Kesehatan

Sering Begadang? Hati-Hati Terkena Dampak Buruk Ini

Sering Begadang? Hati-Hati Terkena Dampak Buruk Ini

Kebiasaan begadang sering dilakukan anak muda atau orang dewasa yang menderita kesulitan tidur. Begadang bisa saja dilakukan dengan alasan tertentu atau memang orang itu mengalami insomnia. Efek kurang tidur ini awalnya mungkin tidak akan terasa cepat, namun dalam jangka waktu tertentu bisa menjadi lebih buruk. Tidak hanya untuk masalah kesehatan dan kondisi tubuh tapi juga jiwa Anda. Namun sayangnya banyak orang yang tidak menyadarinya dan memiliki kebiasaan ini sepanjang hidupnya. Dan dibawah ini adalah beberapa dampak buruk begadang untuk kesehatan dan tubuh yang bisa terjadi cepat atau lambat.

Sponsor: cream pemutih wajah

1. Kelelahan yang parah

Kurang tidur bisa menyebabkan tubuh merasa kelelahan yang sangat berlebihan. Tubuh Anda tidak mendapatkan istirahat yang cukup. Kemudian hal ini juga bisa menyebabkan penyerapan nutrisi menjadi sangat lambat. Jika Anda sudah mengkonsumsi makanan yang sehat maka efeknya tidak akan terasa dengan cepat. Nutrisi Anda hanya pergi untuk tenaga namun otot dan sendi tetap merasa lebih lelah. Sulit untuk menyembuhkan keadaan ini karena tubuh Anda sebenarnya membutuhkan istirahat untuk mendukung metabolisme.

2. Penyakit berat untuk tubuh

Kurang tidur secara terus menerus bisa meningkatkan resiko kesehatan yang sangat buruk. Kebiasaan begadang akan memicu insomnia meskipun sebelumnya Anda tidak memiliki keluhan ini. Kemudian kebiasaan ini akan membuat tubuh merasa sangat lemah karena sistem dalam tubuh tidak berjalan dengan baik. Resiko beberapa penyakit seperti serangan jantung dan penyakit lain bisa terjadi dengan sangat cepat. Efek ini tidak memandang umur sehingga bisa terjadi pada orang dengan usia yang masih sangat muda. Dan efek yang paling buruk dari semua penyakit ini adalah kematian mendadak. Seperti pada kasus serangan jantung yang sering disebut dengan istilah angin duduk akibat kelelahan akut dan kurang tidur.

3. Fungsi kognitif yang terus menurun

Kurang tidur sebenarnya bisa merusak fungsi otak dan kemampuan otot Anda. Kemudian juga akan membuat sistem syaraf tidak berjalan dengan baik. Ketika Anda tidur maka beberapa fungsi dalam otak sebenarnya berjalan seperti menyimpan memori, membersihkan semua bayangan buruk dan membuat semua bagian tubuh Anda lebih segar. Kebiasaan begadang akan membuat kemampuan koordinasi otak dan otot tidak berjalan dengan baik. Bagi anak muda yang masih sekolah atau pelajar, maka begadang akan merusak kecerdasan.

4. Resiko obesitas

Kebiasaan kurang tidur akan menyebabkan peningkatkan berat badan dengan cepat. Mengapa hal ini bisa terjadi? Masalahnya ketika Anda begadang maka biasanya nafsu makan akan meningkat. Anda akan terbiasa untuk mengkonsumsi camilan karena rasa lapar yang sangat besar. Hal ini kemudian membuat tubuh Anda menyerap banyak kalori sementara tidak dibutuhkan oleh tubuh saat malam hari. Kemudian juga merusak jadwal makan yang baik sehingga Anda terlalu banyak makan dan kurang tidur. Resiko obesitas bisa terjadi dengan cepat dengan resiko penyakit berbahaya seperti diabetes.

Masih ada dampak yang lain akibat begadang, termasuk resiko kecelakaan saat berkendara dan kemampuan penurunkan produktivitas tubuh. Jadi biarkan tubuh Anda mendapatkan istirahat yang cukup setidaknya 8 jam per hari. Ini lebih baik daripada membiarkan tubuh tidak istirahat.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top