Perawatan Wajah

Memanfaat Teknik Pijatan Di Wajah Untuk Perawatan Wajah Terbaik

Memanfaat Teknik Pijatan Di Wajah Untuk Perawatan Wajah TerbaikMemanfaatkan Teknik Pijatan Di Wajah Untuk Perawatan Wajah Terbaik – Melakukan perawatan wajah terbaik merupakan anjuran bagi semua orang terkhususnya bagi anda para wanita yang selalu memperhatikan tubuh anda. Dengan melakukan hal tersebut maka dapat membuat anda lebih cepat mendapatkan kecantikan alami anda.

Selain itu dalam melakukan perawatan wajah terbaik juga dibutuhkan beberapa teknik khusus dan gerakan tambahan untuk memaksimalkan hasil yang di dapatkan. Salah satu teknik tambahan tersebut adalah dengan menerapkan pemijatan wajah. Dengan melakukan pemijatan wajah di saat proses pembersihan wajah tersebut akan membuat kotoran di wajah anda terangkat secara menyeluruh, sehingga membuat wajah anda tampak bersih bersinar dan cerah.

Pemijatan dapat dilakukan dengan cara mengaplikasikan cream cleanser dan juga facial wash. Akan tetapi, pastikanlah dua produk pembersih tersebut dioleskan di daerah lima titik wajah, yaitu pipi kanan, pipi kiri, dahi, batang hidung, dan juga dagu.

Misalkan saja anda mengoleskan cream cleanser, maka mulailah untuk memijat di daerah ujung, dengan menggunakan jari di area sepanjang tulang rahang anda ke arah atas. Setelah itu maka, mulailah lagi di daerah area sisi hidung, ke arah dahi dan tulang pipi. Tekan dengan perlahan dan lembut dengan cara gerakan yang memutar di area dagu. Hal tersebut akan sama halnya dan berlaku untuk penggunaan facial wash. Lakukan secara telaten dan perlahan agar mendapatkah hasil yang maksimal.

Pemijatan pun dapat pula diterapkan di saat anda tengah menggunakan toner wajah. Menurut pakar kecantikan Imam, sebaiknya toner tersbut diaplikasikan dengan menggunakan kapas di lima titik area wajah yaitu di bagian depan selanjutnya ke belakang. Pijatan wajah ini sebaiknya dilakukan daripada bagian depan lalu ke belakang dan juga memutarinya sesuai dengan arah jarum jam.

Lakukan pula pemijatan wajah ini dengan arah yang berlawanan gravitasi. Hal ini dimaksudkan agar kulit anda tidak kendor ke arah bawah, melainkan kencang. Selain itu pula pemijatan ini bermanfaat untuk mempermudah mengangkat kotoran yang masih menempel di wajah anda.

Teknik terakhir adalah dengan mengusapkan kedua telapak tangan anda secara berulang, sehingga akan terasa hangat dan tempelkanlah kedua telapak tangan anda di kedua bagian sisi pipi. Setelah itu lakukanlah gerakan memijat ke sisi arah telinga, tahan beberapa detik. Cara ini sangat dipercaya untuk membuat area di bagian pipi anda serta rahang kencang secara alami.

Akhiri pemijatan anda dengan menggerakan jari jemari seperti anda sedang mengetik di daerah tulang rahang, lalu di sisi hidung, hingga ke arah dahi dan tekanlah secara lembut di area pelipis. Teknik pemijatan ini penting untuk meremajakan kulit wajah anda serta merelaksasikannya.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

Memanfaat Teknik Pijatan Di Wajah Untuk Perawatan Wajah Terbaik
To Top