Tips Perawatan Cantik

Suka Bergonta-Ganti Gaya Rambut? Berikut Rekomendasi Trend Rambut 2024 yang Akan Mendominasi

Trend Potongan Rambut

Pendahuluan Trend Rambut 2024

Berkembangnya zaman membuat semua hal jadi mengalami perubahan yang signifikan, salah satu contohnya di dunia rambut. Gaya rambut kini menjadi trend tersendiri, khususnya di kalangan anak muda yang gemar-gemarnya mengedepankan fashion supaya tampil lebih maksimal. Rambut sekarang sudah masuk ke dalam lifestyle, karena tak jarang ada orang yang sering gonta-ganti gaya rambut di barbershop untuk lebih menyesuaikan referensi gaya yang akan dianut oleh seseorang.  Maraknya barbershop yang kini mudah dijumpai dimana saja juga mendukung adanya fenomena ini, sehingga para pecinta trend rambut 2024 tidak kesulitan untuk mengikuti gaya rambut yang sedang trendy. Seperti yang terjadi baru-baru ini, ada gaya rambut jenis “mulet” yang kian digemari dari waktu ke waktu, trend gaya rambut ini ditiru oleh banyak orang khususnya anak muda karena menawarkan tampilan yang baru.

Oleh sebab itu, penting untuk kamu yang ingin tampil kece agar lebih mengikuti Trend rambut 2024 yang sedang tren supaya penampilan kamu jadi optimal. Bagaimana caranya? Simak informasi yang ada di bawah ini.

1. Pengenalan tentang pentingnya mengikuti trend rambut 2024

Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa mengikuti tren rambut zaman sekarang sudah biasa terjadi dan bahkan hukum “wajib” bagi mereka yang peduli dengan penampilan. Gaya rambut bisa memberikan dampak besar pada penampilan seseorang dan mengikuti tren rambut bisa memberikan berbagai banyak manfaat. Diantaranya penampilan yang trendi, mengikuti tren rambut membuat seseorang akan tampil lebih kece dan sesuai dengan perkembangan mode terbaru. Rambut yang sesuai dengan tren bisa memberikan kesan bahwa seseorang selalu up to date.

Selain itu, gaya rambut yang terbaru akan menambah kepercayaan diri, kepercayaan diri seseorang akan meningkat karena gayanya dapat membuat merasa lebih baik tentang diri sendiri. Jadi tidak ada salahnya untuk mengikuti perkembangan mode rambut terbaru, apalagi di zaman serba digital seperti sekarang ini, kamu bisa leluasa untuk memamerkannya di media sosial yang mana dapat menjangkau lebih banyak orang.

Jika kamu seorang selebriti atau influencer atau orang yang memiliki pengaruh bagi suatu kalangan, kamu akan mampu memberikan ide bagi orang lain untuk ikut-ikutan meramaikan trend rambut 2024 terbaru.

2. Konteks tren rambut sebagai bagian dari ekspresi diri 

Sekarang ini, rambut sudah bukan lagi dianggap penutup kepala saja, akan tetapi bagian dari ekspresi diri. Dalam artian, gaya rambut seringkali mempresentasikan referensi dari seseorang tersebut, seperti misalnya anak metal, yang kerap menggunakan mode rambut mohawk, anak reggae menggunakan mode rambut gondrong yang dibentuk “gimbal”. Hal ini menunjukkan bahwa rambut sekarang telah menjadi eskpresi diri dari seseorang, makanya tak mengherankan apabila seseorang rela mengubah gaya rambutnya berkali-kali hanya untuk mengikuti referensi yang disukai.

3. Tujuan penulisan: mengulas tren rambut yang akan dominan pada tahun 2024

Tulisan ini akan mengulas berbagai macam informasi mengenai Trend rambut 2024, mulai dari pentingnya mengikuti gaya rambut terbaru sampai mode rambut apa saja yang akan dominan di tahun 2024. Jadi jika kamu ingin mengetahui apa saja informasi yang ada mengenai mode rambut, membaca tulisan ini sampai habis adalah jawabannya. Jadi tunggu apalagi? Simak tulisan di bawah ini. 

Analisis Trend Rambut Tahun 2024

Apa saja analisis kami mengenai trend rambut 2024 ini? Berikut ini informasinya.

