Pindah2

Sebelum Menyesal Hindari Produk Pemutih Wajah Mengandung Merkuri

Sebelum Menyesal Hindari Produk Pemutih Wajah Mengandung Merkuri

Produk Pemutih Wajah Yang Mengandung Merkuri – Semua wanita tentu menginginkan untuk memiliki kulit wajah yang putih nan cantik bagai bidadari langit. Namun seringkali jalan untuk mencapainya tidaklah aman. Asal cepat, instan dan tak ribet maka bergegaslah wanita untuk membelinya. Belum lagi ditambah dengan promosi yang yahut oleh para produsen semakin menggelapkan wanita untuk secepatnya membeli produk pemutih wajah tersebut dan memakainya.

Padahal patut dicurigai iklan yang menjanjikan wajah anda putih secara cepat dan tak memerlukan aneka perawatan yang ribet adalah bohong belaka dan nihil. Boro boro asli dan ampuh, lah wong izin dari BPOM yang di buktikan nomor registrasi pun entah kemana hadirnya di kemasan. Perlu diingat bahwa penting untuk menjadi konsumen cerdas sebelum menentukan untuk memilih produk pemutih wajah tersebut.

Merkuri sudah menjadi barang pasti untuk dilarang penggunaannya untuk wajah. Hal tersebut karena dampak yang banyak sekali merusak di permukaan kulit wajah. Untuk penggunaan cream yang memiliki kandungan merkuri mungkin kulit wajah kita ini tak akan timbul jerawat sama sekali.

Penggunaan cream berbahan merkuri ini sangat ampuh di dalam menghilangkan jerawat, namun cara penghilangannya yang sangat membahayakan. Hal tersebut dikarenakan lapisan kulit bagian epidermis yang telah rusak yang disebabkan merkuri tadi. Kulit pun akhirnya tidak mengandung senyawa protein dan melanin. Padahal melanin dan protein ini memiliki fungsi untuk melindungi kulit wajah kita dari paparan radiasi sinar matahari, sehingga jasad renik kita ataupun kuman tak akan menyukai kulit yang sudah tercampur merkuri tersebut pun dengan halnya nyamuk.

Perlu diketahui kita semua bahwa jerawat merupakan indikator dari tingkat kandungan protein didalam kulit kita, sehingga hal ini pun juga sebagai pengontrol perawatan kulit wajah, apabila kita terlupa untuk melakukan pembersihan wajah. Pada umumnya jerawat ini akan timbul di wajah, dan itu merupakan hal yang sangat normal. Namun apabila kulit kita telah terkontaminasi dengan merkuri struktur protein di permukaan kulit kita pun akan hilang dan hancur sehingga jerawat tak akan tumbuh di permukaan wajah kita. Bagaimana ingin menghilangkan secara instan dengan merkuri?

Penggunaan krim yang mengandung merkuri di wajah kita ini, dapat mengecilkan pori pori dan menghaluskannya. Untuk melakukan uji coba anda dapat mengujinya di bawah sinar matahari, kulit akan terasa terbakar, dan panas disertai oleh gatal dan kemerahan. Hal tersebut disebabkan oleh kulit wajah yang sudah tak memiliki kandungan melanin. Diketahui melanin ini merupakan pelindung alami untuk kulit wajah kita dari sengatan radiasi sinar UV sinar matahari.

Namun apabila wajah anda telah tercemar oleh merkuri dan juga pemakaiannya dihentikan maka jerawat akan timbul di wajah anda disertai dengan perasaan gatal. Lalu kemudian akan timbul bintik hitam di bwahnya secara merata.

Jadi untuk itu masikah anda mau menggunakan produk pemutih wajah yang mengandung merkuri? Memakai dan menghentikan sama-sama merugi, sebaiknya tidak menggunakannya sama sekali.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top