Jika Anda melihat warga perkotaan maka mereka banyak yang memiliki binatang kesayangan. Ternyata memang ada alasan orang memilih dekat dengan binatang kesayangan dibandingkan dengan manusia. Mungkin Anda juga berpikir bahwa hubungan ini tidak sehat dan bisa menyebabkan hubungan dengan manusia lain menjadi lebih buruk. Memang efek buruk itu bisa terjadi kapan saja. Namun orang yang sudah terbiasa dekat dengan binatang kesayangan sebenarnya juga sudah mencoba untuk dekat dengan orang lain.
Sponsor: produk pemutih wajah
Mencoba untuk bersahabat dengan orang lain itu memang lebih sulit dibandingkan dekat dengan binatang. Berikut ini beberapa alasan yang perlu Anda ketahui.
- Pernah ditolak oleh orang lain
Memang tidak mudah untuk bisa dekat dengan orang lain. Anda membutuhkan banyak waktu untuk memahami orang lain. Dan ternyata banyak orang yang sudah pernah ditolak untuk dekat dengan orang lain hingga tidak mau mencoba lagi. Perasaan trauma dan ketakutan bisa terjadi sepanjang hidup. Sementara hanya sedikit hewan yang mau menolak manusia dan lebih mudah untuk dekat dengan manusia. Itulah yang akan membuat beberapa orang merasa bahwa menangani binatang kesayangan seperti anjing atau kucing memang lebih mudah dibandingkan berusaha dekat dengan orang.
Sumber: borepanda.com
- Sulit untuk menyesuaikan diri
Dekat dengan orang lain juga membuat Anda harus menghormati norma dan nilai kesopanan. Terkadang kedua hal ini bisa menyebabkan Anda merasa sangat sulit. Ada banyak aturan dan kemungkinan jika ada kesalahan maka bisa menyinggung orang lain. Terkadang juga tidak mudah untuk bicara dengan orang lain karena ada banyak perbedaan. Jadi ini yang akan menyebabkan Anda tidak mampu untuk bisa bekerjasama dengan orang lain. Dan binatang tidak membutuhkan semua itu, mereka hanya ingin dekat serta mendapatkan makanan.
- Ingin hidup sendiri
Dekat dengan orang lain bisa membuat Anda merasa sangat lelah. Perasaan lelah itu awalnya hanya terjadi secara emosi hingga akhirnya menyebar ke fisik secara alami. Anda mungkin merasa bahwa dekat dengan orang lain akan memaksa Anda melakukan hal-hal yang tidak Anda sukai. Kemudian Anda juga bisa mudah terluka karena tidak bisa menerima pendapat atau keputusan yang berbeda. Semua hal yang menyebabkan kondisi berbeda pada perasaan bisa membuat Anda ingin hidup sendiri atau hidup dengan binatang kesayangan saja.
- Kehilangan orang terdekat
Ada banyak orang yang kehilangan orang terdekat termasuk karena kematian atau perceraian. Ini yang akan membuat sulit untuk bisa dekat dengan orang lain. Binatang kesayangan sering menjadi anggota keluarga yang baru. Memang tidak bisa menggantikan orang yang sudah tiada tapi bisa menghibur dan tidak merepotkan. Sementara jika Anda memang dekat dengan orang maka ada banyak hal buruk yang bisa terjadi.
Ternyata itulah alasan mengapa masih banyak orang yang memang memilih binatang sebagai teman dekat. Memang semua ini tidak salah tapi Anda bisa melihat alasan yang paling masuk akal, seperti uraian di atas.