Perawatan Bibir

Pergi Ke Pesta Atau Acara Khusus? Jangan Lupakan Langkah Memoles Lipstik Ini

pergi-ke-pesta-atau-acara-khusus-jangan-lupakan-langkah-memoles-lipstik-ini

Mengaplikasikan lipstik untuk keperluan pergi ke sebuah pesta atau acara tidaklah mudah. Pasalnya saat acara berlangsung, tanpa sadar Anda membuat kebiasaan yang melunturkan warna lipstik. Sehingga saat acara selesai, atau bahkan dalam pertengahan acara, warna lipstik sudah mulai pudar. Hal ini bisa diatasi dengan mengoleskan lipstik kembali. Namun cara tersebut terkesan ribet karena setiap saat harus memoleskan lipstik.

Sponsorcream perawatan wajah

Memastikan agar lipstik tidak luntur pun juga menyusahkan. Karena setiap saat Anda dituntut untuk mengaca dan mengecek apakah warna lipstik masih menempel selama pesta berlangsung. Tak perlu khawatir karena di bawah ini ada beberapa tips memoles lipstik saat pergi ke acara khusus ataupun pesta. Anda dapat menyimak tips ini guna mendapatkan warna lipstik yang sesuai dan tidak mudah luntur, serta tahan lama dalam setiap acara atau pesta tertentu.

Beberapa bahan yang diperlukan untuk memakai lipstik secara sempurna dan tahan lama adalah sikat gigi, lip balm, lip primer, concealer, lip liner, lipstik jenis matte atau glossy sesuai keinginan, dan lip gloss bila diperlukan. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Scrub atau gosok bibir terlebih dahulu

Gunakan sikat gigi untuk menggosok permukaan kulit bibir dengan tujuan mengangkat sel kulit mati. Hal ini berguna menempelkan warna lipstik yang tahan lama pada kulit bibir yang masih asli. Bila sikat gigi dianggap terlalu tajam, bisa diganti dengan bahan yang lebih alami. Contohnya adalah minyak zaitun yang dicampurkan dengan gula kristal atau gula pasir. Kemudian campuran ini dioleskan dan digosokan pada bibir supaya lebih lembab dan halus. Selain menggunakan minyak zaitun, Anda juga bisa menggunakan minyak kelapa, minyak wijen, minyak almond, dan sebagainya.

  1. Gunakan lip balm sebelum memakai lipstik

Bila sebelumnya, Anda menggosok bibir dengan menggunakan campuran minyak zaitun dan gula pasir. Kali ini Anda tidak dianjurkan menggunakan lip balm kembali. Karena kandungan minyak zaitun sudah membantu melembabkan kulit bibir. Tetapi bila sebelumnya menggunakan sikat gigi untuk menggosok bibir, Anda bisa menggunakan lip balm sesudahnya. Lip balm mencegah bibir menjadi kering karena efek lipstik, terutama lipstik dengan hasil akhir matte.

  1. Aplikasikan lip primer bila perlu

Lip primer berfungsi sebagai foundation pada kulit bibir. Gunanya adalah mengikat warna lipstik supaya tahan lama dan tidak cepat pudar. Lip primer bisa dipakai terlebih dahulu sesudah menggunakan lip balm. Lip primer biasanya memiliki warna nude atau warna yang sesuai dengan warna kulit bibir. Lip primer memiliki bentuk dan cara pengaplikasian yang berbeda. Beberapa ada yang berbentuk pensil, cair, hingga menyerupai lip balm dan lipstik.

  1. Pakai concealer sesuai selera

Concealer sebenarnya penerapannya sama dengan Lip Primer. Sama-sama digunakan setelah mengoleskan lip balm dan sebelum menggunakan lipstik. Concealer mampu mengikat warna lipstik pada bibir dengan tujuan tidak membuatnya cepat pudar. Concealer didesain agar dipakai sebagai foundation bibir. Namun ada pula yang dibuat khusus untuk menutupi jerawat pada kulit, menyamarkan kantung mata tebal, hingga menutupi noda hitam pada wajah.

  1. Gambar menggunakan lip liner

Lip Liner sendiri adalah produk yang berbentuk pensil. Digunakan untuk menggambar garis bibir bagian luar supaya saat mengaplikasikan lipstik, warna tidak keluar dari area bibir. Lip Liner juga dapat digunakan untuk membentuk bibir yang tadinya terkesan tebal menjadi lebih tipis atau sebaliknya. Lip Liner berwarna seperti Lip Primer atau Concealer. Warnanya nude atau warna kulit yang sejenis dengan masing-masing warna kulit pengguna.

Pemakaian lip liner di awal ini hanya bertujuan untuk menggambar bibir Anda kembali. Seperti membuat bentuk bibir yang tadinya bulat menjadi sedikit oval. Lip liner juga bisa digunakan kembali setelah memakai lipstik pada bibir.

  1. Pakai lipstik dengan jenis matte

Selanjutnya poleskan lipstik setelah bibir diberi lip balm dan concealer atau lip primer. Mengaplikasikan lipstik bisa dengan cara langsung atau menggunakan lip brush. Biasakan selalu mengoleskan lipstik dari tengah bibir dan pertebal dengan mempolesnya ke bagian pinggir. Ulangi penggunaan lipstik ini pada bagian bawah bibir. Bila dirasa kurang maksimal, dapat mengoleskan lipstik dua kali pada bibir bagian atas maupun pada bagian bawah setelahnya.

Sesudah mengaplikasikan lipstik ini, bisa menggunakan lip liner kembali untuk menggambar garis bibir pada bagian luar. Ini bertujuan untuk menghaluskan lipstik bila terdapat warna yang terlihat keluar dari area bibir.

  1. Oleskan lip gloss bila perlu

Bila Anda menggunakan lipstik matte, kesan kering akan pertama kali dirasakan setelah menggunakannya. Memang tidak terlihat mengkilap dengan warna yang cenderung padat. Tetapi hal ini bisa diatasi dengan menggunakan lip gloss setelahnya. Lip gloss memberikan efek bibir glossy dan mengkilap. Sehingga bibir akan terlihat lebih penuh dan sensual. Lip gloss juga memiliki kandungan untuk mengikat dan mengunci warna lipstik supaya tidak mudah luntur.

Pilihan warna lip gloss yang digunakan harus sesuai dengan warna lipstik yang dipakai. Misalnya bila menggunakan lipstik warna merah, lip gloss juga haruslah berwarna merah, atau merah muda dan  warna putih bening natural.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top