1. Gaya Potongan Rambut

Pembahasan yang pertama masuk ke dalam gaya potongan rambut, menurut kami ada 3 mode rambut yang akan dominan di tahun 2024, yang pertama mode rambut bob, kemudian shaggy dan rambu pixie. Asing dengan nama-nama tersebut? Tenang, karena kami sudah berikan penjelasan tentang mode rambut tersebut di bawah ini.

  • Trend rambut 2024 gaya bob yang tetap menjadi favorit 

Potongan rambut sedang tren itu tidak melulu jenis gaya rambut yang baru saja diciptakan atau dilahirkan, akan tetapi bisa saja gaya rambut lama yang kembali tren, bisa karena digunakan oleh orang berpengaruh atau memang cocok digunakan di zaman sekarang. Seperti potongan rambut bob. Gaya rambut bob ini pendek sampai sedang, di mana rambut biasanya dipotong lurus di sekitar kepala dengan tinggi setara rahang, seirnkali ada poni di depan. Potongan ini tidak lekang oleh waktu, potongan rambut ini terkenal di kalangan perempuan yang mana dikenalkan pertama kali pada tahun 1890. Pada awalnya, potongan rambut bob ini dipopulerkan oleh aktris berkebangsaan Prancis, yakni Polaire. Awal-awal kehadirannya banyak yang tak suka bahkan Polaire kerap memperoleh kritik karena gaya rambut bob yang terkenal “pendek” ini bertentangan dengan kehidupan sosial perempuan pada masa itu.

Barulah di tahun 1960, gaya rambut ini menjadi tren lagi karena banyak aktris menggunakan mode rambut ini untuk kebutuhan pekerjaan hiburannya, mulai dari aktris Holywood yang diikuti aktris di belahan dunia lainnya sehingga kepopuleran rambut ini semakin besar. Gaya rambut bob ini memiliki beberapa jenis mulai dari long shag bobs, a-line bobs, middle part job, cleopatra job dan masih banyak lagi jenisnya.

Dari waktu ke waktu, banyak figur selebriti dunia terus menggunakan model potongan bob sampai sekarang yang telah banyak peminatnya bukan hanya kalangan selebriti saja. Mode rambut ini disukai karena terlihat simple tetapi elegan, khususnya bagi perempuan yang tak ingin terlihat ribet dan suka dengan rambut pendek.

  • Potongan rambut shaggy dengan sentuhan modern

Baik pria maupun perempuan, semuanya kini rata-rata sudah peduli akan Trend rambut 2024, bahkan mode rambut pria lebih banyak jenisnya dibanding perempuan. Namun ada juga mode rambut yang cocok dipakai keduanya, salah satunya shaggy, mode rambut yang memberikan kesan gaya santai, artistik dan memikat ini mendadak viral lagi karena banyak influencer yang menggunakan mode rambut ini. 

Model rambut shaggy ini dicirikan dengan potongan layer yang acak, sehingga dapat menciptakan tampilan yang casual akan tetapi tetap modis. Seperti tidak terlalu diatur akan tetapi memiliki struktur tersendiri yang khas, ini dapat membuat seseorang jadi terlihat boyish dan kesan edgy dengan tampilan OOTD kamu.

Potongan rambut ini cocok untuk kamu yang nggak suka rambut terlihat rapi, ingin terlihat acak-acakan tetapi tetap memiliki gaya tersendiri. Potongan jenis ini juga cocok dipakai baik pria maupun wanita, jadi nggak melulu wanita saja tetapi pria juga dapat menggunakan mode rambut ini jika memang dirasa cocok.

  • Potongan rambut pixie yang edgy

Sekali lagi, rambut itu merupakan ekspresi diri dari seseorang, bukan hanya menunjukkan soal referensi saja, akan tetapi juga menunjukkan mau seperti apa seseorang itu dilihat, jika pilihannya ingin terlihat simple namun memiliki kesan modern, maka gaya rambut pixie adalah gaya rambut yang pas. Populer dengan panjang rambut yang pendek, dengan bagian belakang, samping dan atas kepada yang dirapikan dengan minimalis. Potongan ini memberikan kesan tegas dan cantik, namun untuk kaum perempuan tetap mempertahankan feminitasnya.

