Entertainment

Pria Lebih Tertarik Dengan Wanita Cerdas Dari Pada Wanita Cantik

Pria Lebih Tertarik Dengan Wanita Cerdas

Tahukah anda bahwa Pria Lebih Tertarik Dengan Wanita Cerdas dibandingkan dengan wanita yang cantik? Alamiahnya seorang manusia akan mulai mencari pasangannya ketika ia mencapai tahap usia dewasa dan menginginkan hubungan tersebut permanen dengan adanya pernikahan. Setiap mahluk hidup pasti memiliki kebutuhan untuk berkasih sayang, merasakan mencintai dan dicintai, serta berkembang biak. Seperti yang dikemukakan oleh Abraham Maslow bahwa setiap manusia sejatinya memiliki 5 tingkatan kebutuhan yakni kebutuhan fisiologis, kebutuhan rasa aman, kebutuhan cinta kasih, kebutuhan penghargaan dan kebutuhan aktualisasi. Begitu juga seorang pria yang telah memenuhi kebutuhan fisiologis dan rasa aman akan mulai memikirkan untuk mencari pasangan hidup sebagai pemenuhan atas kebutuhan cinta kasihnya.

Sponsored: kezia skin expert

Pria Lebih Tertarik Dengan Wanita Cerdas

Ketika seorang pria telah mencapai kemapanannya baik secara usia, psikologis maupun perekonomiannya ia akan mulai memikirkan untuk menjalin hubungan yang serius dengan seorang wanita. Hubungan tersebut bukanlah hubungan main-main seperti hubungan pacaran ala anak SMA yang belum tahu muara dari hubungan yang ia jalin, melainkan sebuah hubungan yang ia harapkan akan menjadi hubungan permanen sebagai suami dan istri. Hasil survei menyatakan bahwa kebanyakan pria yang mapan lebih tertarik dengan wanita cerdas daripada wanita cantik sebagai pendamping hidupnya. Hal ini tentu saja bukan tanpa sebab. Ada beberapa hal yang menjadi alasan mengapa pria lebih tertarik dengan wanita cerdas.

  1. Memiliki pola fikir jangka panjang

Suatu ketika ada seorang wanita yang menawarkan kecantikan diri di media sosial bagi pria yang ingin menjadi kekasihnya, ia mensyaratkan bahwa pria yang ingin menjadi kekasihnya haruslah memiliki pekerjaan yang prestisius dan gaji yang melimpah. Bila tidak maka wanita tersebut tidak akan pernah mau dijadikan kekasih. Menanggapi postingan wanita tersebut ada seorang pria yang memiliki pekerjaan sebagai analis investasi saham menuliskan komentar balasan terkait postingan wanita tersebut. Pria itu menjelaskan bahwa dalam sudut pandang ia sebagai analis investasi, menikahi wanita yang menawarkan kecantikan dirinya sebagai modal utama merupakan sebuah kerugian yang amat besar bagi pria. Hal ini dikarenakan kecantikan bila dipandang sebagai suatu hal yang di investasikan, nilainya semakin hari akan semakin menyusut karena menjadi tua dan jelek bagi setiap manusia merupakan suatu keniscayaan yang tidak dapat di hindari. Sedangkan bagi si pria yang menjadikan pekerjaan dan gajinya sebagai modal tentu memiliki nilai investasi yang sangat tinggi, karena semakin hari ia akan semakin ahli dalam bekerja dan akan naik jabatan sehingga penghasilanya pun akan semakin naik.

Dari cerita ini, kita mendapati bahwa umumnya seorang pria yang mapan akan memiliki pola fikir jangka panjang. Untuk itu seorang pria tidak menjadikan kecantikan sebagai satu-satunya faktor untuk memilih seorang wanita, karena ia sadar bahwa kecantikan itu lambat laun pasti akan luntur dan hilang akibat dari penuaan usia dan hal itu tidak bisa dihindari. Sedangkan kecerdasan seorang manusia semakin hari ia akan semakin terasah dan memiliki pengetahuan yang melimpah. Oleh karena itu pria lebih tertarik dengan wanita yang cerdas.

  1. Bisa diandalkan untuk mendidik buah hati

Ketika sang buah hati terlahir, dan menginjak masa balita yang merupakan masa dimana ia memiliki rasa ingin tahu yang luar biasa maka dituntut kepandaian seorang ibu pula untuk mampu menjawab segala pertanyaan sang anak untuk  memenuhi rasa ingin tahunya. Wanita yang cerdas ia akan mampu berkomunikasi dengan baik serta mendidik sang anak menjadi pribadi yang cerdas pula.

  1. Lebih mandiri dan tidak menggantungkan segala sesuatu pada suami

Wanita yang cerdas juga memiliki sifat yang mandiri. Hal ini dikarenakan mereka yang memiliki kecerdasan yang baik maka ia ketika menghadapi suatu persoalan ia akan terlebih dahulu memikirkan cara untuk mengatasinya dan mencoba untuk mengatasinya dengan usaha mereka sendiri sebelum mereka menyerah dan meminta bantuan orang lain.

Begitu juga bagi wanita yang cerdas ketika menjumpai suatu persoalan yang berkaitan dengan rumah tangga maka ia akan memiliki kemandirian untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dengan usahanya sendiri sebelum meminta bantuan dari sang suami. Bila segala sesuatunya harus mengandalkan suami tentu saja waktu suami untuk bekerja pun akan tersita begitu pula kefokusannya.

  1. Bisa diandalkan sebagai teman diskusi berbagai persoalan rumah tangga

Seorang pria memang mengemban peranan sebagai kepala keluarga. Namun meski demikian seorang pria juga manusia biasa bukan manusia super yang bisa menghadapi dan menangani segala permasalahan rumah tangganya. Ada kalanya seorang pria juga membutuhkan masukan pemecahan masalah terhadap berbagai persoalan yang ia hadapi. Seorang wanita yang cerdas tidak hanya akan enak untuk di ajak diskusi namun juga mampu memberikan berbagai masukan pemecahan masalah bagi suami. Sehingga berjalannya rumah tangga bisa lebih harmonis dan saling mengerti antara satu dengan lainnya.

  1. Mampu melahirkan keturunan yang cerdas pula

Sudah menjadi rahasia umum bahwa kecerdasan seorang anak 70% nya menurun dari kecerdasan ibunya. Untuk itu sepandai apapun ayahnya ia hanya akan menurunkan 30% bagi kecerdasan anaknya. Untuk itu wanita yang cerdas akan mampu melahirkan keturunan yang cerdas pula.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top