Keluarga

Waktu Tepat Mencari Liburan Keluarga

Waktu Tepat Mencari Liburan Keluarga

Waktu adalah hal paling berharga di kehidupan kita. Keluarga yang memiliki banyak waktu terbukti memiliki tingkat kehidupan yang harmonis. Bagi keluarga yang bekerja, sangat sulit meluangkan waktu bersama keluarga oleh karena itu, waktu bagi mereka adalah hal paling berharga. Ketika anak-anak tumbuh, maka waktu yang pas untuk memanfaatkan hari penting adalah liburan. Liburan bagi keluarga mampu menciptakan semangat dan pengalaman berharga. Untuk dapat memilih waktu tepat mencari liburan keluarga, maka Anda harus memikirkan jadwal dan manfaat yang bisa diambil.

Sponsor: kezia skin expert

Liburan merupakan waktu yang ditunggu-tunggu setiap keluarga, dimana Anda dapat menghabiskan waktu bersama orang yang disayang. Ketika menghadapi rutinitas pekerjaan yang padat, waktu liburan adalah waktu paling pas untuk menghindarkan sikap jenuh dan bosan, juga untuk membuat pikiran menjadi segar kembali. Jadi tidak ada salahnya Anda bersenang-senang bersama keluarga. JIka waktu liburan bisa Anda manfaatkan dengan baik bersama keluarga, maka akan ada kelebihan yang bisa didapat diantaranya:

1). Mengurangi stress. Rutinitas kerja yang padat mudah membuat orang mengalami stress. Menurut penelitian yang dilakukan pada 76 pegawai, menunjukkan hasil bahwa perasaan stress dapat menimbulkan kecenderung untuk memilih waktu liburan.

2). Membuka wawasan baru. Waktu liburan dapat menambah wawasa baru. Liburan mampu menciptakan suasana dimana kita dapat bertemu dengan banyak orang dari berbagai penjuru.

3).   Meningkatkan keharmonisan keluarga. Akibat waktu yang terbatas, membuat Anda dan keluarga memiliki waktu intim berkomunikasi, sehingga mampu menurunkan keharmonisan. Namun dengan liburan, tentu Anda bisa mendapatkan  waktu paling berkualitas dengan keluarga, sehingga sangat baik untuk menjaga keharmonisan keluarga.

4). Meningkatkan kasih sayang bersama. Tak hanya membuat hubungan keluarga makin harmoni, liburan juga dapat menjaga keharmonisan dalam waktu lama sehingga mampu meningkatkan rasa kasih sayang pada pasangan dan buah hati. Liburan mampu mencairkan suasana kaku dan melupakan semua permasalahan yang bisa muncul dan terjadi pada pasangan.

5). Mencegah perceraian. Percaya atau tidak liburan bersama keluarga baik itu bersama pasangan ataupun anak-anak mampu mengurangi risiko rendah terhadap perceraian dibandingkan keluarga yang tidak pernah berlibur.

Waktu yang tepat untuk melakukan liburan bersama keluarga:

Untuk dapat mencari waktu liburan yang cocok bagi keluarga Anda, pertama Anda harus mengetahui jadwal harian yang tidak bertentangan dengan pekerjaan dan jadwal sekolah anak. Mencari liburan yang tepat untuk keluarga bisa dengan memanfaatkan waktu tanggal merah, mengikuti liburan dinas, memanfaatkan cuti tahunan, atau liburan sambil bekerja. Namun ada kiat agar Anda dan keluarga bisa nyaman bernjalankan waktu liburan. Pertama harus mempersiapkan dana tranportasi 25%, pilih tempat tujuan, dan alokasikan 20% dana liburan, 15% untuk kebutuhan makanan, 15% untuk tempat wisata, 15% untuk mencari soivenir dan 10% untuk biaya tak terduga.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top