Gaya rambut ini kerap dipakai oleh perempuan karena memang paling pas untuk perempuan, meskipun ada beberapa pria yang menggunakan jenis rambut ini tetapi didominasi oleh perempuan. Ciri khas dari rambut pixie adalah poni yang memiliki variasi, mulai dari poni yang pendek sampai poni yang lebih panjang di mana bisa menciptakan tampilan yang lebih vintage dan elegan. 

Potongan ini menggunakan teknik tekstur berlapir guna menambah varian dari gaya rambutnya. Potongan dari rambut pixie ini bisa disesuaikan dengan berbagai macam bentuk wajah, dimana memungkinkan tiap perempuan menembukan variasi yang paling cocok dengan jenis wajahnya. Potongan rambut ini juga memberikan kesan unik ketika diberi warna, malah bisa jadi semakin menarik.

2. Warna Rambut

Potongan rambut memang memberikan gaya tersendiri, akan tetapi rambut yang memiliki warna nggak kalah dalam memberikan kesan unik bagi seseorang. Sebagai contoh Billie Eilish, penyanyi Amerika ini terkenal dengan rambut hijaunyanya yang ikonik atau Hayley Williams dengan rambut warna merahnya. Tren mewarnai rambut ini sudah ada sejak zaman dulu, dari warna yang masih itu-itu saja sekarang makin beragam.

  • Tren Rambut 2024 warna alami dan sun-kissed

Trend rambut 2024 warna alami dan sun-kissed ini banyak disukai orang-orang, khususnya perempuan yang memang menyukai tampilan warna alami dari rambut yang seolah-olah rambut terkena sinar matahari. Tren warna rambut ini merupakan paduan dari warna hangat dan cerah, sehingga menciptakan tampilan yang nampak sehat dan bersinar.

  • Warna rambut bold dan eksentrik 

Berikutnya ada warna rambut bold dan eksentrik, tren warna rambut ini seolah mengekspresikan kepribadian seseorang melalui pemilihan warna rambut yang mencolok dan tidak biasa.

  • Kombinasi warna untuk tampilan unik 

Kombinasi warna untuk tampilan unik bisa mencakup berbagai paduan warna yang kontras dan nggak biasa. Pemilihan kombinasi warna yang tepat bisa memberikan tampilan yang menarik, mencolok dan penuh gaya.

3. Tekstur Rambut 

  • Trend rambut 2024 dengan tekstur messy

Tren gaya rambut sekarang makin beragam seiring berjalannya waktu, salah satunya gaya rambut dengan tekstur messy atau disebut acak-acakan. Ini merupakan yang terus populer sebab memberikan tampilan yang santai dan juga kasual, sementara tetap terlihat bergaya.

  • Curls dan gelombang yang natural 

Gaya rambut yang satu ini memberikan tampilan yang elegan dan mempesona, gelombang alami yang dibentuk oleh rambut membuat seseorang akan nampak stylish dimana dapat juga melengkapi OOTD yang dipakai seseorang.

  • Penggunaan tekstur untuk menambah dimensi pada potongan rambut

Kemudian ada pemakaian tekstur pada potongan rambut, hal ini merupakan teknik yang tepat untuk menambah tampilan dari gaya rambut, membuat potongan rambut jadi lebih hidup dan tampilan stylish serta mempesona.

Trend Rambut 2024 Berdasarkan Jenis Rambut

Kadang-kadang Trend rambut 2024 ini tidak bisa diterapkan oleh semua orang, ada beberapa gaya yang cocok untuk beberapa orang dan tidak cocok untuk beberapa orang sehingga kamu jika ingin memiliki rambut yang gaya dan bisa terlihat pas harus menyesuaikan jenis rambut kamu. Berikut ini penjelasannya.

1. Gaya untuk rambut lurus

Gaya rambut lurus ini bisa dikatakan idaman bagi banyak orang karena tipikal rambut yang mudah diatur dan lemas, berikut ada beberapa gaya potongan rambut cocok untuk jenis rambut lurus.

  • Potongan rambut yang memberikan volume

Potongan rambut didesain memberikan volume merupakan pilihan tepat untuk mereka yang memiliki rambut lurus. Gaya ini menunjukkan tampilan penuh, dinamis dan memiliki volume, salah satu potongan rambut efektif adalah layered cut. Potongan dengan lapisan-lapisan bisa memberikan dimensi untuk rambut dengan cara yang elegan dan ringan. Lapisan-lapisan ini didesain untuk menciptakan gerakan dan struktur rambut yang terlihat rata atau datar.

