Kehamilan

Cara Cepat Hamil Setelah Keguguran Pasca Kuret

Cara Cepat Hamil Setelah Keguguran Pasca Kuret

Setelah mengalami masa keguguran yang menyakitkan namun juga meninggalkan trauma spikis terutama bagi calon ibu muda yang baru pertama kali merasakan kehamilan. Meski tak semudah kenyataan, trauma dan kesedihan tak harus berlama-lama dipendam. Pasalnya masih ada cara cepat hamil setelah keguguran pasca kuret yang dapat dilakukan.

Cara Cepat Hamil Setelah Keguguran Pasca Kuret

Sponsor: produk pemutih wajah

Meskipun sudah pernah mengalami yang rasanya keguguran, wanita yang menginginkan kehamilan untuk kedua kalinya masih bisa mendapat kesempatan dengan mempersiapkan beberapa hal. Langkah tersebut dilakkan agar tidak terjadi masalah kehamilan untuk kedua kalinya. Langkah tersebut penting dilakukan, mengingat bahwa keselamatan kandungan sangat penting. Untuk mempersiapkan, berikut cara yang harus wanita lakukan agar kembali gamil pasca keguguran tanpa harus melakukan kuret.

  • Cukup nutrisi

Nutrisi sangat penting bagi siapa saja untuk membentuk metabolism tubuh lebih sehat. Dalam mempersiapkan kehamilan berikutnya, maka calon ibu harus mendapatkan asupan nutrisi yang seimbang guna mencukupi kebutuhan selama kehamilan. Di periode pertama, calon ibu harus juga mempersiapkan fisik selepas mengalami masa-masa kritis saat keguguran. Calon ibu harus memenuhi gizi yang cukup seperti diet protein yang baik untuk meningkatkan pertumbuhan sel. Selain itu perbanyaklah juga mengkonsumsi makanan mengandung vitamin E, B, asam folat, dan zinc. Konsumsi nutrisi ini juga berlaku untuk para suami.

  • Siapkan mental

Selain mengembalikan kesehata fisik, calon ibu juga harus mempersiapkan mental secara baik. Kondisi terpukul dan penyesalan menjadi salah satu penyakit yang sering menimpa wanita yang mengalami keguguran. Untuk itu, lupakan masalah di masa lalu dan persiapkan periode kehamilan denan meminta dukungan dari orang-orang terdekat terutama suami dan orang tua. Menjauhi stress dapat menyeimbangkan hormon serta mengontrol ovarium melepas sel telur agar tidak datang terlambat. Periode tersebut sangat baik untuk mempersiapkan mental calon ibu secara sempurna.

  • Batasi kafein

Tidak hanya ibu hamil, kafein juga harus dihindari oleh para calon ibu hamil. Hal ini sangat penting mengingat kafein tidak baik untuk kesuburan wanita. Contoh minuman berkafein yaitu kopi, the, minuman berenergi dan bersoda. Selain kafein, mengkonsumsi obat-obatan tidak dianjurkan. Pasalnya, baik kafein ataupun obat-obatan sangat berpengaruh pada kondisi janin dan kehamilan.

  • Jauhi rokok, alcohol dan narkoba

Seperti yang banyak sumber ungkapkan bahwa rokok, alcohol dan narkoba adalah penyebab keguguran, janin cacat dan ketidak suburban rahim. Terutama jika dikonsumsi dalam jumlah berlebih yang dapat mengganggu kesehatan tubuh. Kebiasaan seperti rokok atau minum minuman beralkohol adalah hal tidak menyehatkan untuk melakukan program kehamilan.

  • Pilih pengobatan alami

Dari pada memilih obat-obatan untuk mengatasi masalaha sakit ringan seperti demam atau flu, calon ibu hamil lebih diperkenankan mengkonsumsi obat herbal alami sebagai penganti obat kimia. Selain mencegah terjadinya gangguan untuk janin, obat herbal tidak memiliki efek jangaka panjang yang mengganggu kesehatan. Obat herbal juga lebih aman tanpa menimbulkan komplikasi dan juga memberikan nutrisi tertentu.

  • Konsultasi pada dokter

Calon ibu hamil wajib berkonsultasi pada dokter untuk menentukan waktu terbaik memulai program kehamilan kembali. Keguguran di waktu sebelumnya, beresiko membuat kondsi rahim belum kuat, termasuk juga calon janin. Karena rahim harus benar-benar kuat agar bisa menampung janin, maka saran dokter yang tepat akan membantu mengatasi problematikan kehamilan. Konsultasikan kepada dokter secara rutin untuk membantu pasangan mengetahui hal-hal seputar kehamilan dan persiapannya.

  • Berhubungan seksual di waktu yang tepat

Calon ibu hamil juga harus mengetahui kapan waktu tepat untuk melakukan hubungan seksual. Waktunya yaitu saat sel telur telah siap untuk dibuahi atau berada di masa subur. Tetapi, berhubungan seksual juga bisa dilakukan sebelum masa ovulasi sebab sel sperma dapat bertahan selama satu minggu. Oleh sebab itu, sangat penting untuk mengetahui kapan masa subur tiba. Untuk mengetahui kappa masa subur wanita dapat diketahui yaitu dengan mengukur suhu basal tubuh, memperhatikan siklus haid dan bisa dengan cek lender serviks.

  • Rutin berolahraga

Selain baik untuk kesehatan, olahraga sangat dianjurkan untuk mempersiapkan kesempatan cepat hamil. Agar lebih aman sebaiknya tidak berolahraga secara berlebihan, selain dapat mengganggu rahim yang masih sakit, juga dapat mengakibatkan cidera pada sendi, tulang, kram otot dan pusing. Untuk membantu wanita cepat hamil dengan olahraga yaitu memilih olahraga ringan namun dilakukan secara rutin. Olahraga yang bisa dilakukan seperti jalan cepat 30 menit rutin selama 5 kali seminggu.

Alasan persiapan kehamilan pasca kuret

Karena keguguran pada wanita ada banyak sebabnya, hal ini termasuk kejadian alamiah. Kuret sendiri dikenal sebagai proses yang harus dijalani wanita pasca keguguran. Proses yang dijalani selama kuret sendiri dapat membantu pasien mempersiapkan diri agar dapat menjalani kehamilan berikutnya dengan lebih tenang dan siap mental serta fisik. Jadi kuret bisa disebut sebagai prosedur yang dilakukan dokter, mendiaknosa dan melakukan langkah terbaiknya. Selain itu, peran suami sangat penting untuk meningkakan mental istri dan agar istri memiliki semangat lagi agar keinginan untuk memiliki momongat dapat terwujut. Jangan lupa untuk konsisten menjauhi pikiran negatif dan ubah dengan pikiran positif agar kesempatan untuk hamil berikutnya dapat terwujud.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top