Perawatan Wajah

Tips Bersihkan Makeup Tebal Di Wajah

Tips Bersihkan Makeup Tebal Di Wajah

Sisa make up tebal yang membandel akan membuat wanita kurang nyaman. Namun masih ada lho yang mengabaikan tips bersihkan makeup tebal di wajah ini. Padahal hal ini sangat penting. Make up memang merupakan hal yang penting sebagai penunjang penampilan mereka. Akan tetapi, sebelum mereka tidur, make up haruslah dibersihkan. Hal ini berguna untuk membuat kulit wajah sedikit bernafas sehingga memiliki kesehatan dan kelembutan naturalnya senantiasa terjaga. Beberapa wanita sering asal-asalan dalam membersihkan make up tebal mereka sehingga hasilnya pun tidak maksimal. Nah, berikut kita akan membahas beberapa tips dalam membersihkan wajah dari sisa-sisa makeup  yang tebal yang dapat Anda lakukan setiap hari di rumah dengan sederhana dan mudah. Adanya tips ini tentu akan menguntungkan Anda untuk melakukan cara alternative yang tidak merepotkan. Nah, simak beberapa tips untuk membersihkan make up tebal di bawah ini.

Sponsor : pemutih wajah

  1. Membersihkan dengan baking soda dan madu

Kedua bahan ini memang lebih sering digunakan untuk membuat kue madu. Akan tetapi, Anda juga perlu tahu jika paduan madu dan baking soda sangat baik digunakan untuk membersihkan make up tebal yang sudah Anda oleskan sebelumnya. Selain itu, madu dan baking soda dapat digunakan untuk membersihkan segala jenis make up dan tidak tergantung pada karakteristik kulit Anda, sehingga Anda akan bebas dari iritasi. Kandungan senyawa dan antioksidan dalam madu dan baking soda akan menjadi agen yang sangat aktif untuk melunturkan make up tebal Anda. Lalu, bagaimana caranya? Anda hanya perlu menuangkan 1 sendok teh madu pada kain bersih lalu tambahkan beberapa bubuk baking soda. Oleskan kain pada bagian wajah yang terbalut make up tebal.

  1. Membersihkan dengan produk tisu bayi

Beberapa wanita lebih sering menggunakan tisu bayi untuk mengelap keringat mereka. Tisu bayi memang memiliki tekstur yang sangat halus sehingga nyaman dan aman untuk digunakan. Tetapi, tahukah Anda bahwa produk tisu bayi juga dapat digunakan untuk membersihkan make up tebal yang membandel dengan mudah? Nah, Anda dapat menggunakan tisu bayi ini sebagai salah satu alat alternative untuk membersihkan wajah Anda dan membuatnya terlihat lebih lembut. Selain itu, tisu bayi yang memiliki tekstur lembut tidak akan menyebabkan iritasi dan aman untuk kulit Anda, meski Anda memiliki kulit yang sensitive. Pastikan tisu bayi tidak mengandung alkohol. Usapkan tisu tersebut pada area wajah Anda yang terbalut make up perlahan dan merata. Anda mungkin akan membutuhkan beberapa tisu untuk membersihkan wajah Anda secara menyeluruh.

  1. Membersihakn make up melalui steam wajah

Tips lain yang secara efektif dapat digunakan untuk membersihkan make up yang tebal adalah steam wajah. Ini adalah salah satu cara alternative yang sebenarnya bisa dilakukan oleh siapa saja di rumah. Make up tebal terkadang susah dihilangkan karena bahan riasan yang Anda poleskan menutup pori pada kulit wajah dengan sangat rapat. Nah, tujuan dari steam wajah ini adalah untuk membuka pori kulit wajah yang tertutup. Dengan pori yang lebih terbuka lebar, tentu make up wajah Anda dapat dibersihkan dengan lebih mudah. Untuk melakukan langkah ini, Anda tentu hanya membutuhkan beberapa langkah saja. Siapkan baskom berisi setengah air hangat. Dekatkan wajah Anda ke baskom dan tutup kepala dengan handuk. Lakukan beberapa menit hingga wajah nampak berkeringat. Setelah itu, cucilah dengan sabun ringan dan pastikan wajah benar-benar bersih.

  1. Membersihkan make up dengan olive oil

Untuk tips membersihkan make up tebal yang cukup mudah untuk dilakukan, Anda dapat menggunakan olive oil sebagai bahan utama. Olive oil adalah salah satu bahan alami yang sangat baik digunakan untuk membersihkan kulit wajah Anda sehari-hari. Olive oil sebenarnya memang sering menjadi bahan alternative untuk perawatan kulit. Kandungan senyawa dalam olive oil akan secara efektif membuka pori wajah yang tertutup make up tebal. Karena kemampuannya ini, olive oil dapat diandalkan untuk membersihkan make up. Selain itu, senyawa dalam olive oil juga sangat bagus untuk menjaga kelembutan dan kehalusan kulit wajah Anda, terutama bagi Anda yang memiliki masalah kulit kering. Nah, cara penggunaannya adalah dengan menuangkan sedikit olive oil pada tisu dan oleskan perlahan di wajah Anda.

  1. Membersihkan sisa makeup dengan susu

Susu merupakan salah satu bahan alami yang sangat familiar bagi masyarakat. Manfaat yang diberikan susu sangat banyak, terutama untuk menjaga kesehatan tubuh secara umum. Nah, ternyata susu juga dapat juga digunakan sebagai salah satu bahan alami yang sangat bagus untuk membantu Anda dalam membersihkan sisa make up tebal yang ada di wajah. Nah, susu dikenal sebagai agen deep cleanse yang akan membersihkan make up tidak hanya di bagian permukaan wajah saja, tetapi juga mendetail hingga ke pori wajah anda. Ambillah susu tawar segar dan kapas. Celupkan kapas tersebut pada susu lalu oleskan sambil gosok wajah Anda dengan perlahan secara mendetail.

Beberapa tips sebagaimana telah dijelaskan tersebut tentu akan memberikan kemudahan bagi kita yang salama ini kesulitan dalam membersihkan make up tebal. Kini Anda tidak perlu khawatir dalam melakukan perawatan wajah. Selain itu, bahan yang digunakan adalah bahan alami yang cenderung mudah untuk didapatkan dimana saja. Bahan alami juga terbukti aman dari kemungkinan iritasi wajah.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top