Perawatan Kulit

Liburan Berakhir Tapi Kulit Belang, Atasi Segera!

Liburan Berakhir Tapi Kulit Belang, Atasi Segera

Liburan berakhir tapi kulit belang, atasi segera! Liburan adalah aktifitas yang menyenangkan namun sayangnya menyisakan permasalahan kulit. Salah satunya ialah kulit yang menjadi belang. Pernahkah Anda mengalaminya? Ya, hal tersebut memang sebagian besar dialami oleh para traveler yang suka liburan ke tempat-tempat terbuka seperti pantai dan pegunungan. Intensitas cahaya matahari yang semakin sering menjadi salah satu penyebab kulit seseorang menjadi belang setelah liburan. Mungkin beberapa orang mengambil inisiatif untuk melakukan serangkaian perawatan di klinik kecantikan seperti spa dan perawatan kulit lainnya guna mengembalikan kelembapan dan warna kulit yang merata. Sebenarnya, untuk merawatakan kulit yang belang bisa dilakukan dengan dalam rumah sendiri lho. Berikut adalah cara mengatasi kulit belang setelah liburan dengan cara paling mudah.

Liburan Berakhir Tapi Kulit Belang, Atasi Segera2

Sponsor: pemutih wajah

  1. Menepis kulit belang dengan kentang

Meratakan kulit yang belang memang bisa dilakukan dengan menggunakan produk kecantikan yang sudah dikemas layaknya sebuah krim pemutih. Akan tetapi, sebenarnya bahan-bahan alami yang kita temukan di dapur bisa dijadikan sebagai bahan perawatan kulit belang. Salah satu buktinya ialah kentang. Kentang merupakan salah satu jenis sayuran yang ternyata mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Untuk menghilangkan kulit belang dengan kentang, caranya ambil 3 buah kentang mentah dan parut kentang tersebut menjadi parutan yang halus. Parutan kentang inilah nantinya yang akan menjadikan lulur Anda. Bersihkan tubuh Anda terlebih dahulu kemudian balurkan parutan kentang secara merata di kulit yang belang. Tunggu hingga 20 menit. Setelah itu, bersihkan tubuh dengan air bersih. Langkah perawatan ini sebaiknya dilakukan3 kali dalam sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Liburan Berakhir Tapi Kulit Belang, Atasi Segera3

  1. Menghilangkan kulit belang dengan yogurt

Cara lain menghilangkan kulit belang ialah dengan menggunakan yogurt. Yogurt memiliki zat pemutih alami yang dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan kulit belang. Kandungan dalam yogurt aman digunakan untuk kulit yang warnanya mulai gelap lantaran terkena sinar matahari. Tak hanya itu, yogurt dikenal sebagai makanan yang bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati serta mencerahkan kulit. Untuk menghilangkan kulit belang akibat sinar matahari, Anda dapat mencampurkan satu sendok yogurt dengan air. Aduh yogurt dan oleskan pada bagian kulit yang belang. Setelah itu, diamkan kulit Anda selama 20 hingga 30 menit. Kemudian terakhir, bilas tubuh dengan menggunakan air hangat. Anda sebaiknya melakukan perawatan ini sampai kulit Anda berwarna rata kembali.

Liburan Berakhir Tapi Kulit Belang, Atasi Segera4

Nah, itulah langkah sederhana untuk mengatasi kulit belang akibat terpapar sinar matahari saat liburan. Dengan beberapa langkah di atas, Anda tidak perlu takut untuk melakukan perjalanan liburan di tempat-tempat terbuka karena kulit belang bisa diatasi di rumah bahkan dengan bahan-bahan yang sederhana. Jadi, jangan halangi liburan Anda kelak dengan khawatir kulit menjadi belang dan tidak rata!

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top