Perawatan Rambut

Cara mengatasi rambut lepek

Cara mengatasi rambut lepek-rambut merupakan mahkota wanita, maka wajib bagi kita, khususnya kaum wanita, untuk menjaga kecantikan rambut. Ada banyak masalah rambut yang bisa terjadi, mulai dari ketombe, kutu kepala, rambut bercabang, rambut rontok, dll. Berikut adalah Cara mengatasi rambut lepek:

Cara mengatasi rambut lepek

Sponsor : kezia skin expert

• Keramas secara rutin, setidaknya 2 hari sekali
Keramas secara rutin, setidaknya 2 hari sekali. Jika Anda banyak melakukan aktivitas di luar ruangan dan sering berkeringat, keramas 1 hari 1x. Perhatikan juga jenis shampoo yang Anda gunakan. Jangan beli karena baunya wangi atau harganya lagi diskon. Bila perlu, Anda bisa konsultasi dengan pakar untuk mengetahui produk sampo yang dianjurkan. Ingat, pilih yang menggunakan bahan alami sebagai bahan dasarnya.

• Makan makanan bergizi
Kesehatan rambut dipengaruhi oleh asupan makanan ke dalam tubuh. Oleh karena itu, Anda harus memperhatikan pola makan dan jenis makanan yang dikonsumsi. Kurangi makanan berlemak dan berminyak untuk mengurangi kadar minyak pada kulit kepala dan rambut.

• Jeruk nipis setelah keramas
Jeruk nipis adalah bahan alami yang segar dan baik untuk perawatan rambut. Gunakan air perasan jeruk nipis setelah habis keramas sebagai pemberi nutrisi atau pengganti kondisioner.

• Lidah buaya
Lidah buaya adalah bahan alami yang ampuh menutrisi rambut serta menyehatkan kulit kepala. Anda dapat menggosokkannya setiap hari secara rutin untuk hasil maksimal karena banyak vitamin yang terkandung di dalamnya yakni vitamin A, B, C, dan E.

• Minyak jojoba
Seperti yang Anda ketahui, rambut akan mudah patah dan rontok apabila lepek dan berminyak. Di sini peran minyak jojoba begitu penting, yaitu untuk melindungi rambut dari kerontokan.

kita sudah mengetahui hal-hal yang harus dilakukan untuk merawat rambut supaya tidak mudah lepek di atas, salah satunya dengan menggunakan lidah buaya secara teratur dan menggunakan jeruk nipis sebagai kondisioner. Sekarang, kita wajib tahu hal-hal yang sebaiknya dihindari supaya rambut nggak mudah lepek:

• Gonta-ganti gaya dan warna rambut
Anda suka meluruskan, mengeriting, dan mewarnai rambut? Memang untuk sesaat keliatannya keren dan Anda punya penampilan baru. Kurangi dan tinggalkan gaya hidup ini karena hanya akan memperburuk keadaan rambut apalagi jika Anda tidak melakukan perawatan maksimal. Untuk langkah awal, kurangi frekuensi mewarnai rambut.

• Sinar matahari dan polusi udara
Lindungi rambut dari terik sinar matahari yang menyengat serta debu, kotoran, dan polusi secara langsung karena ini akan membuat rambut Anda kotor, kusam, dan lepek. Kurangi kegiatan di luar ruangan, khususnya dari jam 10 pagi hingga 3 sore di saat matahari bersinar terik. Hindari juga jalan kaki di jam-jam sibuk kendaraan, seperti jam berangkat dan pulang kantor. Bagi Anda yang harus jalan kaki, cari jalan alternatif yang aman tapi tidak banyak dilewati kendaraan bermotor.

• Produk perawatan rambut
Pemakaian kondisioner/pelembab, pelembut, dan penutrisi rambut memang baik namun jangan terlalu banyak. Kurangi pemakaiannya karena rambut yang menampung terlalu banyak bahan-bahan kimia akan berkurang kualitas dan kealamiannya.

Nah itulah beberapa Cara mengatasi rambut lepek.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top