Fashion

4 Hal yang harus dipahami sebelum menggunakan legging

Hal yang perlu diperhatikan ketika memilih legging

 

Membahas mengenai fashion tak akan ada matinya. Perkembangan fashion dari jaman ke jaman seolah roda yang terus berputar. Semakin hari akan muncul tren terbaru lagi dan lagi. Bahkan mendorong perkembangan tren salah satu celana wanita yang satu ini. Ya, legging merupakan celana ketat yang berasal dari bahan yang elastis dan menjadi favorit wanita untuk mix and match gaya. Namun sebelum menggunakan legging, perlu Anda ketahui hal yang harus dipahami menggunakan legging.

Legging memang sangat mudah untuk dipadupadankan dengan segala jenis pakaian, namun Anda harus memikirkannya ulang. Bukankah kenyamanan merupakan hal yang paling penting ketika kita mengenakan sesuatu, tingkat kenyamanan itu bisa diperoleh dengan berbagai macam cara.

Sponsor : pemutih wajah

Kamu harus memahami 4 hal ini sebelum memilih dan menggunakan legging agar kamu bisa mendapatkan legging bermutu :

Ukuran Legging Ternyata Tidak Boleh Sembarangan

Meskipun legging merupakan jenis bawahan yang elastis, bukan berarti kamu bebas memilihnya tanpa memperhatikan ukuranya. Kamu harus tetap memilih ukuran legging yang pas dengan tubuhmu. Agar sirkulasi darah pada bagian perut dan kaki tetap lancar. Pastikan bahwa kamu tidak mudah merasa kegerahan dan tetap aktif bergerak selama kamu mengenakan legging.

Hal yang perlu diperhatikan ketika memilih legging

Mencermati Tekstur Legging Sebelum Membeli

Bahan yang dipakai membuat legging memang identik dengan bahan yang tipis dan lentur. Namun bukan berarti semua legging pasti memiliki tekstur yang sangat tipis sampai membuat kulit kakimu mudah transparan.  Ada banyak pilihan legging berkualitas yang bahannya cukup tebal namun tetap nyaman dan lentur saat dikenakan. Legging yang berbahan tebal tak hanya tahan lama saat dicuci namun juga membuat kamu penampilan lebih sopan.

Hal yang perlu diperhatikan ketika memilih legging


Sebaiknya Kamu Memilih Legging Polos

Pilihan motif legging saat ini sangat variatif. Kamu bisa memilih legging motif bunga-bunga, garis, atau variasi legging sobek ala jeans. Meski banyak pilihan motif legging, pilihan terbaik tetaplah legging polos berwarna gelap. Legging dengan warna hitam, navy, atau motif denim sangat mudah dipadukan dengan jenis pakaian apa pun. Sehingga kamu tidak perlu resah dengan bencana salah kostum saat mengenakan legging nanti.

Hal yang perlu diperhatikan ketika memilih legging

Panjang Legging Bisa Disesuaikan dengan Selera

Panjang legging pun hadir dengan beberapa pilihan. Ada yang mencapai mata kaki, da nada pula legging dengan panjang 7/8. Namun jangan sampai kamu memilih legging yang ujungnya tepat jatuh di bagian terbesar betismu. Karena hal ini bisa membuat bentuk kakimu jadi tampak besar. Untuk tampilan yang sporty kamu bisa memilih legging yang panjangnya melewati betis.

Kini setelah menyimak hal-hal penting seputar pemilihan dan penggunaan legging, kamu akan lebih percaya diri dan teliti memilih legging yang sedang dibutuhkan. Yuk kenakan legging pada momen yang tepat dan nyaman untuk ke semua tempat.

Masih ragu memilih legging sebagai bawahan untuk hangout atau pergi bersama teman-teman dan keluarga? Anda harus lebih percaya diri setelah mengetahui semua paparan di atas. Gunakan legging yang aman, nyaman dan menambah tampilanmu menjadi makin keren dan menarik. Jadi, ragu apalagi?

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top