebagai indikator yang menunjukkan bahwa sedang terjadi sesuatu yang salah dalam tubuh kita. pertanda-pertanda ini lah yang kadang tidak di perhatikan oleh manusia. Salah satu pertanda kesehatan yang sering kali ditunjukkan oleh tubuh kita bisa kita lihat pada feses atau kotoran kita setiap harinya.
Mengapa menangkap indikator kesehatan tubuh kita menjadi hal yang sangat penting? Hal ini dikarenakan tidak semua penyakit menunjukkan eksistensinya dalam jangka pendek dan secara langsung. Ada beberapa type penyakit yang baru terasa eksistensinya pada jangka panjang. Misalkan dehidrasi, banyak sekali orang yang tidak sadar bahaya dehidrasi, karena mereka tidak merasakan dampaknya secara langsung. Namun di jangka panjang ketika fungsi ginjal mulai melemah dan terjadi gagal ginjal akibat dehidrasi yang berkepanjangan barulah manusia sadar. Padahal ketika tubuh kekurangan air maka hal ini bisa kita lihat melalui feses kita. Andai kita memperhatikan berbagai indikator kesehatan kita sedari awal dan segera mengambil langkah pencegahan maka kita akan terhindar dari penyakit gagal ginjal. Di situlah letak pentingnya kita mawas diri akan berbagai indikator pertanda kesehatan tubuh kita.
Feses merupakan zat sisa pencernaan berbagai makanan yang kita makan. Lamanya proses pencernaan ini berbeda-beda bergantung dengan jenis makanannya namun umunya selama 3 hari. Begitu pula dengan frekuensi manusia buang air besar umumnya sehari sekali dengan bentuk feses berwarna cokelat, menyerupai sosil dengan permukaan halus atau kasar, serta mudah dikeluarkan namun tidak begitu berair.
Bila anda memiliki feses yang berbeda dengan kondisi normal maka anda perlu waspada. Berikut ini macam-macam feses yang termasuk tidak normal antara lain :
Dari segi Warna
- Feses berwarna Hijau
Apabila anda memiliki feses berwarna hijau, maka ini merupakan tanda bahwa makanan yang anda makan terlalu cepat proses pencernaannya yakni lebih cepat dari 3 hari normalnya makanan dicerna tubuh. Makanan yang anda makan seperti sayuran atau suplemen zat besi juga dapat mmempengaruhi feses anda hingga berwarna hijau.
Selain itu feses berwarna hijau juga bisa menjadi kemungkinan bahwa anda sedang mengalai diare. Hal ini dikarenakan makanan yang anda makan terlalu cepat bergerak ke usus besar. Sehingga empedu tidak memiliki waktu cukup untuk mencerna makanan secara sempurna.
- Feses berwarna Kuning
Apabila anda memiliki feses berwarna kuning dan terlihat berminyak serta berbau sangat busuk, maka ini adalah pertanda bahwa ada gangguan pencernaan seperti penyakit seliak yang sedang anda alami. Gangguan pencernaan ini membuat feses anda mengalami kelebihan lemak. Hal ini disebabkan kandungan gluten protein dari roti dan sereal yang anda makan.
- Feses berwarna Merah terang
Apabila anda memiliki feses berwarna merah terang, ini pertanda bahwa ada bahwa ada pendarahan yang terjadi di usus bagian bawah tubuh anda seperti usus besar atau rektum. Selain itu wasir juga menjadi salah satu faktor penyebab feses berwarna merah.
Namun juga dimungkinkan feses berwarna merah ini dikarenakan adanya asupan makanan seperti jus tomat, buah bit, buah cranberry, gelatin merah, atau zat lain yang berwarna merah. Bila anda merasa tidak memakan makanan diatas maka feses berwarna merah menandakan adanya pendarahan. Anda sebaiknya lekas ke dokter untuk memeriksakannya.
- Feses berwarna Putih
Apabila anda memiliki feses berwarna putih, terang atau berwarna seperti tanah liat, maka hal ini pertanda bahwa ada penyumbatan saluran empedu pada tubuh anda. Selain itu penyakit hati juga bisa menjadi salah satu potensi yang mengakibatkan feses anda berwarna putih. Konsumsi obat-obatan seperti subsalisilat dalam dosis besar dan obat anti diare juga memungkinkan membuat feses anda berwara putih.
- Feses berwarna Hitam
Apabila anda memiliki feses berwarna hitam, maka ini menandakan adanya gangguan pada slauran pencernaan bagian atas seperti lambung, mengalami pendarahan, maupun disebabkan oleh penyakit maag atau kanker.
Namun, feses berwarna hitam juga merupakan efek samping dari konsumsi vitamin zat besi atau obat yang mengandung subsalisilat. Namun bila anda tidak merasa mengkonsumsi vitamin zat besi atau obat yang mengandung subsalisilat maka anda seharusnya memeriksakan ke dokter.
Dan itu lah berbagai indikator kesehatan berdasarkan warna feses anda. Bila anda mengalami keadaan dimana warna feses anda tidak normal maka anda harus segera memeriksakannya ke dokter. Penanganan lebih dini menjadi salah satu langkah terbaik untuk mencegah timbulnya penyakit yang lebih parah.