Perawatan Kulit

Merawat Kulit Maksimal Di Rumah

Merawat Kulit Maksimal Di Rumah

Percaya atau tidak, merawat kulit yang maksimal bisa dilakukan di rumah lho. Bahkan hanya dengan menggunakan bahan-bahan sederhana dan alami saja. Apalagi di tanah air tidak susah untuk mendapatkan tanaman ataupun bahan perawatan kulit alami. Bahan-bahan pun bisa diperoleh dengan dana yang minim tanpa membuat kantong kita menipis lho. Mengingat sejak zaman dahulu, wanita-wanita tradisional hingga kalangan keraton menggunakan ramuan-ramuan yang terbuat dari tumbuhan dan diolah dengan cara sederhana, Anda pun yang sekarang di rumah bisa melakukan perawatan ini. Bagaimana dengan hasilnya? Jangan khawatir, hasil perawatan kulit yang kita lakukan di rumah hampir sama dengan perawatan yang dilakukan dengan tehnologi mahal lho. Tidak hanya itu, kita tidak akan dipusingkan dengan efek penggunaan bahan-bahan yang kita gunakan untuk perawatan kulit. Berbeda dengan penggunaan produk-produk yang dibuat dengan campuran bahan kimiawi yang tentunya akan menimbulkan reaksi di kulit kita. Yuk, mulai merawat kulit maksimal di rumah dengan cara-cara sederhana di bawah ini!

merawat kulit maksimal di rumah

Sponsor : halo jasa

  1. Menggunakan kunyit

Bahan alami pertama yang bisa Anda manfaatkan untuk mendapatkan kesehatan dan kecantikan kulit yang maksimal ialah dengan menggunakan kunyit. Bahan yang satu ini rupanya cukup dikenal oleh banyak kalangan. Biasanya, kunyit digunakan sebagai pewarna makanan alami serta diolah menjadi bumbu masakan daerah. Rasa khas dari kunyit membuat masakan terasa lebih enak. Tidak hanya digunakan untuk bumbu masakan serta pewarna makanan alami saja. Kunyit juga bisa digunakan untuk perawatan kulit lho. Khasiatnya yang ampuh mencerahkan kulit membuat banyak orang mulai tertarik menggunakan kunyit sebagai bahan luluran. Beberapa orang juga memanfaatkan kunyit sebagai minuman atau jamu khas tradisional. Anda yang sedang menstruasi bahkan disarankan untuk meminum minuman tradisional berbahan dasar kunyit. Dilihat dari tanamannya, kunyit termasuk empon-empon yang diambil akarnya. Kunyit sendiri memiliki warna khas kuning. Bagaimana merawat kulit dengan menggunakan empon-empon yang satu ini? Caranya, ambil beberapa ruas kunyit. Kupas bagian kulit kunyit kemudian haluskan kunyit tersebut dengan menumbuknya. Peras kunyit yang sudah halus kemudian ambil sari dari kunyit tersebut. Air dar kunyit ini bisa Anda tambahkan ke tepung beras yang sudah ditambahkan dengan putih telur. Aduklah semua bahan dan oleskan ke kulit tubuh kita. Terakhir bersihkan kulit dengan menggunakan air bersih.

Merawat Kulit Maksimal Di Rumah3

  1. Menggunakan ampas sisa kopi

Apakah Anda adalah orang yang menyukai kopi bahkan menyantap satu gelas kopi setiap hari? Percaya atau tidak, Anda terbilang cukup beruntung. Anda bisa menggunakan ampas sisa kopi yang Anda minum setiap hari untuk luluran lho. Sayangnya, belum banyak wanita yang mengetahui hal ini. Padahal sebenarnya ampas kopi sangat berguna untuk kecantikan kulit kita. Ambilah ampas kopi kemudian oleskan ke seluruh kulit. Bila perlu tambahkan putih telur sebelum mengoleskan ampas kopi hitam tersebut. Putih telur sangat bermanfaat untuk mengencangkan kulit serta membuat kopi lebih meresap ke pori-pori kulit. Tidak hanya itu, putih telur akan mengangkat erat kotoran yang menyumbat pori-pori kulit sehingga kulit bebas dari kuman dan bakteri. Rutinitas perawatan menggunakan ampas kopi ini bisa dilakukan di rumah. Lakukan selama 2 pekan berturut-turut. Atau bila Anda memiliki rutinitas yang padat, Anda bisa melakukan perawatan kulit dengan menggunakan ampas sisa kopi tersebut selama satu minggu satu kali. Agar masil maksimal, lakukan secara teratur di malam hari atau pada pagi hari.

Merawat Kulit Maksimal Di Rumah4

  1. Menggunakan garam mandi

Bahan selanjutnya yang mudah didapat ialah garam mandi. Seperti namanya, garam ini digunakan pada saat mandi. Biasanya, saat melakukan perawatan tubuh dan kulit di salon spa, kita akan diberikan fasilitas penggunaan garam mandi. Garam mandi sangat bermanfaat untuk kulit tubuh kita lho. Garam ini akan membuat proses regenerasi sel kulit mati menjadi lebih cepat. Sehingga akan menghasilkan kulit yang lebih cerah dan bersih. Seperti bahan alami lainnya, bika kita menggunakan garam mandi dengan takaran yang pas, kita tidak akan mendapatkan efek buruk. Jadi, jangan khawatir takut terkena efeknya ya. Bahkan garam bisa meredakan rasa gatal di kulit lho. Mau tahu caranya? Gunakan garam mandi sebagai bahan campuran air mandi Anda. Sebaiknya, siapkan air hangat dan campurkan garam mandi ke dalam air hangat tersebut. Anda bisa berendam dalam air hangat tersebut. Air hangat yang sudah tercampur dengan garam akan merelaksasi tubuh dan kulit. Sehingga peredaran darah menjadi semakin lancar. Bila peredaran lancar, maka kulit pun akan lebih mudah dalam mengeluarkan kotoran dan racun lewat keringat. Jadi, mulai sekarang Anda bisa menambahkan garam mandi. Sebaiknya, gunakan garam mandi sebagai tambahan atau Anda bisa menjadikannya sebagai scrub kulit.

merawat kulit maksimal di rumah

Nah, itulah beberapa cara mendapatkan kecantikan kulit yang maksimal tanpa biaya mahal. Hasil maksimal bisa didapat bisa Anda rutin melakukan perawatan tersebut. Perhatikan pula dandanan rambut Anda bila ingin tampil lebih maksimal. Bila bingung menata rambut, gunakan jasa tata rias rambut di halo jasa. Terlebih saat ini banyak orang berlomba-lomba menampilkan tatanan rambut yang lagi hits. Jangan ketinggalan untuk merubah dan memaksimalkan penampilan Anda. Gunakan gadget Anda untuk mendapatkan jasa profesional yang sudah berpengalaman menata rambut hanya di halo-jasa.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top