Perawatan Bibir

Tips Membuat Bibir Merona Saat Foto

tips-membuat-bibir-merona-saat-foto

Seseorang yang mempunyai tingkat percaya diri yang tinggi selalu ingin tampil di depan orang banyak. Mereka senang bila menjadi pusat perhatian. Keberadaannya pun disukai di lingkungan sekitar. Selain kepribadian, penampilan wanita yang seperti itu juga mempunyai daya tarik bagi khalayak umum. Tidak hanya aktif di kehidupan nyata, tapi juga aktif menggunakan media sosial. Misalnya, membuat status dan mengunggah foto-foto kesehariannya. Percaya atau tidak, keberadaan media sosial membuat orang yang sebelumnya kurang mempunyai rasa percaya diri bisa berubah menjadi pribadi dengan tingkat percaya diri yang tinggi. Mereka pun senang menceritakan dan membagi foto aktivitas keseharian di akun media sosial.

Tentunya, penampilan menjadi faktor penunjang foto yang diunggah ke media sosial. Di dalam setiap penampilan, ada bagian tubuh tertentu yang bisa menarik perhatian. Salah satunya adalah bibir. Anggota tubuh ini memiliki daya tarik tersendiri bagi setiap orang. Siapa yang tidak ingin terlihat menarik saat difoto? Pasti setiap wanita menginginkan penampilan terbaik untuk dipublikasikan. Bibir yang merah terlihat lebih menarik daripada berwarna pucat atau hitam. Selain itu, bibir merah juga menggambarkan bahwa wajah terlihat fresh dan sehat. Dengan demikian, wajar saja bila memiliki bibir yang merah merona menjadi dambaan bagi para wanita.

Sponsor : cream pemutih wajah

Cara instan yang bisa dilakukan agar foto terlihat menarik dengan bibir merah merona, yaitu memoleskan lipstik. Kini, banyak sekali lipstik aneka warna dari brand terkenal yang beredar di toko-toko kosmetik. Jenisnya pun bisa beraneka ragam, seperti lip cream, lip balm, lipstick matte, dan lipstick glossy. Tinggal dipilih sesuai selera dan kebutuhan. Untuk bibir yang cenderung kering, bisa menggunakan lip balm dan lipstick glossy agar bibir lebih terlihat lembab dan mengkilap. Sementara itu, penggunaan lipstick matte tidak cocok untuk bibir yang kering karena akan membuat bibir semakin kering dan tidak menarik. Sebaliknya, bibir yang lembab lebih baik menggunakan lip cream atau lipstick matte. Bahan yang terkandung di dalamnya bersifat pigmented sehingga mudah menempel sempurna untuk bibir yang lembab.

Akan tetapi, zat parafin dan logam berat yang terkandung dalam lipstik juga bisa menimbulkan iritasi bibir. Penumpukan zat tersebut bisa membuat bibir menjadi hitam jika lipstik tidak dibersihkan setelah penggunaan. Menggunakan lipstik memang alternatif yang baik untuk mendapatkan bibir yang merah saat difoto. Namun, sebelum difoto, Anda terlebih dahulu harus mengoleskan lipstik ke bibir. Bukankah itu adalah hal yang ribet? Akan lebih baik memiliki bibir merah dengan cara alami. Selalu siap difoto kapanpun dan dimanapun tanpa perlu mengoleskan lipstik terlebih dahulu.

Cara lain yang bisa dilakukan, yaitu dengan melakukan perawatan bibir. Jangan khawatir, perawatan ini mudah, murah, dan bisa dilakukan di rumah. Berikut ini adalah tujuh tips membuat bibir merona saat foto dengan memanfaatkan sejumlah bahan alami. Nantinya, bibir Anda akan terlihat merah dan menarik difoto.

  1. Air Putih

Bila mengalami dehidrasi, bibir akan terlihat kering sehingga kurang menarik dan tubuh menjadi lemas. Oleh karena itu, air sangat berperan penting bagi tubuh. Minumlah air putih minimal 8 gelas sehari. Air putih akan menyegarkan kulit bibir sehingga bibir tidak kering dan hitam.

  1. Lemon

Lemon memiliki zat yang bisa membuat bibir merah. Zat alpha hidroxy acid yang terkandung di dalamnya mampu mengangkat sel-sel kulit mati yang menyebabkan bibir hitam. Selain itu, buah berwarna kuning ini juga mengandung vitamin C yang bisa menutrisi dan mencerahkan bibir secara alami. Cara perawatannya, yaitu peraslah lemon, kemudian oleskan perasan lemon tersebut ke bibir sambil dipijat agar meresap. Lakukan setiap hari sebelum tidur.

  1. Strawberry

Tentunya Anda sudah sangat familiar dengan buah strawberry. Ya, buah yang berwarna merah ini ternyata bisa memerahkan bibir. Mengapa demikian? Karena zat Asam salisilat yang terkandung di dalam strawberry ini bersifat mencerahkan bibir. Selain itu, zat ini juga berperan sebagai antioksidan yang baik untuk tubuh. Agar bibir merah alami, lakukanlah perawatan menggunakan strawberry sebelum tidur. Caranya, belah strawberry, kemudian oleskan ke bibir. Cukup mudah bukan?

  1. Madu

Zat yang terkandung dalam madu sangat banyak dan berperan untuk kecantikan. Misalnya, vitamin B dan C. Zat ini dapat berperan untuk melembabkan, mencerahkan, serta menjaga kesehatan bibir. Cukup dengan mengoleskan madu ke bibir, Anda bisa mendapatkan bibir yang cerah.

  1. Minyak Zaitun

Sudah bukan rahasia lagi kalau minyak zaitun ini punya sejuta manfaat. Salah satunya yaitu bermanfaat bagi kecantikan. Antioksidan yang terkandung di dalamnya berperan untuk mengganti sel-sel kulit mati, sedangkan omega 3 mampu melembabkan bibir. Cara penggunaannya, yaitu campurkan minyak zaitun dengan gula pasir, kemudian oleskan ke bibir, diamkan beberapa menit, kemudian bilas dengan air bersih. Perawatan ini bisa dilakukan seminggu sekali.

  1. Mentimun

Mentimun adalah salah satu sayuran yang banyak mengandung air. Zat silika yang terkandung di dalam mentimun berperan untuk meremajakan kulit bibir yang hitam. Cara pemakaiannya, oleskan irisan mentimun ke bibir, diamkan selama lima menit, lalu bilas. Hanya dengan lima menit dalam sehari Anda bisa mendapatkan bibir merah alami.

  1. Kentang

Tak disangka-sangka, kentang juga bisa membuat bibir merah alami. Kentang mengandung zink, magnesium, fosfor, vitamin C, asam folat, kalium, dan zat besi. Kandungan zat tersebut mampu mencerahkan dan mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir. Caranya penggunaannya sama dengan mentimun. Cukup oleskan irisan kentang selama lima menit setiap hari.

Demikianlah tips untuk membuat bibir Anda merah merona saat difoto. Kini, Anda bisa percaya diri dengan bibir merah alami. Anda juga tak perlu repot mengoleskan lipstik pada saat hendak mengambil foto. Tak hanya membuat bibir Anda merona, bahan alami di atas juga bermanfaat untuk kecantikan kulit dan tubuh Anda.

 

 

 

 

 

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top