Info Dokter

  Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

 

Kadang kala sembelit atau susah buang air besar ini menjadi gangguan yang sangat tidak menyenangkan. Terutama jika kita banyak melakukan aktifitas di luar ruangan. Rasa tidak nyaman dan tidak enak pada perut akibat sembelit akan sangat mengganggu. Bagaimana tidak, ketika sembelit perut kita akan jadi sakit dan terasa tidak enak, namun ketika berada di dalam kamar mandi, tidak ada kotoran yang bisa keluar.

Seseorang bisa sembelit atau susah buang air besar, biasanya dikarenakan karena pola makannya yang kurang seimbang dan tidak sehat. Sehingga tubuh kekurangan serat dan membuat kotoran jadi sulit untuk dikeluarkan. Dan untuk mengatasi sembelit ini sebenarnya tidak sulit. Cara untuk memperlancar pencernaan adalah Anda hanya perlu untuk membiasakan diri untuk mengkonsumsi makanan yang lebih sehat dan segar.

Sponsor : dr rochelle skin expert

Makanan yang tidak sehat ini bisa berupa makanan yang memiliki kandungan banyak lemak dan kalori yang dikonsumsi setiap hari. Hal ini mengakibatkan tekanan pada hati dan system pencernaan. Dan untuk membuat pencernaan anda tetap terjaga kesehatannya, maka anda perlu untuk menyeimbangkannya.

Pencernaan yang tidak lancar akan sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Apalagi jika anda sedang ada di jam sibuk atau malah sedang liburan. Yang mana anda sebenarnya ingin bersenang-senang, melakukan banyak aktifitas dan bahkan makan makanan enak. Tapi karena pencernaan tidak lancar, anda jadi tidak bisa melakukan semua itu.

Menurut pada ahli kesehatan, ada beberapa cara yang mudah untuk dilakukan dalam rangka menjaga dan memperkuat fungsi hati dan system pencernaan. Dilansir dari The Health Site, berikut ini adalah Cara untuk memperlancar pencernaan :

  • Menggunakan minyak yang lebih sehat

Makanan berminyak yang diolah dengan digoreng biasanya memiliki kandungan minyak yang tinggi. Padahal minyak sayur atau minyak wijen ini akan membuat kerja liver jadi berat. Untuk memasak, anda bisa berganti menggunakan minyak zaitun atau flaxseed, yang dinilai minyak yang lebih sehat dan lebih mudah diserap tubuh.

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

  • Berhenti konsumsi gula

Konsumsi gula yang berlebihan akan mengganggu lever. Jadi anda bisa mulai menggunakan pemanis alami yang lebih ramah dan baik pada tubuh seperti madu, madu juga baik untuk mengurangi racun dalam hati dan untuk memperbaiki system pencernaan.

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

  • Kurangi konsumsi kafein

Mengkonsumsi kafein atau kopi yang terlalu banyak yakni sekitar dua cangkir dalam satu hari akan dapat mengakibatkan perlambatan proses detoksifikasi pada lever dan juga menurunkan kinerja dari system pencernaan. Untuk minuman ringan sebaiknya anda minum teh saja.

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

  • Kurangi produk dari susu

konsumsi produk susu yang berlebih akan mengakibatkan timbunan lender pada lever. Sehingga akan membuat racun yang ada di dalam tubuh jadi menumpuk dan pencernaan pun terganggu. Produk susu yang dimaksud kecuali yogurt. Untuk mendapatkan asupan protein untuk tubuh, anda bisa mengkonsumsi tumbuhan yang mudah untuk dicerna oleh tubuh.

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

  • Konsumsi banyak serat

Makanan yang mengandung banyak serat akan membantu memperlancar pencernaan karena meringankan beban pada lever. Makanan yang kaya akan serat dan protein di antaranya seperti buah, dan oats. Anda dapat mengkonsumsinya setiap hari untuk menjaga kesehatan tubuh dan pencernaan anda.

Tips Dan Cara Untuk Memperlancar Pencernaan

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top