Life Style

Tiru Gaya Hidup Sehat Ala Orang Jepang Untuk Sambut Tahun Baru Islam

Gaya Hidup Sehat Ala Orang Jepang

Kamu tentu mengenal negara Jepang, apalagi jika berhubungan dengan menu makanannya. Jepang memang dikenal sebagai negara yang mempunyai pola hidup sehat. Bahkan melalui beberapa penelitian kesehatan, penduduk Jepang memiliki angka harapan hidup yang tinggi. Tingkat obesitas mereka hanya 3,5% dari total penduduk negara Jepang. Tingkat kanker payudara, kanker prostat, dan penyakit jantung pun cenderung lebih rendah. Karena itu penting untuk mengenal Tiru Gaya Hidup Sehat Ala Orang Jepang Untuk Sambut Tahun Baru Islam.

Nah.., liburan panjang menyambut tahun baru Islam besok, kamu harus punya disiplin untuk tetap menjalani pola hidup sehat. Karena selain gaya hidup yang sehat, di Jepang juga terkenal warganya memiliki disiplin hidup yang tinggi juga. Disiplin, termasuk soal konsumsi makanan dan cara mereka pengolahan makanan. Jangan sampai gara-gara libur panjang, lalu libur juga mengkonsumsi makanan yang sehat.

Banyak yang memuji cara warga Jepang untuk memilih bahan makanan mereka. Mereka menggunakan bahan-bahan yang berasal dari alam, tetapi berkualitas tinggi dan itu menjadi salah satu rahasia yang membuat warga Jepang memiliki hidup yang sehat rata-rata berumur panjang.

Karena kedisiplinan hidup yang tinggi, maka banyak kebiasaan sehari-hari warga Jepang yang membuat mereka memiliki tubuh sangat prima sudah diterapkan turun temurun dari generasi ke generasi.

Gaya Hidup Sehat Ala Orang Jepang

sponsored: halojasa

Gaya hidup orang Jepang sangat teratur, dan itu semua berkat kedisiplinan yang sudah ditanamkan oleh moyang mereka, dan diajarkan kepada generasi ke generasi. Mereka memiliki kebiasaan hidup dan juga menyantap makanan yang menyehatkan.

Menurut penelitian, ada alasan yang membuat orang Jepang terlihat awet muda, sehat, bugar dan panjang umur.

Yuk, ikuti dan tiru kebiasaan dan gaya hidup ala orang Jepang yang bisa diadaptasi agar lebih sehat:

1. Pola hidup seimbang

Pola hidup yang seimbang adalah salah satu hal kunci yang diterapkan oleh orang Jepang agar dapat selalu hidup sehat. Mereka senang dan rata-rata adalah pekerja keras. Namun mereka mengimbanginya dengan banyak mengkonsumsi makanan sehat dan melakukan aktivitas fisik. Mereka juga disiplin menyediakan waktu khusus untuk beristirahat.

Salah satu contoh pola hidup yang seimbang dan sehat ala orang Jepang adalah mengkonsumsi makanan yang sehat seperti sayuran, ikan, dan lain sebagainya dalam porsi yang secukupnya dan seimbang. Mereka tidak senang membuang-buang waktu untuk sekedar bermain setelah belajar atau bekerja keras seharian. Itulah sebabnya orang Jepang memiliki indeks kesehatan terbaik di dunia sekaligus memiliki harapan hidup yang panjang.

2. Cara mengolah makanan

Makanan yang akan dikonsumsi tentu melalui prores pengolahan terlebih dahulu. Masing-masing negara memiliki cara pengolahan yang berbeda. Ada yang diproses dengan waktu yang lama, ada yang cepat. Ada yang di rebus, goreng, bakar atau tumis. Kebanyakan orang Jepang mengolah makanan dalam waktu yang singkat. Karena mereka beranggapan bahwa masakan yang tidak terlalu lama dimasak, maka gizi yang terdapat di dalam bahan masakan tidak akan hilan. Selain itu, kandungan zat radikal bebas yang terbentuk dari setiap proses memasak akan menjadi sangat minimal. Dengan begitu kualitas makanan terjaga dengan baik. Bahkan yang sudah kita ketahui, orang Jepang sangat menyukai makan makanan mentah, termasuk ikan yang baunya amis sekalipun.

Orang Jepang senang menggunakan minyak goreng yang sehat dan menghindari memasak dalam suhu tinggi dalam waktu yang lama. Mereka biasanya menggunakan teknik memasak dengan cara mengukus, memanggang, menumis hingga merebus.

Warga Jepang juga gemar menyantap makanan yang fresh tetapi tidak suka dengan saus-saus. Mereka memilih untuk mengelola makanan dengan sederhana, karena hal ini membuat kualitas makanan pun terjaga dengan baik.

3. Takaran makanan

Menyantap makanan berlebih apalagi ketika perut lapar, memang akan cepat membuat perut kenyang, dan kadangkala itulah yang dilakukan masyarakat Indonesia. Berbeda dengan orang Jepang, mereka mempunyai prinsip “hara hachi bu” yaitu “makanlah sampai perutmu penuh 8/10 bagian” yaitu berhenti setelah menyantap 80 persen hidangan. Makan dengan dikunyah perlahan juga akan membuat makanan lebih mudah dicerna. Kebiasaan inilah yang membuat orang Jepang langsing dan sehat.

