Bagian wajah bagi wanita tentu menjadi satu hal penting untuk menunjang penampilan saat tampil di publik. Beberapa kalangan menilai jika ingin membuat wajah semakin cerah dan berseri harus menggunakan bahan-bahan berkualitas dengan harga selangit. Tidak hanya itu perawatan kelas mewah dengan harga selangit menjadi pilihan utama. Namun beberapa wanita lebih memilih merubah gaya hidup mereka dengan cara mengubah pola makan yang tadinya tidak teratur menjadi lebih tertata dan rutin mengkonsumsi buah-buahan.
Sponsor : perawatan wajah
Kita semua tahu bahwa mengkonsumsi buah sangatlah bermanfaat untuk memberikan efek sehat pada kulit wajah. Sudah lama cara tradisional menggunakan buah sebagai makanan sehat dilakukan dan dari hasilnya sangat menarik karena tidak ada efek samping jangka panjang serta semua orang bisa mengikutinya. Dari sekian banyaknya jenis buah, ternyata ada satu jenis buah yang memiliki manfaat baik pada kulit yakni pisang. Berbagai macam jenis pisang bisa digunakan untuk mempercantik kulit. Tidak hanya diolah secara mentah saja, tetapi buah pisang juga bisa diolah menjadi sebuah minuman ataupun masker. Mungkin Anda pernah mendengar masker dari pisang, memang sangat bermanfaat tetapi untuk menggunakannya membutuhkan seorang yang ahli dibidangnya. Banyak kalangan menilai manfaat buah pisang untuk wajah tidak bisa bertahan lama, tetapi justru pendapat tersebut sangat salah karena efek dari buah pisang tersebut mampu memberikan tampilan wajah alami dari luar dan dalam.
Kandungan vitamin B, C, B6, dan beberapa jenis bahan lainnya sangat dibutuhkan untuk meremajakan kulit serta menghindarkan kulit wajah dari masalah seperti jerawat dan komedo.
Lalu apa saja manfaat dari buah pisang tersebut?
1. Mencerahkan Wajah
Memiliki wajah cerah pasti menjadi satu cita-cita setiap wanita, namun banyak yang tidak mengentahui bahwa buah pisang bisa berguna untuk mencerahkan wajah. Gunakan buah pisang sebagai masker dan lakukan secara rutin. Dari cara ini Anda tidak memerlukan banyak biaya untuk membuat kulit wajah semakin cerah alami.
2. Menghilangkan Jerawat
Salah satu masalah kulit wajah yang sering terjadi adalah jerawat. Banyak orang menggunakan obat penghilang jerawat dari bahan kimia meski terbilang sukses menghilangkan jerawat, tetapi dari efek jangka panjang tidak baik untuk kulit dan bahkan bisa membuat kulit menjadi sensitif. Sebagai alternatif dari penggunaan bahan kimia tentu saja bisa menggunakan buah pisang yang sudah banyak digunakan sebagai penghilang jerawat secara alami. Namun gunakan pisang yang sudah berwarna kuning halus Cara menggunakan buah pisang dalam menghilangkan jerawat dilakukan dengan mengoleskan pisang yang sudah dihaluskan ke bagian kulit wajah lalu diamkan dalam beberapa menit setelah itu bersihkan. Lakukan perawatan kulit ini secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.
3. Menghaluskan Kulit Wajah
Buah pisang ternyata juga bisa menghaluskan kulit kering dan kasar. Maka dari itu cobalah membuat masker memakai buah pisang yang nantinya bisa membuat wajah Anda semakin halus. Untuk membuat masker buah pisang lebih mujarap gabungkan dengan madu dan lakukan secara rutin dan lihat dalam hitungan minggu maka kulit wajah akan terasa halus dan lembut.
4. Mengangkat Sel Kulit Mati
Kulit kusam dan berminyak menjadi satu penyebab adanya sel kulit mati, jika tidak dihilangkan maka akan timbul masalah baru seperti jerawat ataupun keriput. Namun menggunakan buah pisang akan semakin mudah menghilangkan sel kulit mati yang mengganggu. Untuk menghilangkan sel kulit mati menggunakan buah pisang sangat mudah yakni dengan mengoleskan masker pisang pada wajah lalu keringkan dan bilas pakai air dingin. Hanya menggunakan dua buah pisang saja kulit wajah akan terbebas dari sel kulit mati.
5. Menghilangkan Bekas Luka
Kita tahu bahwa bekas luka sangat menggangu tampilan wajah, maka dari itu untuk menghilangkan bekas lukas secara efektif dan alami bisa menggunakan buah pisang. Cara alami ini sudah banyak digunakan karena tidak memiliki efek samping apapun. Sangat mudah untuk menghilangkan bekas luka dengan pisang yakni dengan menempelkan pisang lalu digosok perlahan pada bagian kulit yang bermasalah lalu bilas memakai air dingin.
6. Menghilangkan Kutil
Selain mencerahkan wajah, ternyata buah pisang juga bisa menghilangkan kutil dengan tuntas. Memang dalam menghilangkan kutil memakai buah pisang tidak langsung dalam waktu cepat, tetapi harus membutuhkan waktu karena bersifat alami. Gosokkan buah pisang yang sudah dihaluskan ke bagian kutil secara teratur dan hilangkan dengan air.
Sudah banyak para wanita membuktikan khasiat dari buah pisang tersebut. Tidak hanya menghaluskan kulit saja tetapi bisa menghilangkan sel kulit mati bahkan menghilangkan kutil. Memang manfaat dari buah pisang ini masih menjadi misteri karena diprediksi masih banyak yang bisa dimanfaatkan dari pisang mulai dari daun sampai batang pohonnya. Dihadarapkan dengan menggunakan pisang sebagai bahan alami mencerahkan wajah maka para wanita tidak perlu lagi melakukan perawatan mahal dan menggunakan bahan kimia.
Maka dari itu bagi para wanita harus bisa memanfaatkan bahan-bahan alami disekitar mereka untuk mempercantik diri secara alami. Nantinya jika banyak wanita menggunakan bahan alami sebagai satu faktor kecantikan mereka maka ketersediaannya semakin banyak bahkan bisa berubah menjadi bahan herbal alami. Jadi sangat berpotensi sekali jika kita melihat dari buah pisang saja sudah banyak memberikan manfaat begitu besar pada kulit wajah.