Perawatan Rambut

Panduan Menggunakan Serum Rambut Dengan Benar

Panduan Menggunakan Serum Rambut Dengan Benar

Serum rambut adalah salah satu produk perawatan rambut yang dapat dikatakan sebagian besar dari wanita tahu tentangnya. Serum rambut memiliki manfaat untuk memberikan proteksi pada rambut agar terhindar dari kerusakan akibat paparan sinar matahari dan juga bahan kimia pada produk rambut seperti cat rambut dll. Selain itu, produk perawatan rambut ini juga dapat melemaskan rambut sehingga tidak mudah kusut dan juga membuatnya menjadi lebih berkilau.

Namun untuk mendapatkan manfaat serum rambut ini secara optimal, anda harus mengetahui panduan penggunaan serum rambut yang benar. Berkaitan dengan itu, berikut ini terdapat beberapa poin mengenai hal tersebut yang telah secara ekslusif dirangkum untuk anda:

Memilih produk serum rambut yang tepat

Hal pertama yang direkomendasikan sebagai panduan dalam menggunakan produk serum rambut adalah memilih produk serum rambut yang tepat dengan memperhatikan produk. Sebelum membeli sebuah produk serum rambut, anda sebaiknya memeriksa terlebih dahulu kandungan yang terdapat di dalam serum rambut yang anda ingin beli. Hal ini akan membantu anda untuk menemukan produk serum rambut yang cocok atau sesuai untuk rambut jenis rambut.

Contoh sederhanya, jika anda memiliki jenis rambut kering, maka tentu anda akan lebih disarankan untuk memilih serum rambut yang memiliki manfaat melembabkan rambut. Kondisi rambut anda akan mempengaruhi pemilihan produk serum rambut yang baik untuk anda gunakan.

Menggunakan takaran yang tepat

Hal kedua yang juga berkaitan dengan panduan dalam menggunakan produk serum rambut adalah penggunan serum rambut dalam takaran yang tepat. Takaran dalam penggunaan serum rambut dapat dikatakan hal penting yang anda perlu ketahui dalam menggunakan produk ini, dimana hal ini juga bergantung dengan jenis atu karakteristik rambut anda. Jika anda memiliki rambut yang panjang, anda disarankan untuk menggunakan cukup 2 tetes serum rambut saja.

Penggunaan serum rambut juga disarankan sebelum rambut ditata, hal ini ditujukan untuk memberikan perlindungan pada rambut dari panas yang berasal dari alat penata rambut. Disarankan untuk anda agar mengoleskan sedikit serum rambut sebelum rambut anda ditata.

Satu hal lain, jika kiranya anda merasa takaran yang anda gunakan untuk rambut anda masih terasa kurang, anda sebaiknya tidak langsung menambahkan serum rambut dengan takaran dalam jumlah banyak. Cara terbaik yang dapat anda lakukan adalah menambahkan serum rambut ini secara sedikit demi sedikit, hingga serum rambut dapat teraplikasi merata di seluruh rambut anda.

Mengaplikasikan serum rambut dengan tepat

Hal atau poin terakhir yang berkaitan dengan panduan menggunakan serum rambut adalah cara pengaplikasian serum rambut itu sendiri. Untuk mendapatkan manfaat dari serum rambut untuk perawatan rambut, pengaplikasiannya haruslah dilakukan dengan benar.

Untuk pengaplikasian serum rambut yang benar, langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah menyemprotkan atau mengoleskan serum rambut ke telapak tangan anda. Selanjutnya, gosok serum rambut yang ada di telapak tangan anda dengan menggunakan telapak tangan lainnya dan kemudian oleskan ke rambut anda secara merata. Jika kiranya, serum rambut yang anda gunakan, anda dapat menambahkannya dengan mengikuti langkah yang sama.

Pengaplikasian serum rambut juga disarankan untuk anda lakukan pada saat anda sebelum keramas, hal tersebut ditujukan untuk melembabkan rambut anda dan menjaganya tetap lembut. Perlu anda ketahui bahwa bahan kimia pada shampoo dapat menyebabkan rambut kering dan juga kaku, itulah yang membuat penggunaan serum rambut ini disarankan sebelumnya. Namun, ada juga penelitian yang mengungkap bahwa waktu terbaik untuk menggunakan serum rambut ini adalah saat rambut dalam keadaan basah setelah melakukan keramas.

Sponsor : cream wajah terbaik

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top