Entertainment

Kepribadian Berdasarkan Warna Favorit

warna-lipstik-matte-favorit-di-2017

Kepribadian seseorang dapat mempengaruhi preferensinya dalam memilih baju kesukaan, makanan favorit, film kesukaan, gaya berpakaian, hingga warna kesukaan. Sehingga dari apa-apa yang ia pilih, kita dapat mengetahui kerpribadian seperti apa orang tersebut.

Sponsor: perawatan wajah terbaik

Menganalisa kepriadian melalui warna favorite merupakan metode yang sudah lama digunakan. Menurut ilmu cromotherapy, bahkan warna-warna tertentu berkait erat dengan kondisi kesehatan dan mental seseorang. Oleh sebab itu, dapat digunakan untuk terapi psikologis. Ketidakseimbangan dalam kepribadian dapat diterapi dengan warna.
Lantas, bagaimana kepribadian seseorang jika dilihat berdasarkan warna favorite?

1. Warna Merah
Warna merah melambangkan kesehatan dan kekuatan. Warna merah biasanya disukai oleh , orang-orang yang mempunyai kepribadian terbuka, penuh semangat, implusif, dan agresif. Kelebihan bagi mereka penyuka warna merah yakni selalu optimis. Kedisiplinan mereka juga tinggi. Mereka juga penyuka kehidupan yang dinamis.Mereka juga ambisius,

2. Warna Merah Muda
Berkebalikan dengan merah, merah muda mewakili sikap lemah lembut, cinta, dan penuh kasih sayang. Sebagian besar yang menukai warna ini adalah kaum hawa. Mereka penyuka warna merah muda cenderung butuh perlindungan dan perhatian lebih. Selalu merasa ingin dicintai.
Namun, kelemahan kepribadian yang dipunya adalah mudah rapuh dan sensitive perasaannya.

3. Merah Maroon
Merah maroon atau biasa disebut juga sebagai merah gelap, merupakan lambang kesuksesan dalam menghadapi cobaan hidup. Mereka yang memiliki kesukaan terhadap warna ini adalah pribadi yang murah hati dan menyenangkan. Sama seperti halnya dengan warna merah, mereka mempunyai tingkat kedisiplinan yang tinggi.

4. Oranye
Dari warna merah, kita beralih ke warna oranye. Dilihat dengan kasat mata, oranye merupakan warna yang cerah dan hangat. Oranye adalah lambang kesenangan. Orang-orang yang suka warna oranye termasuk pribadi menyenangkan serta penuh ceria. Mereka sangat suka bersosialisasi. Berjiwa muda, penuh akan rasa penasaran, dan tidak kenal rasa takut. Mereka bakat menjadi popular, sebab dikenal banyak orang.
Tetapi kelemahannya adalah tidak mempunyai pendirian supaya mudah diterima oleh lingkungan.

5. Kuning
Kuning adalah imajinasi, kebijaksanaan dan keceriaan. Mereka adalah pribadi yang haus petualangan serta menyukai hal-hal baru. Sama halnya dengan matahari, orang penyuka warna kuning merupaka pribadi yang cerah. Mudah ceria. Biasanya mereka memiliki bakat dalam hal bisnis dan mempunyai selera humor yang bagus. Mereka menyukai kebebasan. Mereka tidak suka diatur, sehingga cenderung independen.
Di sisi lain, penyuka warna kuning sulit berkerja sama dengan orang lain. Karena mereka memang tidak mau di atur.

6. Biru
Biru ialah lambang kelembutan, konservatisme, introspeksi, dan kehati-hatian. Orang-orang yang suka warna biru biasanya lembut, demokratis, sabar, dan dapat mengendalikan diri dengan baik. Mereka juga bijaksana dan loyal terhadap kepercayaan tertentu. Seperti merah dan oranye, mereka kepribadian yang menonjol dan spontan.
Tapi, mereka biasanya mudah curiga karena karakternya yang sangat hati-hati.

7. Biru Kehijauan
Biasanya mempunyai kepribadian yang unik. Memiliki tingkat imajinasi yang tinggi dan pemikiran orisinil. Dapat diandalkan dalam menghasilkan ide-ide cemerlang. Sayangya, terkadang mereka terlalu menahan diri.

8. Hijau
Hijau adalah warna yang melambangkan keseimbangan dan harmoni. Juga mewakili perdamaian serta harapan. Mereka disukai karena sikapnya yang jujur dan lembut. Biasanya suka berkata terus terang. Cenderung penyuka warna hijau gemar bergabung dalam komunitas-komunitas karena mereka mampu bersosialisasi dengan baik. Penyuka kedamaian, maka dari itu mereka jarang konflik dengan lingkungan. Mereka tidak suka mencari masalah dan cenderung menggunakan jalan damai. Itu pula yang sering membuat mereka mudah dimanfaatkan orang lain.

9. Ungu Muda
Penyuka warna ungu muda biasanya adalah orang yang hidup dalam dunia mimpi. Sebab mereka terlalu fokus dengan diri sendiri sehingga tidak sadar dengan keberadaan di lingkungan sekitar. Mereka bukan tipe yang suka dengan kerja keras. Suka sekali dengan hal-hal mewah. Suka bergaul dengan lingkungan kelas atas. Kerap mengenakan baju-baju bagus karena berusahan untuk tampil modis. Kendati bergit, jiwa mereka begitu kreatif, bersikap sopan, humoris, dan begitu menyenangkan.

10. Ungu Tua
Orang-orang yang menyukai warna ungu tua cenderung sensitive, jenaka, individualistic, dan selalu ingin tampil beda. Mereka penyuka hal-hal unik. Dipenuhi dengan ide-ide kreatif. Oleh karena itu mereka tidak menyukai hal-hal berbau konservatif. Mempunyai harga diri tinggi. Cocok jika mendai pemimpin.
Namun kelemahannya, mereka rewel dan tempremental terhadap orang-orang berbeda paham dengan dirinya.

11. Abu-Abu
Abu-abu merupakan lambang kehati-hatian, juga keragu-raguan. Mereka adalah tipe yang rajin, bakat dalam berbisnis, dan rela bekerja tanpa imbalan. Mereka penyuka kedamaian serta ketenangan dalam hidup. Berusaha menyembunyikan masalah mereka. Rata-rata mereka penyuka abu-abu lebih suka menarik diri dari lingkungan.

12. Cokelat
Mempunyai stamina yang baik, penyabar, berpendririan, kuat, dan suka berintropeksi. Mereka tidak begitu pandai dalam berbicara. Terkadang pula kurang bijaksana. Mereka adalah tipe yang sangat bertanggung jawab. Akan melaksanakan semaksimal mungkin ketika diberi tanggung jawab.

13. Hitam
Pribadi yang bermartabat, tidak begitu menonjol, namun dihargai orang lain. Suka menciptakan kesan misterius. Pola pikir mereka pun sulit ditebak. Biasanya lebih menarik diri dari lingkungan sekitar.

14. Putih
Putih merupakan simbol kemurnian. Mereka yang menyukai warna putih mempunyai gaya hidup sederhana. Perfeksionis dan memiliki sikap yang dewasa.
Kalau kamu, suka warna yang mana?

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top