Jika berkunjung ke Jepang, coba lihatlah salah satu kebiasaan mereka dalam menyajikan makanan, yang rata-rata dihidangkan dengan tampilan yang sangat indah, namun dalam porsi yang kecil.

Presentasi makanan memang menjadi hal yang penting di Jepang. Hal tersebut memiliki tujuan agar mereka yang menyantap hidangan tidak terlalu terburu-buru menghabiskan makanannya, tetapi sambil menikmati keindahan hidangan tersebut.

Coba perhatikan, sajian hidangan di Jepang untuk setiap jenis makanan dihidangkan masing-masing, tidak dicampur dengan beberapa jenis makanan dalam satu piring sajian. Ini membuat setiap orang tidak makan terburu-buru dan membuat mereka makan dengan porsi lebih kecil.

4. Variasi nasi

Tidak seperti orang Indonesia, yang menjadikan nasi sebagai menu wajib sehari-hari. Orang Jepang justru tidak selalu mengkonsumsi nasi, karena mereka memiliki banyak sumber karbohidrat yang juga mudah ditemui di Indonesia. Contohnya kentang, ubi, udon (mie dari beras), soba (mie dari tepung gandum) dan sereal. Di Jepang, ubi bakar dijual dengan harga cukup mahal, cukup berbeda dengan Indonesia, karena ubi dijual dengan harga 15-20ribu per kilogram. Oleh karena itu orang Jepang menghargai ubi dan mereka bangga mengkonsumsinya. Bagaimana dengan kita?

Orang Jepang tidak makan nasi 3x sehari. Hal ini membantu mereka agar kadar karbohidrat dalam tubuh mereka tidak berlebihan. Jadi, kita juga bisa mencoba hal semacam ini agar hidup jadi sehat.

5. Membatasi dessert manis

Berbeda dengan banyak negara lain dimana penduduknya selalu menutup hidangan utama dengan sesuatu yang manis sebagai pencuci mulut, hal tersebut jarang berlaku di Jepang. Sementara orang Jepang jarang sekali mengkonsumsi makanan manis atau dessert. Rata-rata mereka hanya mengkonsumsi 48,8 gram gula per hari.

Bukan berarti orang Jepang tidak ada yang suka makanan manis, dan tidak pernah menyantap yang manis-manis, hanya saja porsi dessert dihidangkan sangat kecil dan bukan sesuatu yang wajib disantap usai makan.

Orang Jepang memilih pencuci mulut seperti buah-buahan atau teh hijau (ocha), karena jenis dessert ini bisa menjadi cara untuk mencegah diabetes dan obesitas.

6. Ikan, rumput laut dan tahu

Coba perhatikan ketika kamu berkunjung ke Jepang, menu wajib yang ada di hidangan mereka adalah sup rumput laut, tahu dan menu utama ikan. Sayuran dan rumput laut adalah salah satu makanan yang amat sehat untuk tubuh kita. Orang Jepang amat menyukai sayur, dan mereka sering menjadikan sayur sebagai komposisi diet.

Rumput laut adalah bahan serat pangan dari laut yang banyak di konsumsi oleh orang Jepang. Rumput laut merupakan salah satu makanan yang memiliki zat antioksidan yang tinggi, sehingga mampu menghambat penyerapan lemak dalam tubuh. Manfaat lain adalah mampu meningkatkan pengolahan lemak dalam tubuh hingga 4 kali lipat, sehingga bisa membantu menurunkan berat badan.

Hidangan wajib lainnya yang biasanya juga ada di dalam sup adalah tahu. Sangat sedikit perempuan di Jepang yang menderita osteoporosis. Salah satunya adalah karena mereka banyak mengonsumsi tahu. Tahu mengandung isoflavon tinggi yang baik untuk kesehatan hormon wanita dan dapat membantu mencegah osteoporosis saat memasuki masa menopause.

Menu utama yang disajikan selain sup rumput laut dan tofu atau tahu, adalah sajian ikan. Orang Jepang, mereka mengkonsumsi ikan rata-rata 100 gram per hari. Ikan kandungan asam lemak omega 3 yang sangat tinggi. Jenis lemak ini adalah lemak sehat, yang dapat digunakan untuk membantu menjaga kesehatan otak dan jantung. Ikan jauh lebih sehat daripada daging merah. Jadi, boleh dong ganti laukmu dengan ikan.

Itulah kebiasan-kebiasaan baik dan sehat yang bisa kita contoh dari orang Jepang supaya hidup lebih sehat, awet muda dan panjang umur. Kalau mau diet maka pilihlah cara diet yang sehat, dan terapkan kebiasaan ini setiap hari mulai dari sekaran.Nah.., kalau bingung diet seperti apa, tanyakan sama ahlinya diet dan nutrisi di halojasa.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top