  • Gaya sleek dan straight untuk penampilan elegan 

Kemudian ada Trend rambut 2024 sleek dan straight, ini merupakan pilihan yang elegan dan klasik di mana dapat membuat seseorang memiliki penampilan yang rapi, bersih dan sangat bergaya.

2. Gaya untuk rambut keriting

Nah, jika kamu memiliki jenis rambut keriting, kamu bisa bergaya dengan tampilan yang lebih klasik, casual dan rapi, berikut ini penjelasannya.

  • Mempertahankan keindahan alami keriting

Mempertahankan keaslian dari rambut keriting ini akan menjadi ciri khas tersendiri bagi seseorang, tampilan rambut ini kerap membuat seseorang makin bergaya apabila dapat disesuaikan dengan fashion yang dipakai. Rambut keriting ini akan indah apabila dirawat dengan baik dan memadukannya dengan unsur lainnya yang selaras.

  • Potongan rambut yang mengoptimalkan tekstur keriting

Potongan rambut yang didesain mengoptimalkan tekstur keriting dapat memberikan tampilan yang menarik, teratur, dan mudah diatur bagi mereka yang memiliki rambut alami berombak atau keriting.

3. Gaya untuk rambut bergelombang

Gaya yang terakhir adalah rambut bergelombang atau biasa disebut ikal, adapun potongan rambut yang cocok untuk rambut bergelombang antara lain:

  • Trend rambut 2024 yang menonjolkan gelombang

Potongan rambut menunjukkan gelombang alami pada rambut ini kerap memberikan kesan yang unik bagi seseorang. Penampilan yang terlihat santai dan kasual akan menunjukkan karakter seseorang tersebut lebih sederhana dan simple. 

  • Teknik styling untuk tampilan yang effortless

Agar mendapatkan tampilan yang lebih effortles pada trend rambut 2024, kamu dapat menggunakan berbagai macam teknik styling yang memberikan kesan kasual dan juga alami. Hal ini dapat kamu sesuaikan dengan jenis rambut, bentuk wajah dan lain sebagainya agar hasilnya lebih optimal.

Aksesori Rambut Trend Rambut 2024

1. Headbands dan bando sebagai aksen

Headbands dan bando merupakan aksesori rambut yang bisa memberikan sentuhan yang elegan, cantik, atau bahkan playful pada tampilan kamu. Aksesoris ini bisa digunakan untuk menambahkan aksen pada gaya rambut dan memberikan variasi pada penampilan.

2. Klip rambut dengan desain yang unik 

Klip rambut dengan desain yang unik dapat menjadi aksesori menarik yang memberikan sentuhan stylish pada tatanan rambut kamu.

3. Gaya rambut dengan penambahan pernak-pernik

Pernak-pernik bisa memberikan sentuhan yang unik, stylish dan mencolok pada rambut kamu. Pernak-pernik pada rambut yang biasa digunakan seperti jepit, klip, headband dan lain-lain

Inspirasi Trend Rambut 2024 dari Selebriti dan Influencer

1. Potongan rambut yang diadopsi oleh selebriti terkenal

Sejumlah selebriti terkenal kerap menjadi trensetter dalam dunia fashion, termasuk tren potongan rambut. Seperti bob panjang asimetris, dimana potongan rambut panjang di bagian depan dan lebih pendek di belakang, sering disebut sebagai long bob atau lob, telah diadopsi oleh banyak selebriti seperti Kim Kardashian, Emma Stone, dan Jennifer Aniston.

2. Pengaruh influencer terhadap tren rambut di media sosial 

Peran influencer ini kerap berpengaruh pada gaya rambut yang sedang tren, misalnya Mulyadi, selebgram TikTok ini membuat gaya rambut mullet kembali viral dan dipakai banyak orang.

3. Bagaimana mendapatkan gaya serupa dengan anggaran yang terjangkau

Mendapatkan trend rambut 2024 serupa dengan anggaran yang terjangkau dapat dilakukan dengan beberapa cara yang tricky. Diantaranya:

  • Penata rambut di salon murah
  • Cari potongan rambut mudah dikelola
  • Beli alat penata rambut yang terjangkau
  • Gunakan produk penataan rambut yang terjangkau
  • Manfaatkan diskon dan promosi
  • Belajar dari tutorial online
  • Cari inspirasi dari selebriti dengan gaya sederhana
0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top