Memiliki wajah yang cerah dan halus tentu menjadi salah satu idaman bagi setiap wanita. Wajah yang indah akan senantiasa mempengaruhi penampilan wanita kapanpun. Sering kita lihat bahwa wanita akan sibuk melakukan berbagai perawatan wajah demi memiliki wajah cantik sesuai dengan keinginan mereka. Banyak jenis perawatan yang biasanya dilakukan. Dewasa ini, mulai muncul berbagai klinik kecantikan yang menawarkan perawatan khusus wajah untuk membuat wajah nampak lebih bersinar. Aneka produk disiapkan untuk hasil perawatan modern yang lebih maksimal. Selain itu, ada pula yang melakukan perawatan harian dengan menggunakan beberapa bahan alami yang mudah didapatkan. Dengan berbagai perawatan inilah seorang wanita akan lebih percaya diri dengan kondisi wajah mereka.
Sponsor : perawatan wajah terbaik
Pada dasarnya, wajah memang tidak bisa terlepas dari masalah yang sering datang. Kulit wajah yang lebih sensitive dibandingkan dengan kulit bagian tubuh yang lain tentu akan membuat wajah sering mengalami gangguan yang dapat menurunkan penampilan Anda sehari-hari. Beberapa masalah wajah yang sering terjadi karena kadar sensitivitas kulit yang tinggi adalah wajah kusam karena debu dan polusi, flek hitam wajah karena sengatan sinar matahari, dan juga jerawat. Dari beberapa masalah wajah tersebut, para wanita lebih sering mengeluh tentang masalah jerawat. Jerawat dianggap sebagai momok menakutkan yang membuat wajah mereka terlihat jelek dan tentu mereka tidak akan percaya diri terhadap penampilan mereka.
Masalah jerawat ini tentu saja dapat diselesaikan dan dicegah kemudian dengan rangkaian perawatan wajah seperti yang sudah dibahas sebelumnya. Akan tetapi, sebelum melakukan perawatan wajah karena jerawat, tentu kita perlu mencari tahu dan mendiagnosa apa jenis jerawat yang tumbuh pada bagian wajah. Hal ini tentu saja penting karena jenis jerawat akan menentukan jenis perawatan apa yang harus dilakukan sehingga perawatan wajah menjadi lebih maksimal dan berhasil. Simak beberapa jenis jerawat yang harus diwaspadai agar Anda dapat memilih produk dan jenis perawatan yang harus Anda lakukan.
- Jerawat biasa
Ini adalah jerawat yang paling sering terjadi dan hampir setiap orang pernah mengalaminya. Disebut biasa kerena jerawat ini pasti muncul pada saat-saat tertentu. Jenis jerawat yang satu ini sangat mudah dikenali dengan cirinya yang berbentuk kecil dan berwarna merah keputihan. Penyebab dari jerawat biasa adalah tersumbatnya pori-pori kulit wajah karena bakteri. Bakteri yang biasanya menyebabkan jerawat ini adalah propionibacterium acne. Jerawat biasa cenderung lebih mudah diatasi. Untuk menyembuhkan jerawat dengan waktu yang relative singkat, Anda dapat mengoleskan pasta gigi langsung pada jerawat yang timbul. Fluoride yang terkandung dalam pasta gigi sangat baik untuk mematikan bakteri penyebab jerawat ini.
- Jerawat batu
Jenis jerawat yang kedua adalah jerawat batu. Jerawat batu memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan jerawat biasa sebagaimana dijelaskan diawal. Selain itu, jerawat batu memiliki warna yang lebih merah dan dapat menyebabkan peradangan disekitar area yang terserang jerawat. Jika dibiarkan, jerawat ini akan meninggalkan bekas yang relative sulit untuk dihilangkan. Ini adalah salah satu tipe jerawat terparah yang harus diwaspadai. Saran pengobatan yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan konsultasi terlebih dahulu untuk mendapatkan diagnosa dari dokter karena jerawat ini membutuhkan perawatan khusus.
- Komedo
Komedo adalah salah satu jenis jerawat yang terjadi seringkali pada bagian hidung Anda. Komedo sangat mengganggu karena menyebabkan rasa yang tidak nyaman dalam berpenampilan. Komedo disebabkan oleh sel-sel kulit mati dan sekresi kelenjar minyak yang berlebihan. Komedo yang nampak pada hidung membuat wajah Anda terlihat lebih kotor. Untuk menghilangkan masalah ini, Anda dapat mengatasinya dengan membuat masker alami berbahan dasar putih telur. Lakukan perawatan alami ini setidaknya dua kali sehari untuk hasil yang maksimal dan hidung Anda akan nampak lebih cerah serta bersih.
- Jerawat juvenile
Jenis jerawat lain yang harus senantiasa di waspadai adalah jerawat juvenile. Jerawat juvenile merupakan salah satu jerawat terparah yang dapat menyerang wajah dan akan membuat wajah terlihat kotor dan kusam. Jerawat ini timbul lebih karena masalah hormonal yang belum stabil. Biasanya, jerawat ini akan timbul pada usia 14 hingga 20 tahun yang ditandai dengan timbulnya bintik merah dan banyak pada bagian pipi. Untuk mengatasi jerawat yang satu ini, Anda dapat menggunakan sabun wajah khusus yang memiliki kandungan pH seimbang. Selain itu, lebih baik Anda melakukan beberapa perawatan alami untuk menghindari iritasi yang berlebihan karena kondisi kulit wajah yang sensitive.
- Jerawat vulgaris
Jerawat vulgaris adalah salah satu jerawat yang harus diwaspadai karena merupakan salah satu jenis jerawat terparah yang mungkin terjadi. Jerawat ini terjadi karena kelainan kulit yang ditandai dengan erupsi komedo terbuka. Jerawat vulgaris biasanya timbul pada masa remaja dan berlanjut hingga dewasa. Awal mula munculnya jerawat dikarenakan kandungan minyak wajah berlebih, ketidakstabilan hormone dan kesalahan dalam menggunakan kosmetik. Untuk mengatasinya, lakukan perawatan alami secara berkala dan hubungi dokter spesialis jika jerawat tidak kunjung hilang.
Jadi, itulah kelima jenis jerawat yang dapat menyerang dan membuat penampilan menjadi tidak maksimal. Waspadai berbagai jenis jerawat tadi dan lakukan beberapa perawatan untuk mengatasinya agar wajah bersih tanpa jerawat.