Tips Perawatan Cantik

Cara Mempercantik Wajah Tanpa Makeup

Cara Mempercantik Wajah Tanpa Makeup

Tampil cantik bagi kaum wanita merupakan suatu keharusan. Tetapi, tanpa menggunakan makeup secara berlebihan tetap bisa menampilkan kecantikan wajah. Jika Anda bangga mengenakan makeup yang berlebihan, bisa saja membuat wajah menjadi bermasalah seperti jerawat atau flek hitam. Cara mempercantik wajah tanpa makeup bisa Anda gunakan tanpa khawati membuat wajah tidak menarik. Berikut tips mengatasi wajah tanpa makeup:

Sponsor: kezia skin expert

1. Membasuh dengan air

Cara merawat penampilan terutama wajah yang pertama adalah membasuh atau membersihkan wajah dengan air dingin. Dengan membasuh wajah menggunakan air dingin, akan menyegarkan, membersihkan dan melembabkan kulit wajah. Manfaat air dingin untuk kecantikan sudah banyak direkomendasikan, pasalnya air dingin mampu mengangkat kotoran yang menempel di wajah. Air dingin juga mampu menyegarkan kulit wajah dengan merelaksasi pembulu darah di sekitar wajah, yang membuatnya tampak lebih segar. Air juga dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan kulit, jadi selain mempercantik kulit Anda dari luar, meminum segelas air dingin juga membantu mengatasi masalah kulit kering dari dalam.

2. Tidur cukup

Setelah seharian beraktifitas, kini waktunya Anda memanfaatkan hari dengan istirahat. Terkait kecantikan, istirahat yang cukup dapat membantu tubuh tampak lebih segar secara alami. Tidur dengan baik, dapat membantu mengatasi berbagai penyakit, mengatur metabolisme tubuh lebih baik, dan membuat wajah tampak lebih segar. Menurut penelitian, tidur lebih awal dan dalam kondisi gelap dapat membantu mengatasi masalah pada kulit seperti keriput dan mempengaruhi tingkat kelembabannya. Dengan tidur, kulit akan memproduksi sel-sel baru dan waktu cukup  yang harus Anda penuhi untuk mendapatkan wajah cantik alami adalah 8 jam sehari. Tidur dapat membantu menengkan syaraf dan pikiran, jika pikiran Anda segar, maka secara otomatis membuat kualitas hidup jadi makin bersemangat. Hidup yang semangat akan membuat wajah berseri sepanjang hari. Mata lelah akibat kurangnya tidur atau begadang, akan membuat wajah terlihat lelah dan kurang cantik.

3. Gunakan pelembab wajah

Kulit wajah membutuhkan lebih banyak pelembab agar menutrisi dan melindungi dari paparan radikal bebas seperti polusi ataupun sinar matahari terutama ultraviolet. Cahaya yang dihasilkan oleh sinar ultraviolet berdampak berbahaya yang sangat signifikan bagi kesehatan kulit wajah, menyebabkan  kulit mengalami iritasi hingga menyebabkan kanker kulit. Pelembab wajah jug melindungi kulit bagi mereka yang sering bekerja dalam ruangan ber AC yang membuat kulit menjadi kusam dan kering. Pelembab juga membantu mengurangi kulit wajah dari penuaan dini dan kadang membuatnya lebih cerah dan bersih. Pelembab juga ampuh untuk menjaga kadar air yang secara otomatis menghidrasi kulit wajah. Jadi usahalah mengoleskan pelembab sebelum berpergian untuk menghindari resiko terburuk radikal bebas yang sepanjang hari menyerang kulit wajah.

4. Nutrisi kulit wajah dari dalam

Seringlah mengkonsumsi buah buahan, air putih, sayuran sehat atau suplemen kulit. Menghonsumsi makanan kaya vitamin dan mineral akan membantu tubuh mencerna lebih baik, sehingga metabolisme tubuh juga makin sempurna. Jika metabolisme tubuh Anda baik, secara otomatis membuat seluruh tubuh menjadi sehat terutama kulit. Banyak manfaat yang bisa didapat dari mengkonsumsi makanan sehat. Misalnya asupan buah yang kaya vitamin sangat ampuh menghilangkan beberapa masalah tergantung asupan yang dikonsumsi. Jika mengkonsumsi air putih dalam jumlah tertentu akan membuat wajah makin berseri dan lembab. Sementara mengkonsumsi suplemen yang mengandung vitamin E, juga menjadi alternatif yang membuat kulit wajah tampak sehat dan cantik alami.

5. Olahraga

Siapa bilang olahraga hanya bermanfat untuk tubuh dan otot saja. Faktanya, manfaat olahraga sangat baik untuk kecantikan wajah. Olahraga menjadi terapi paling efektif untuk membantu dan menghambat kerutan wajah. Olahraga memicu produksi kolagen, protein berguna untuk membantu terbentuknya struktur kulit yang lebih kencang. Dengan begitu, kulit akan terlihat semakin elastis yang berdampak pula pada kulit wajah. Manfaat lain dari olahraga untuk kecantikan wajah adalah mencegah jerawat. Jerawat diakibatkan oleh sebum yaitu disebabkan oleh produksi hormon berlebihan berlebihan yang menyumbat pori-pori kulit jika tidak dibersihkan. Sementara pentingnya berolahraga, adalah menyeimbangkan kadar hormon penyebab jerawat. Jika tingkat stres dan kadar hormon dalam darah meningkat, sangat berkaitan dengan meningkatnya produksi sebum. Jadi dengan berkeringat saat olahraga, pori-pori wajah akan aktif terbuka, memberi kesempatan kulit mengangkat sel kulit mati melalui keringat, dan mengurangi produksi minyak berlebih dan menghindari zat racun yang masuk melalui kulit. Jangan lupa cuci wajah selepas berolahraga.

6. Pijat wajah

Tampil cantik tanpa makeup selanjutnya yaitu memijat wajah. Pijatan lembut di wajah secara langsung akan membuat sirkulasi darah di sekitar wajah menjadi lebih lancar, dan membuat wajah terlihat terlihat sehat dan berseri. Jika sirkulasi darah berjalan lancar, menyebabkan oksigen dan nutrisi pada kulit wajah akan lancar, jika lancar maka produksi kolagen juga akan tercukupi. Memijat wajah saat membersihkan kulit juga berguna untuk membuang segala racun pada kulit wajah. Manfaat lainnya adalah menghilangkan kantung mata, membuat kulit lebih bayak menyerap air, dan memberikan terapi bagus untuk kekencangan kulit. Untuk hasilnya, lakukan pijatan lembut mulai dari bagian atas wajah, pipi, area mata dan dagu. Semua pijatan tersebut berguna membuat wajah Anda tampak sehat dan cantik alami tanpa makeup.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top