Makanan Sehat

Manfaat Sering Makan Labu Paling Mengejutkan

Manfaat Sering Makan Labu

Apakah Anda sering makan labu? Ya, tidak banyak orang yang sering makan labu, karena labu tidak disukai rasanya. Labu memiliki rasa yang lebih tawar saat baru di petik, tapi jika sudah disimpan agak lama maka rasa manis labu akan keluar sendiri. Memang labu termasuk makanan yang murah dan bisa didapatkan dimana saja, tapi ini bukan jenis makanan yang disukai banyak orang. Labu bisa diolah menjadi berbagai kreasi makanan termasuk untuk kue dan hidangan tradisional seperti kolak. Penambahan gula dalam memasak labu sering merusak rasa manis labu yang alami. Jika Anda sering makan labu, maka Anda bisa mendapatkan manfaat makan labu untuk kesehatan tubuh. Simak informasi berikut ini.

Sponsor: pemutih wajah

1. Sangat baik untuk kesehatan jantung

Labu mengandung nutrisi yang sangat baik untuk jantung seperti pitosterol dan juga lipid. Kedua bahan ini termasuk dalam asam lemak tak jenuh ganda. Efeknya untuk tubuh sama seperti asam linoleat dan asam oleat. Namun kedua asam ini jauh lebih sehat untuk tubuh. Manfaatnya untuk tubuh bisa menjaga sistem peredaran darah yang sehat, mencegah pembentukan kolesterol dalam pembuluh darah, membuat tekanan darah yang stabil dan menjaga detak jantung yang sehat. Dari semua manfaat ini maka labu sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung Anda.

2. Menjaga kulit yang sehat dan cerah

Dibandingkan melakukan perawatan yang mahal maka lebih baik untuk makan labu lebih sering. Labu mengandung karotenoid yang bermanfaat untuk mencegah berbagai efek penuaan dini. Selain itu labu juga bisa membuat kulit lebih kencang, membantu kulit lebih lembab dan sehat serta menjaga agar tidak terjadi kerusakan sel sehat pada kulit. Dan efeknya makan labu bisa membuat semua enzim yang berperan untuk menjaga kolagen dalam kulit bisa bekerja dengan baik. Jadi kulit Anda bisa menjadi lebih sehat dan bersinar.

3. Menjadi sumber energi yang sehat untuk tubuh

Makan labu juga bisa memberikan sumbangan energi untuk tubuh. Kandungan mineral seperti magnesium dan kalium dalam labu sangat penting untuk menjaga energi tubuh. Ini juga bisa membuat detak jantung lebih sehat sehingga tubuh Anda mendapatkan oksigen dan darah yang cukup. Makan labu sama seperti makan pisang, sebab Anda bisa menjadi lebih bertenaga dan tidak lemah.

4. Mencegah timbulnya kanker

Mengkonsumsi labu secara rutin juga dipercaya bisa membuat sel dalam tubuh tetap sehat dan mencegah adanya sel kanker dalam tubuh. Kandungan bahan seperti beta karoten bisa bermanfaat untuk menjaga agar sel dalam tubuh tetap sehat. Ini juga membantu mengamankan radikal bebas yang sering merusak sel dan menyebabkan kanker. Labu bisa menjadi bahan antioksidan alami yang akan merusak sel kanker dalam tubuh.

Selain empat manfaat tersebut, ternyata labu sangat baik untuk menjaga fungsi penglihatan. Kandungan vitamin A dalam labu yang tinggi bisa mencegah mata rabun. Konsumsi labu sangat baik dilakukan untuk semua umur. Anda bisa mencoba mengolah labu menjadi makanan yang lezat mulai sekarang.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top