Diet

Diet dengan Oatmeal, Apakah Bisa Berhasil Cepat?

Ada berbagai jenis makanan yang memang mengandung nutrisi untuk diet seperti serat dan protein. Membatasi asupan karbohidrat sangat penting dilakukan saat diet. Dan salah satu makanan yang kaya serat dan disukai oleh semua orang yang mencoba diet adalah oatmeal. Ini memang bukan makanan Indonesia asli sehingga hanya orang tertentu saja yang memang menggunakan oatmeal untuk diet. Dan apakah diet dengan oatmeal memang bisa berhasil atau tidak. Kuncinya pada bagaimana cara diet dengan oatmeal ini dilakukan dengan baik. Ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, simak info berikut ini.

Sponsor: pemutih wajah

1. Makan oatmeal dengan jenis makanan lain

Jika Anda pertama kali mencoba untuk makan oatmeal maka Anda mencoba dahulu. Pertama Anda bisa mencoba makan oatmeal pada pagi hari sebagai sarapan. Sebaiknya untuk minggu pertama jangan mencampur oatmeal dengan makanan lain. Kemudian pada minggu berikutnya Anda bisa mencoba makan oatmeal selama tiga kali sehari dan dicampur dengan makanan lain. Anda bisa menambahkan daging ayam, ikan, brokoli, bayam, wortel, lobak dan jenis buah-buahan. Mengapa harus seperti ini? Pada dasarnya oatmeal juga mengandung kalori namun tinggi serat. Karena itu serat yang tinggi mungkin bisa menyebabkan perut menjadi tidak nyaman. Jadi Anda harus membiasakan pencernaan untuk menerima oatmeal.

2. Makan oatmeal dengan biji-bijian

Pada dasarnya semua jenis oatmeal merupakan bahan gandum murni. Gandum utuh ini sangat baik karena mengandung serat yang sangat tinggi. Serat yang masuk ke saluran pencernaan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk dicerna. Kemudian hal ini bisa membuat berat badan juga turun secara alami. Namun awal makan oatmeal mungkin Anda juga bisa menjadi lebih cepat lapar. Kondisi ini disebabkan karena perut Anda terbiasa mendapatkan karbohidrat dari nasi. Kemudian untuk mencegah perut yang tidak nyaman maka Anda bisa makan oatmeal bersama dengan biji-bijian. Misalnya dengan biji bunga matahari atau cereal. Kombinasi ini sangat sempurna untuk diet.

3. Pilih jenis oatmeal yang tepat

Jika Anda memilih oatmeal maka ada banyak jenis oatmeal yang tersedia di toko. Ada beberapa merek yang memang sudah terkenal dan ada juga jenis oatmeal dengan merek baru. Anda pasti merasa bingung untuk memilih jenis oatmeal yang tepat untuk diet. Pertama Anda harus melihat label yang tertera pada kemasan oatmeal. Dari semua jenis oatmeal termasuk untuk oatmeal instan sebenarnya sangat baik untuk diet. Bahan oatmeal ini terdiri dari gandum utuh yang mengandung serat tinggi. Namun jenis oatmeal instan mengandung indek glikemik yang lebih tinggi. Jadi pertimbangkan Anda memilih oatmeal dari gandum utuh dan bukan jenis oatmeal instan.

4. Buat diri Anda suka dengan Oatmeal

Tidak semua orang suka dengan rasa oatmeal yang tawar. Karena itu Anda harus menemukan cara untuk membuat oatmeal memiliki rasa seperti makanan lain. Ada banyak alternatif yang bisa Anda lakukan dan ini sangat baik untuk menambah nutrisi pada oatmeal. Misalnya dengan makan oatmeal bersama dengan yogurt, alpukat, stroberi, pisang atau sumber nutrisi seperti susu rendah lemak.

Dari semua pertimbangan ini maka diet dengan oatmeal memang bisa menjadi pilihan yang tepat. Sesekali Anda bisa mencoba untuk melakukan diet oatmeal dengan serius demi menurunkan berat badan.

0
0%
like
3
100%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top