Makan berbagai jenis buah memang diakui sebagai cara untuk menjaga kesehatan tubuh. Ada banyak jenis buah yang memang bisa dikonsumsi dan ditemukan dengan mudah di sekitar lingkungan. Namun masih saja ada banyak orang yang malas untuk makan buah karena harus mengupas bagian kulitnya. Sementara itu kulit buah dipercaya mengandung antioksidan, warna alami yang cantik dan manfaat yang baik untuk tubuh.
Sponsor: pemutih wajah
Lantas apakah mengupas kulit buah itu penting atau tidak? Sementara banyak ahli yang menyebutkan bahwa kulit buah tertentu sebaiknya tidak dikupas dan dimakan bersama dengan kulit. Jadi ini sangat membingungkan. Tapi Anda bisa melihat daftar buah yang seharusnya dikupas kulitnya saat dimakan.
- Jeruk
Semua orang mungkin sudah melakukan cara yang tepat untuk makan buah jeruk. Memang Anda harus mengupas jeruk sehingga hanya makan daging buah pada bagian dalam. Sementara kulit jeruk akan dibuang dan menjadi sampah. Beberapa kulit jeruk seperti jeruk lemon dan jeruk nipis bisa digunakan untuk menambah rasa kue dan makanan tertentu. Kulit jeruk memang mengandung nutrisi seperti vitamin C, niasin, folat, riboflavin, thiamin, vitamin A dan vitamin B6. Bahkan juga mengandung mineral lengkap seperti magnesium, kalium, zat besi, selenium, tembaga dan seng. Tapi kulit jeruk kemungkinan mengandung bahan pestisida yang digunakan untuk menghalau hama dan kupu penyebar penyakit pada tanaman jeruk.
Sumber: borepanda.com
- Semangka
Selama ini memang bagian semangka yang sering dikonsumsi hanya pada bagian daging buahnya saja. Tapi sebenarnya kulit semangka mengandung nutrisi seperti karbohidrat, vitamin C dan citruline. Citruline sendiri termasuk senyawa yang bisa menjadi obat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga tubuh tidak mudah sakit dan menjaga energi tubuh. Tapi ketika makan semangka maka kulit sebaiknya tidak dimakan. Semua nutrisi yang terkandung dalam kulit semangka sama sekali tidak bermanfaat jika dikonsumsi mentah. Tapi menumis kulit semangka dengan campuran minyak zaitun dan lada hitam bisa membuat tubuh mendapatkan keuntungan dari nutrisi yang tersimpan di dalamnya.
- Anggur
Ada beberapa orang yang makan anggur dengan kulitnya dan beberapa orang juga makan dengan bagian kulit yang sudah dikupas. Anggur memang terkenal sebagai buah sehat karena mengandung vitamin E yang sangat tinggi. Tapi jika Anda mengkonsumsi anggur bersama kulitnya maka tubuh kemungkinan bisa menerima pestisida. Ada banyak pestisida yang disemprot pada kulit anggur untuk mencegah penyakit dan bagian kulit yang mati ketika belum dipetik. Tapi kulit anggur juga mengandung resveratrol yang sangat tinggi. Jadi pertimbangkan untuk memilih anggur organik ketika akan dimakan bersama kulitnya.
Nah itulah beberapa jenis buah yang memang harus dikupas kulitnya atau tidak saat dikonsumsi. Anda bisa menemukan alasan mengapa kulit harus dikupas atau tidak. Jadi lihat lagi keterangan tersebut ketika akan mengupas buah yang memiliki kulit tebal dan tipis.