Perawatan Wajah

Memanfaatkan Buah-Buahan Sebagai Bahan Penghilang Komedo Di Wajah

bahan penghilang komedo di wajah

Memiliki kulit wajah yang bersih tanpa noda adalah impian semua orang, baik bagi pria maupun wanita untuk menunjang penampilan. Wajah yang adalah bagian penting yang digunakan ketika bertemu pertama secara langsung dengan setiap orang. Kulit wajah dambaan banyak orang adalah kulit yang sehat, bersih, tanpa noda, sehingga mampu meningkatkan kepercayaan diri. Salah satu dari sekian problem kulit adalah munculnya komedo yang berada di sekitar wajah, terutama di area hidung, sekitar mata, dan kening. Komedo merupakan penyumbatan yang biasa terjadi pada pori-pori kulit wajah yang tampak sebagai tonjolan kecil berwarna putih yang disebut whitehead dan yang berwarna hitam dikenal dengan sebutan blackhead. Kebanyakan orang akan memencet komedonya sebagai langkah yang dilakukan untuk membersihkan atau menghilangkan komedo, sehingga menimbulkan pori-pori wajah tampak membesar. Untuk membantu mengantisipasi atau membersihkan adanya komedo di wajah, buah-buahan dapat dimanfaatkan sebagai bahan penghilang komedo di wajah secara alami. Cara yang perlu dilakukan pun cukup mudah dan sederhana, seperti berikut ini:

  1. Menggunakan Pepaya

Buah pepaya merupakan buah yang tumbuh di daerah tropis sehingga akan sering dan mudah ditemukan. Buah pepaya dapat membantu sebagai solusi wajah berkomedo, caranya dengan membuat masker pepaya. Cara membuat masker yaitu dengan membuat bubur berbahan buah pepaya yang telah dihaluskan. Cukup menggunakan beberapa potong kemudian melembutkannya. Sebelumnya, wajah harus dibersihkan terlebih dahulu. Selanjutnya wajah yang berkomedo tersebut diolesi dengan bubur pepaya secara merata. Dilanjutkan dengan membiarkan kulit beberapa saat. Setelah itu membilas wajah dengan air bersih.

Alternatif lain yang bisa dilakukan sebagai menggunakan pepaya adalah mirip dengan langkah tersebut di atas, namun dengan beberapa bahan tambahan, seperti susu dan madu. Pepaya yang sudah dihaluskan dicampurkan dengan sedikit madu dan susu, kemudian diaduk dengan merata, dan bisa digunakan sebagai masker di wajah. Setelah beberapa saat atau kurang lebih 20 menit, wajah bisa dibilas menggunakan air bersih. Masker pepaya ini bisa diaplikasikan pada kulit saat bangun pagi dan menjelang tidur malam.

  1. Menggunakan buah alpukat

Buah alpukat merupakan buah tropis yang banyak ditemui di sekitar kita. Buah ini bisa membantu mengatasi kulit wajah yang berkomedo. Langkah-langkah pembuatannya adalah dengan menggunakan daging buah alpukat yang dihaluskan terlebih dulu. Berikutnya, bubur buah alpukat ini dipakai di wajah sebagai masker, dengan cara dioleskan secara merata. Untuk beberapa saat kulit wajah yang bermasker ini dibiarkan, setelah kira-kira 20 menit wajah bisa dibilas dengan air bersih. Untuk lebih efektif, masker ini bisa digunakan sebelum tidur pada malam hari. Penting sekali untuk menggunakan masker saat kulit wajah telah dibersihkan, tujuannya agar kandungan buah alpukat ini bisa bekerja dengan maksimal. Selain menggunakan alpukat murni, masker ini bisa dibuat dengan penambahan dengan sedikit madu.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top