Perawatan Rambut

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang

Memiliki rambut panjang bisa menjadi salah satu cara kita mendapatkan kecantikan maksimal. Tapi, ada beberapa alasan rambut tak kunjung memanjang lho. Bahkan alasan-alasan tersebut jarang disadari oleh para pemilik rambut. Sehingga rambut panjang yang diidamkan tidak langsung di dapat dengan waktu yang singkat. Untuk itu, sebelum melakukan perawatan rambut guna memanjangkan rambut tidak ada salahnya kita mencermati terlebih dahulu apa saja penyebab rambut tak kunjung memanjang berikut ini. Dengan begitu, perawatan rambut yang kita lakukan akan berjalan dengan lancar dan membuahkan hasil yang maksimal. Apa saja penyebabnya yang harus kita ketahui? Berikut adalah sederet alasan yang mungkin belum kita sadari.

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang2

Sponsor: cream pemutih wajah

  1. Faktor genetika

Alasan pertama mengapa rambut tidak kunjung tumbuh memanjan meskipun kita telah melakukan serangakain perawatan rambut ialah adanya faktir genetika. Mungkin, diantara kita masih ada yang belum menyadari bahwa faktor genetika bisa menjadi penghambat tumbuhnya rambut. Namun, yang harus dipastikan ialah sebenarnya rambut bukannya tidak tumbuh memanjang. Akan tetapi, pertumbuhan rambut memerlukan waktu yang cukup lama. Sadar atau tidak, setiap orang memiliki siklus pertumbuhan rambut yang berbeda-beda. Siklus inilah yang dapat menentukan batas rambut tumbuh setiap harinya. Biasanya pertumbuhan rambut yang ditentukan oleh faktor genetika bisa terjadi pada siapa saja dan pertumbuhannya bertahan mencapai 2 hingga 6 tahun. Untuk itu, bila jangan khawatir bila rambut Anda tidak kunjung tumbuh memanjang dalam waktu singkat. Hal tersebut bukan berarti rambut Anda tidak sehat lho. Tetap lakukan perawatan rambut meski pertumbuhan rambut Anda sangat lama. Bila perlu, potonglah ujung rambut secara rutin dan gunakan produk perawatan rambut berbahan alami untuk kesehatan rambut.

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang3

  1. Faktor usia

Faktor usia bisa menjadi alasan kedua mengapa rambut yang sudah dirawat dengan benar tidak cepat tubuh memanjang. Ya, disadari atau tidak umur sangat berpengaruh pada diri seseorang. Umumnya, semakin bertambahnya usia seseorang maka semakin lambat pula pertumbuhan rambut. Bahkan, dalam usia tertentu rambut akan memutih dan menjadi mudah rontok. Sehingga permasalahan tersebut bisa memicu sulitnya rambut untuk tumbuh dengan baik. Apalagi bila usia kita menginjak kepala 4, kondisi helai rambut mungkin saja sudah berbeda. Rambut mungkin akan mudah patah dan kering. Hal ini dipicu oleh berkurangnya kandungan minyak alami rambut seiring bertambahnya umur. Lantas, apa yang harus kita lakukan? Perawatan alami diperlukan bila Anda mengalami permasalahan tersebut. Meskipun rambut susah untuk tumbuh memanjang dengan cepat, akan tetapi rambut Anda tidak boleh dalam keadaan tidak terawat lho. Rambut yang tidak terawat justru akan memperparah kondisi rambut dan kesehatan rambut. Sehingga rambut akan mudah rusak. Berikan vitamin rambut secara teratur. Vitamin tersebut akan menutrisi rambut meski rambut tidak tumbuh secara cepat.

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang4

  1. Faktor kerusakan

Alasan selanjutnya ialah adanya faktor kerusakan pada rambut Anda. Rambut yang tidak kunjung memanjang mungkin bisa dikarenakan faktor kondisi rambut yang sudah rusak. Ada berbagai macam penyebab kerusakan pada helai rambut. Beberapa penyebab kerusakan rambut mungkin tidak kita sadari selama ini. Beberapa penyebab kerusakan rambut diataranya mengikat rambut yang terlalu kuat, menggunakan alat pelurus rambut hingga kebiasaan mewarnai rambut secara terus menerus. Tidak hanya itu, percaya atau tidak perawatan yang kita lakukan mungkin juga menjadi penyebab beberapa kerusakan rambut. Beberapa kerusakan rambut yang diakibatkan oleh perawatan rambut yang salah ialah rambut mudah patah, rontok secara berlebihan, warna rambut mulai menguning serta kondisi rambut mulai bercabang. Lantas perawatan apa yang tepat kita lakukan saat rambut sudah mengalami kerusakan tersebut? Bila rambut sudah dalam keadaan tidak sehat, sebaiknya segera gunakan bahan-bahan alami seperti menggunakan shampoo dengan bahan-bahan alami. Lakukan pula perawatan dengan mengoleskan minyak kelapa pada rambut Anda setiap malam hari sebelum tidur. Minyak kelapa murni akan membantu menjaga kelembaban rambut yang hilang akibat perawatan rambut yang salah. Tak hanya itu, gunakan pula lidah buaya sebagai olesan untuk rambut pada malam hari. Lidah buaya sangat berperan dalam mengembalikan kesehatan rambut Anda. Dengan begitu, rambut akan perlahan-lahan membaik dan pertumbuhan rambut akan berjalan normal kembali.

Alasan Rambut Tak Kunjung Memanjang5

Nah, itulah beberapa alasan mengapa rambut sulit untuk tumbuh yang mungkin kurang kita sadari. Memiliki rambut yang panjang tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi seorang wanita. Akan tetapi, untuk mendapatkannya memang terkadang tidak mudah. Meskipun ada sebagian orang yang mendapatkan rambut panjang dengan waktu singkat

Perhatikan beberapa faktor di atas bila selama ini rambut Anda susah untuk tumbuh. Tidak hanya selesai mencermati beberapa faktor di atas saja, Anda juga perlu melakukan perawatan dan menghindari kebiasaan yang dapat memicu lambatnya pertumbuhan rambut. Bila Anda termasuk wanita yang kerap melakukan aktifitas dengan tatanan rambut terbaru seperti hunting foto serta traveling sebaiknya lakukan perawatan pada rambut Anda secara keseluruhan. Bila Anda selalu menggunakan catok rambut maka sebaiknya persiapkan cara lain untuk mengatasi masalah yang mungkin terjadi setelah Anda mencatok rambut. Tak hanya itu, memberikan perlindungan pada rambut dari dalam juga penting. Salah satunya ialah dengan mencukupi asupan air putih serta konsumsi buah bervitamin.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top