Memiliki anak dengan kebutuhan khusus seperti anak penderita autis memang menuntut para orang tua harus lebih concern mengenai perawatan dan parenting yang akan diterapkan. Berkaitan dengan hal itu, kali ini pembahasan akan sedikit berbagi mengenai parenting yang dapat diterapkan atau dilakukan untuk anak special ini” anak yang menderita autisme”. Berikut kilasannya.
Sebelum bicara lebih panjang lebar mengenai parenting untuk anak penderita autisme, akan ada baiknya jika memulainya dengan mengenal apa itu autisme. Secara medis, autisme dapat didefinisikan sebagai gangguan perkembangan otak yang menyebakan anak mengalami kesulitan dalam mengkomunikasikan idenya. Anak yang menderita gangguan perkembangan anak ini umumnya akan mengalami kesulitan dalam mengutarakan pendapatnya, dikarenakan mereka tidak memahami cara kerja bahasa. Autisme ini sendiri merupakan penyakit yang dapat menyerang siapa saja.
Meskipun umumnya anak autisme mengalami kesulitan dalam mengkomunikasikan ide atau gagasan yang mereka pikirkan, hal tersebut bukan berarti bahwa mereka” anak penderita autisme” adalah anak yang bodoh. Perlu anda ketahui bahwa, banyak anak penderita autisme yang memiliki tingkat intelligent/ intelegensi di atas rata-rata. Sehingga, anda yang memiliki anak berkebutuhan khusus ini tidak perlu malu ataupun merasa minder karena memiliki anak yang dapat dikatakan berbeda dari kebanyakan anak.
Dikarenakan anak autis adalah anak yang special, anda yang memiliki buah hati yang menderita autisme pun harus extra concern dalam memahami parenting yang akan digunakan untuk mengasuh anak autis. Dikutip dari lansiran salah satu halaman parenting” webmd”, berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu anda dalam hal parenting anak autis:
Hal pertama yang perlu anda pahami tentang parenting anak berkebutuhan khusus” autis” adalah anda harus terlebih dahulu mengenal tentang gangguan perkembangan otak ini/ seluk beluk mengenai autisme. Anda yang memiliki anak penderita autisme dapat mempelajari mengenai autisme ini dari buku, internet ataupun dari pengalaman orang tua yang Juga memiliki anak yang menderita autisme. Selain itu, anda juga dapat mengexplore informasi lebih banyak autisme melalui dokter ahli. Dari konsultasi dengan dokter, anda akan mendapatkan saran treatment terbaik dan efektif untuk anak penderita autisme serta bagaimana cara terbaik mengaplikasikannya.
Tips kedua yang dapat membantu dalam parenting/ mengasuh anak autis adalah mencari support dari orang di sekitar anda/ keluarga dan teman. Mengasuh anak dengan kebutuhan khusus ini” autisme” memang tidak dapat dipungkiri akan lebih melelahkan dan terkadang membuat stress, untuk itulah dukungan informational, praktikal dan juga emosional adalah salah satu hal yang dibutuhkan oleh anda yang memiliki anak autis.
Tips parenting ketiga yang dapat membantu anda yang memiliki anak autis adalah masih mengenai seluk beluk autisme. Bukan hanya anda sebagai orang tua yang harus mengetahui seluk beluk mengenai autisme, anggota keluarga anda yang lainnya pun harus memahami mengenai hal ini. Sehingga nantinya mereka akan lebih mengerti mengenai kondisi yang dialami anak autis. Hal ini juga dapat mencegah kecemburuan anggota keluarga lain, apabila anda sebagai orang tua lebih perhatian pada anak anda yang menderita autisme.
Hal terakhir yang perlu diketahui dan akan sangat membantu dalam parenting anak penderita autisme adalah mencari informasi mengenai rekomendasi treatment terbaik untuk anak autis. Mungkin beberapa dari orang terdekat anda pernah mengusulkan kepada anda” orang tua yang memilliki anak autis” tentang beberapa treatment yang dapat dicoba. Tugas anda adalah mencari dan menyaring saran yang ada untuk menemukan treatment yang paling direkomendasikan untuk anak autis.
Pada umumnya, treatment yang banyak disarankan untuk anak penderita autisme adalah behavioral training and management dan specialized therapies (speech, occupational, dan physical therapy).
Sponsor : cara merawat wajah secara alami