Sinar matahari semakin terik seiring dengan kerusakan lingkungan. Kini sinar matahari lebih agresif dalam memancarkan panas dan bahkan bisa merusak kulit. Bila terlalu lama berada di bawah sinar matahari, kulit dapat terbakar dan warnanya bisa menggelap. Dampak ekstrimnya adalah kulit bisa saja terserang kanker kulit. Ada lagi gangguan kulit yang diakibatkan oleh sinar matahari yaitu munculnya daki pada bagian tubuh. Daki merupakan penghitaman kulit yang sangat parah hingga warnanya lebih gelap dibanding warna kulit tubuh yang lain. Tempat yang rawan muncul daki adalah leher, ketiak, selangkangan serta tangan dan kaki. Mengapa daki bisa muncul di tempat tersembunyi seperti ketiak dan selangkangan? Penyebabnya yang paling umum adalah karena pertambahan usia.
Sponsor : dr rochelle skin expert
Anda bisa saja berpikir bahwa daki yang muncul di tempat-tempat tersembunyi tidak perlu ditangani lantaran tidak terlalu kelihatan. Tapi bagaimana jika daki muncul di tempat yang selalu terlihat seperti misalnya tangan? Daki sendiri termasuk salah satu permasalahan kulit yang bandel dan sulit untuk diatasi oleh beberapa orang. Namun, jangan khawatir daki bisa hilang dengan cara digosok dan dibersihkan dengan bantuan bahan-bahan tertentu. Bila Anda penggemar bahan-bahan alami, tomat bisa menjadi bahan yang efektif untuk menghilangkan daki dari tangan.
Tomat pasti sudah dikenal oleh semua orang karena manfaatnya yang sangat banyak. Bukan hanya enak saat dimakan dalam berbagai menu masakan, tomat juga memiliki zat-zat yang dapat mempercantik tubuh serta kulit. Maka jangan heran ketika Anda menemukan perawatan kulit dengan tomat yang hasilnya tidak kalah dengan mentimun dalam hal merawat kecantikan.
Ingin tahu buktinya? Lakukan beberapa tips menghilangkan daki membandel di tangan berikut ini:
1. Menghilangkan daki dengan sebuah tomat
Jika tidak mau ribet, tomat saja sudah cukup untuk mengatasi masalah daki yang Anda punya. Caranya adalah dengan mencuci tomat terlebih dahulu hingga bersih dan potonglah menjadi dua bagian. Oleskan potongan tomat itu pada permukaan kulit tangan secara menyeluruh dan terutama di bagian yang berdaki. Diamkan cairan tomat pada kulit selama 2 hingga 3 menit agar mengering. Langkah selanjutnya adalah membilasnya dengan air yang hangat. Bila ingin lebih maksimal lagi, lakukanlah sedikit pijatan pada bagian dimana daki membandel dan tidak mau hilang.
2. Menghilangkan daki dengan tomat dan yoghurt
Jika tomat saja sudah bermanfaat, bagaimana jika ditambahkan yoghurt? Tentunya akan lebih manjur lagi karena yoghurt juga dikenal dalam membantu merawat kecantikan kulit. Yoghurt yang dipilih adalah plain yaitu tidak memiliki rasa apapun. Cara menggunakannya adalah dengan mencuci dan memotong tomat seperti biasa. Haluskan potongan tomat lalu tambahkan dengan yoghurt dan aduk hingga tercampur rata. Oleskan campuran itu seperti ketika memakai masker ke atas permukaan kulit yang berdaki. Biarkan campuran meresap di kulit selama 15 menit sebelum akhirnya dibilas dengan air dingin hingga bersih. Untuk memperoleh hasil memuaskan, perawatan ini dapat Anda lakukan secara rutin.
3. Menghilangkan daki dengan tomat dan lemon
Kali ini tomat akan dipadukan dengan bahan pemutih kulit yang sangat efektif yaitu lemon. Lemon memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan sangat ampuh dalam memelihara kesehatan kulit. Langkah yang harus dilakukan adalah mencampurkan tomat dengan lemon yang airnya sudah diperas sebelumnya. Pakailah campuran ini dengan cara mengoleskannya dengan rata pada tangan dan diamkan selama 15 menit. Setelahnya bersihkan tangan dengan air hangat dan keringkan dengan handuk berbahan lembut. Lakukan setiap 1 hingga 2 minggu sekali untuk mendapatkan hasil terbaik.
4. Membersihkan daki dengan tomat dan madu
Madu adalah bahan natural dari alam yang berasal dari lebah madu. Rasanya yang manis membuat madu dapat dijadikan sebagai pengganti gula. Dalam hal perawatan tubuh, madu dipercaya bisa membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut. Bersama dengan tomat, madu dapat menjadi bahan yang efektif untuk menghilangkan daki bandel di tangan. Caranya mudah dan mirip dengan cara-cara sebelumnya. Campurkan madu pada tomat yang sebelumnya telah dihaluskan. Lalu oleskan campuran tomat dan madu secara merasa pada kulit tangan yang berdaki. Biarkan selama 15 menit agar campuran tomat dan madu melakukan tugasnya dalam membasmi daki. Perawatan ini dapat dilakukan setiap satu minggu sekali.
5. Menghilangkan daki dengan tomat dan susu
Tidak hanya yoghurt, tetapi bahan dasar yoghurt yaitu susu juga dapat membantu menghilangkan daki yang sulit dihilangkan. Susu sudah dikenal dapat membantu menghaluskan kulit dan ternyata juga dapat membantu menghilangkan daki. Campurkan tomat yang sudah dihaluskan dengan susu secukupnya sesuai kebutuhan Anda. Perhatikan bahwa banyaknya tomat dan susu yaitu 1:2. Aduk kedua bahan tersebut secara merata dan balurkan pada tangan yang berdaki. Kali ini diamkan campuran itu selama 1 jam penuh sebelum dapat dibilas hingga bersih. Perawatan ini aman untuk dilakukan secara rutin setiap hari jika ingin mendapatkan hasil yang diinginkan.
Itulah sejumlah tips untuk menghilangkan daki yang membandel di tangan Anda dengan bantuan tomat. Daki yang tidak segera ditangani bisa semakin parah dan akan semakin mengurangi penampilan. Ketika daki sudah hilang, maka kulit akan terlihat bersih dan sehat sehingga lebih enak bila dipandang.