Bukan rahasia umum lagi bahwa setiap wanita berlomba-lomba mendapatkan kulit yang cantik dan bersih. Terlebih dewasa tren perawatan kulit makin berkembang. Bagaimana dengan diri Anda, sudahkah Anda melakukan perawatan kulit sesuai tren yang ada? Selain dengan melakukan perawatan kulit dengan menggunakan alat canggih, kita masih bisa memanfaatkan bahan-bahan yang ada di sekitar kita lho. Salah satunya ialah buah mangga. Buah yang satu ini tumbuh dengan subur di tanah air sehingga kita bisa menjumpainya di segala tempat. Tidak hanya itu, kita juga bisa membelinya dengan harga yang terjangkau. Berbicara mengenai buah mangga, buah yang memiliki daging berwarna kuning saat matang tersebut rupanya memiliki jenis yang bermacam-macam. Sebut saja mangga arumanis, mangga gadung, mangga manalagi dan masih banyak lagi jenisnya. Yang pasti, semua jenis mangga ini tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Tidak hanya memiliki rasa yang asam serta manis, mangga rupanya bermanfaat untuk kulit wanita. Saking banyak manfaatnya, saat ini banyak yang sudah menggunakan buah mangga sebagai bahan perawatan kulit di rumah. Anda mau coba? Sebelum mencoba, yuk kenali khasiat mangga untuk kulit berikut ini dahulu agar nantinya kita tidak salah mengaplikasikannya!
Sponsor : halo jasa
- Mencerahkan kulit wajah
Khasiat dari buah mangga utamanya untuk kulit kita ialah ternyata buah mangga dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan kulit wajah. Ya, hal ini karena dalam buah mangga terdapat kandungan yang berfungsi untuk meregenerasi kulit serta mencerahkan kulit. Beberapa kandungan dalam buah mangga yang ampuh untuk kecantikan kulit ialah vitamin C serta serat yang tinggi. Buah mangga juga efektif digunakan sebagai pembersih wajah dari segala permasalahan yang hinggap di kulit wajah seperti jerawat yang tidak kunjung sembuh. Cara kerja buah mangga ialah dengan membersihkan pori-pori kulit wajah dari kuman dan bakteri yang menyumbat. Bagaimana memanfaatkan buah mangga untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah? Caranya cukup sederhana namun sebaiknya Anda melakukan perawatan kulit dengan buah mangga saat berada di rumah. Hal ini agar perawatan wajah dengan buah mangga tidak mengganggu aktifitas yang kita kerjakan. Pertama, bersihkan kulit mangga yang sudah Anda siapkan. Kupas bagian kulit mangga dan ambilah daging buah mangga yang sudah dikupas. Potonglah daging buah mangga tersebut menjadi bagian kecil kemudian haluskan ke mesin blender. Sebaiknya kita tidak menambahkan air karena akan membuat tekstur mangga menjadi lebih cair saat diaplikasikan. Bila sudah halus, campurkan mangga yang sudah dihaluskan dengan madu atau minyak zaitun. Sebaiknya kita memilih satu diantara dua bahan ini. Setelah Anda mencampurkan, aduk kembali pasta mangga tersebut lalu tempelkan ke wajah. Diamkan olesan mangga di wajah paling tidak selama 10 menit kemudian bersihkan dengan menggunakan air hangat.
- Menghilangkan bekas jerawat
Selain digunakan sebagai bahan perawatan kulit seperti yang sudah disebutkan di atas, buah mangga rupanya masih bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan noda bekas jerawat. Kabar baik untuk Anda yang saat ini memiliki permasalahan di wajah yaitu banyaknya noda bekas jerawat. Bekas jerawat yang berada di pipi atau bagian lainnya tentunya membuat beberapa wanita merasa kurang percaya diri. Bahkan untuk menutupi kulit yang belang akibat noda bekas jerawat tersebut, kabanyakan wanita akan memilih melakukan treatment mahal atau dengan memanfaatkan make up yang tebal. Nah, jangan khawatir karena sebenarnya Anda bisa mengatasi masalah tersebut dengan menggunakan buah mangga. Sama dengan perawatan sebelumnya yang mengharuskan kita untuk melakukan perawatan ini di rumah. Selain lebih nyaman, merawat kulit di rumah akan membuat kita lebih maksimal dalam meracik bahan-bahan yang digunakan. Untuk mengatasi noda bekas jerawat, hal yang pertama yang harus Anda lakukan ialah dengan menghalukan daging buah mangga hingga teksturnya berbentuk pasta. Kemudian, campurkan beberapa bahan lain diantaranya yaitu tiga tetes madu serta susu. Aduklah bahan-bahan tersebut kemudian balurkan ke bagian noda bekas jerawat di wajah atau bagian tubuh lainnya. Diamkan selama 10 hingga 15 menit barulah kemudian bersihkan dengan menggunakan air hangat.
- Mengencangkan kulit
Tidak hanya berkhasiat untuk membuat kulit makin cerah dan mengurangi bekas jerawat di wajah, buah mangga yang diaplikasikan dengan benar akan mengencangkan kulit kita. Bagi Anda yang menginginkan kulit kencang, tidak ada salahnya untuk mencoba cara yang satu ini di rumah. Caranya mudah, Anda hanya perlu menambahkan putih telur pada buah mangga yang sudah dihaluskan. Campurkan putih telur dengan pasta buah mangga kemudian aduklah hingga menjadi masker yang siap untuk digunakan. Oleskan perlahan-lahan pada bagain kulit yang ingin dirawat. Anda bisa melumurkan ramuan ini ke bagian wajah atau ke bagian kulit lain. Namun, karena bahan tambahannya adalah putih telur, maka sebaiknya hindari mengoleskan ramuan ini pada bagian tubuh yang banyak ditumbuhi bulu halus karena putih telur justru akan merangsang pertumbuhan rambut. Bagian tubuh ini misalnya saja kaki.
Nah, ternyata buah yang selama ini kita jadikan sebagai jus bisa kita gunakan untuk merawat kulit bukan? Jadi kapan Anda akan merawat kulit dengan buah mangga? Selain merawat kulit, pastikan pula Anda mengenakan busana yang trendi sesuai tren saat ini. Bingung memadukan busana? Jangan bingung, serahkan saja permasalahan Anda pada jasa fashion stylist. Segera temukan fashion stylist yang Anda inginkan di halo-jasa. Dimana lagi Anda mendapatkan seorang fashion sylist yang sudah berpengalaman dan profesional kalau bukan di halo jasa. Jadi, jangan bingung lagi!