Life Style

Biasakan Diri Bangun Pagi, Maka Hidupmu Akan Lebih Baik

Biasakan Diri Bangun Pagi – Bagi seorang muslim, membiasakan diri bangun pagi setiap hari merupakan suatu kewajiban. Hal ini dikarenakan setiap pagi sebelum matahari terbit setiap umat muslim diwajibkan untuk menjalankan ibadah sholat shubuh. Namun di balik kewajiban untuk setiap hari bangun pagi rupanya terdapat manfaat luar biasa yang dapat kita dapatkan apabila kita biasakan diri bangun pagi setiap hari.

Sponsored: dr rochelle skin expert

Biasakan Diri Bangun Pagi

Bagi kebanyakan orang bangun pagi merupakan hal yang sangat sulit dan sangat enggan rasanya untuk dilakukan. Apalagi bila hari itu adalah hari libur, pastinya kita sangat enggan sekali untuk bangun ketika pagi hari. Kita cenderung ingin tidur hingga puas, toh hari itu kita libur kerja atau libur sekolah. Begitulah sekiranya yang ada dalam pikiran kita ketika hendak bangun pagi di hari libur. Hal ini belum lagi bila pekerjaan kita menuntut kita untuk selalu terjaga hingga larut malam, pasti ketika pagi menjelang, mata kita masih saja lengket tidak ingin terbuka, kepala ini rasanya berat sekali diangkat dari bantal, dan selimut ini rasanya membelit erat tubuh tidak bisa dilepaskan.

Di balik sulitnya membiasakan diri untuk bangun di pagi hari, rupanya terdapat manfaat yang sangat besar sekali apabila kita mau bangun pagi setiap hari. Bahkan sampai ada pepatah menyatakan “bangunlah di pagi hari, agar rejeki tidak dipatok ayam”. Pepatah yang menunjukkan sekan-akan apabila kita bangun kesiangan maka kita tidak akan mendapatkan rejeki di hari itu. Saya rasa pepatah tersebut bukan berlebihan atau bahkan mengada-ada. Rejeki kita memang benar-benar bisa hilang bila kita tidak bangun kesiangan. Yang saya maksud dengan rejeki disini bukan hanya berkenaan dengan uang semata namun kesehatan, kebugaran tubuh juga termasuk dalam lingkup rejeki.

Bila anda bangun di pagi hari maka anda akan mendapatkan manfaat yang luar biasa antara lain :

  1. Kesempatan mendapatkan udara segar

Udara di kota sangat jauh berbeda dengan udara di pedesaan. Hampir setiap siang hari hingga malam kita menghirup udara kota yang penuh dengan polusi udara seperti asap kendaraan bermotor, debu, dan asap pabrik. Tentunya udara seperti ini jauh sekali dari kata segar. Namun bagi anda yang setiap harinya tinggal di kota besar dengan udara yang kualitasnya buruk seperti ini, anda jangan khawatir, karena anda masih bisa mendapatkan kesempatan untuk menghirup udara segar di pagi hari. Di pagi hari tumbuhan akan mengeluarkan oksigen segar yang sangat dibutuhkan oleh manusia. Selain itu karena di pagi hari jumlah kendaraan dan pabrik yang beroperasi tidak sebanyak siang hari maka udara di pagi hari tentu jauh lebih menyegarkan dibandingkan dengan malam hari. Udara segar ini tentu sangat bagus bagi kesehata paru-paru anda. Dengan bangun di pagi hari selain anda bisa memiliki kesempatan menghirup udara segar anda juga bisa menjadi lebih sehat.

  1. Puncak kemampuan konsentrasi otak

Pernahkah anda belajar saat pagi hari? Anda pasti merasa bawa belajar di pagi hari lebih mudah diserap oleh otak ketimbang di malam hari bukan? Hal tersebut bukanlah mitos tanpa dasar. Otak manusia sama-sama memiliki batas waktu dan bisa merasakan lelah. Ketika malam hari menjelang tidur otak manusia sudah dalam kondisi kelelahan setelah bekerja seharian penuh, karena itulah belajar di malam hari sebelum tidur justru akan membuat kita kesusahan untuk mencerna apa yang kita pelajari. Berbeda kondisinya dengan ketika bangun tidur di pagi hari, otak manusia berada di kondisi yang sangat prima karena telah beristirahat semalaman. Oleh karena itu otak kita sangat mudah sekali menyerap segala hal yang dipelajari ketika di pagi hari.

  1. Produktifitas kerja meningkat

Ketika kita bangun di pagi hari maka kita akan memulai hidup kita di hari tersebut lebih awal dari pada kebanyakan orang yang masih terlelap. Padahal kesempatan untuk mencari rejeki telah terbuka semenjak pagi. Dengan bangun di pagi hari kita bisa memiliki waktu untuk optimal bekerja lebih banyak. Tentu saja akan berpengaruh pada produktifitas kita. Dengan otak dan tubuh yang prima di pagi hari maka kita bisa produktif secara optimal dan tentu saja pepatah “bangunlah di pagi hari, agar rejeki tidak dipatok ayam” akan menjadi kenyataan.

  1. Menjaga kesehatan tulang

Tulang kita tidak selamanya kuat menopang berat tubuh kita, untuk itu kita sendirilah yang perlu menjaga kesehatan tulang kita. salah satunya adalah dengan mendapatkan sinar matahari saat pagi hari. Semua sudah mengetahui bahwa sinar matahari di pagi hari kaya akan vitamin D yang sangat bagus bagi perkembangan dan kesehatan tulang kita. oleh karena itu bangun di pagi hari dan berolahraga ke luar rumah akan mampu menjaga kesehatan tulang kita.

  1. Menjaga mood tetap baik

Bangun di pagi hari juga mampu membuat mood kita tetap baik. Hal ini dikarenakan ketika kita bangun di pagi hari tubuh akan membentuk hormon serotonin yang bisa membuat suasana hati dan keseimbangan mental kita tetap terjaga baik. Untuk itu mood kita pun akan menjadi baik ketika bangun di pagi hari. Dan bila kita mengawali hari dengan mood yang baik maka kita akan mampu melewati hari tersebut dengan indah.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top