Seumur hidup wanita memang tidak bisa terlepas dari masalah hormon. Hubungan hormon dan kondisi kulit untuk kecantikan bisa terjadi sepanjang hidup. Mungkin Anda tidak pernah berpikir mengenai hal ini, tapi begitulah ahli menyatakan bahwa hormon berpengaruh untuk kulit Anda. Hormon dalam tubuh wanita selalu naik dan turun terutama ketika berdekatan dengan siklus menstruasi.
Sponsor: cream perawatan wajah
Hal inilah yang bisa membuat Anda mengalami banyak perubahan pada kulit. Anda merasa sangat segar saat masih muda, kemudian mulai muncul keriput ketika sudah berumur lebih dari 25 tahun. Jika hal ini terjadi dan Anda tidak tahu bagaimana mengatasinya maka ada banyak hal buruk yang bisa terjadi pada kulit. Jadi simak informasi mengenai hubungan hormon dan kulit, seperti dibawah ini.
- Kulit berminyak saat remaja
Umumnya remaja mulai masuk masa pubertas ketika sudah berusia 12 sampai 13 tahun. Tapi juga bisa kurang dari umur tersebut karena juga tergantung pada kondisi genetik. Selama masuk masa pubertas maka tubuh memproduksi hormon estrogen dan androgen. Bahkan jumlahnya akan lebih tinggi sehingga juga bisa meningkatkan hormon progesteron. Kemudian ketika itu terjadi maka kulit menjadi lebih berminyak dan terkadang juga sangat lembut. Efeknya pada usia ini maka banyak remaja yang mengeluh tentang jerawat dan kulit yang sangat berminyak.
Sumber: borepanda.com
- Kulit paling cantik umur 20 – 30 tahun
Ketika wanita sudah mencapai umur 20 tahun sampai 40 tahun maka siklus menstruasi menjadi sangat teratur. Umumnya membutuhkan waktu selama 28 hari hingga ke siklus menstruasi berikutnya. Pada masa ini maka wanita mengalami beberapa hal termasuk tingkat hormon yang normal dan kesuburan yang tinggi. Saat kadar hormon estrogen menjadi sangat tinggi setiap masuk masa ovulasi maka kulit menjadi lebih bersinar. Hal inilah yang kemudian membuat kulit menjadi sangat cantik dan kenyal. Namun beberapa gangguan pada sistem reproduksi bisa terjadi jika kondisi hormon tidak seimbang. Hal ini juga bisa memicu munculnya jerawat.
- Kulit kering saat umur lebih 30 tahun
Sebenarnya ketika wanita sudah masuk usia 25 tahun maka kadar estrogen menjadi sangat baik. Lalu ketika masuk usia 30 sampai 40 tahun maka estrogen akan menurun. Kulit menjadi tidak sama lagi dan terlihat lebih kusam. Bahkan perubahan hormon ini sangat mempengaruhi kadar kolagen dalam kulit dan menyebabkan kulit tidak elastis lagi. Akibatnya juga bisa membuat kulit sangat rentan dengan sinar matahari sehingga sulit untuk menghindari awal tanda penuaan dini.
- Muncul penuaan dini saat umur lebih 40 tahun
Ketika wanita sudah berumur lebih dari 40 tahun maka kulit bisa mengalami penuaan dini yang cepat. Perawatan yang tidak baik setelah masuk usia tersebut juga bisa membuat tanda penuaan menjadi semakin buruk. Hal ini bisa terjadi karena ovulasi berhenti dan wanita mengalami penurunan hormon yang sangat cepat. Ada banyak hal yang berubah termasuk kulit yang kusam, kering, rambut menjadi mudah rontok dan kesan kulit yang tua.
Jadi seperti itulah hubungan antara kondisi kulit dan tingkat hormon dalam tubuh. Semua proses itu memang terjadi secara alami sehingga juga harus diatasi dengan cara yang alami.