Herbal Alami

Obat alami untuk jamur kuku

Obat alami untuk jamur kuku

Apakah Anda mengalami masalah jamur kuku yang sangat menjengkelkan? Jamur kuku menyebabkan infeksi jamur pada bagian kuku dan menyebar ke sekitarnya. Kuku yang seharusnya berwarna putih dan halus, menjadi kuning dan terlihat menjijikkan. Tentu saja jamur kuku akan membuat penampilan tidak menarik dan bau jamur kuku sangat tidak enak. Beberapa jamur kuku juga berkembang sangat cepat hingga menyebabkan kuku lepas, patah atau rusak. Setelah itu bagian kuku tidak tumbuh lagi dan membuat jari kaki atau jari tangan kurang menarik. Jamur kuku bisa terjadi untuk jari tangan ataupun jari kaki. Berikut ini beberapa cara mengobati jamur kuku secara alami yang bisa Anda coba untuk membuat kuku cantik kembali.

Sponsor : kezia skin expert

1. Bawang putih
Bawang putih bisa membantu melawan jamur dan mematikan jamur yang menyebabkan infeksi pada kuku. Caranya sangat mudah, yaitu masak beberapa siung bawang putih ke dalam air mendidih. Kemudian angkat saat masih panas, belah beberapa siuang bawang putih dan gosokkan ke bagian kuku yang terkena jamur. Jika semua bagian kuku kaki atau tangan terkena jamur maka Anda bisa merendam jari kaki atau tangan ke air rebusan bawang putih. Biarkan selama 20 menit hingga air dingin lalu ulangi lagi setiap hari. Ingat jangan merendam bagian kuku Anda dengan air yang terlalu panas karena bisa menyakiti kuku Anda.

2. Minyak jarak
Minyak jarak bisa membantu melawan infeksi jamur kuku dengan cara yang sangat alami. Anda bisa mencoba mencari minyak jarak yang sangat alami. Caranya adalah dengan meneteskan minyak jarak pada kapas yang bersih. Kemudian letakkan pada bagian kuku yang terkena jamur hingga minyak jarak mengering. Ulangi beberapa kali hingga kuku Anda menjadi lebih lembut. Jika ingian cepat sembuh maka lakukan perawatan ini setiap hari.

3. Jus lemon
Lemon tidak hanya dikenal untuk memerangi bakteri, tapi juga melawan pembentukan jamur kuku yang membandel. Lemon bisa melawan jamur dan bahkan merusak lingkungan jamur pada kuku sehingga kuku Anda menjadi lebih sehat. Caranya adalah dengan membuat jus lemon murni tanpa campuran air. Kemudian rendam bagian kuku yang terkena jamur selama beberapa menit. Efeknya mungkin akan menyebankan sedikit rasa perih dan kurang nyaman, tapi ini cara yang mudah untuk melawan jamur kuku.

4. Minyak Kelapa
Minyak kelapa bisa menjadi alternatif lain untuk menyembuhkan jamur kuku. Anda bisa mengolah dari kelapa murni atau menggunakan minyak kelapa yang sudah dikemas dalam botol. Minyak kelapa mengandung asam kaprilat yang bisa melawan jamur hingga ke bagian sel-sel jamur. Minyak kelapa bisa mencegah adanya infeksi berulang pada jamur kuku. Anda bisa menggunakan minyak kelapa secara langsung dengan mengoleskan pada bagian jamur kuku. Jika semua bagian kuku terkena jamur maka Anda bisa merendam kaki atau tangan dengan air yang sudah dicampur dengan minyak kelapa. Perawatan ini harus diulang terus hingga sembuh.

Jadi merawat jamur kuku cukup mudah bukan? Perawatan alami ini hasilnya akan lebih baik jika dilakukan pada saat gejala jamur kuku muncul. Anda tidak perlu menunggu hingga parah agar jamur kuku bisa diobati dengan cepat.

0
0%
like
1
50%
love
0
0%
haha
1
50%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top