Fashion

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia, Yang Mencapai Nilai Ratusan Triliun

Perkembangan fashion di era digital yang semakin maju ini juga turut meroket jauh. Hal ini tidak lain didukung oleh semakin banyaknya jumlah orang kaya yang membeli pakaian mewah keluaran brand-bran ternama dan terkenal. Hal ini tidak lain berkat perkembangan ekonomi dunia yang baik.

Sponsored: kezia skin expert

Brand-brand terkenal yang memproduksi barang mewah dengan harga selangit, ternyata tidak perlu ambil pusing untuk memasarkan produknya. Karena toh banyak juga orang kaya yang siap membeli produk mereka. Dan lancarnya jual beli produk fashion mewah dan berkelas inilah yang kemudian juga turut meningkatkan nilai suatu brand atau nilai asset dari perusahaan tersebut. Hal ini bisa dilihat pada beberapa brand terkenal dunia yang masuk dalam kategori brand fashion paling bernilai di dunia, karena nilai brand tersebut mencapai ratusan triliun. Wow!

Untuk menambah pengetahuan Anda seputar dunia fashion, kami sudah menyiapkan informasi menarik ini untuk Anda.

  • Rolex

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia

Jika bicara tentang merk jam tangan mewah, tentu semua orang akan teringat dengan nama brand satu ini, yup, brand itu adalah Rolex. Sepertinya hampir tidak ada orang yang tidak mengenal merk jam yang biasanya digunakan oleh para pesohor ini. Brand ini memang dikenal dengan jam kualitas terbaik da mewah. Produk-produk Rolex ini dirancang, diproduksi dan dipasarkan oleh perusahaan Rolex S.A. selain itu Rolex juga memiliki anak perusahaan untuk memproduksi dan mendistribusikan jam tangan merk Rolex dan merk Tudor.

Rolex ini berasal dari swiss dan dirikan oleh Alfred Davis da nans Wilsdorf pada tahun 1905. Pada awalnya perusahaan ini dimulai di London dan kemudian pindah ke Jenewa, Swiss pada tahun 1919. Sebagai merk yang paling bernilai, Rolex memiliki nilai brand sekitar 10,2 triliun. Salah satu produknya memiliki harga US$ 53.000 yang merupakan koleksi Pearlmaster.

  • Prada

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia

Merk ini memiliki nilai brand atau brand value sekitar Rp. 122,5 triliun. Prada S.P.A ini adalah sebuah rumah mode dari italia yang berdiri pada tahun 1913 oleh Mario Prada. Rumah mode ini bermarkas di kota Milan, Italia. Brand ini termasuk sangat mewah dengan nilai sampai ratusan triliun. Nilai brand ini meningkat pesat pada tahun 2012 dengan nilai US$ 5,7 milyar.

Brand ini menjadi terkenal berkat novel dan film ‘The Devil Wears Prada’ dengan tokohnya adalah Anne Hathaway. Prada juga memiliki koleksi terkenal berupa tas kulit burung unta yang dibanderol dengan harga sekitar US$ 10.000 per item.

  • Gucci

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia

Sebagai brand mewah yang terkenal, Gucci memiliki brand value sekitar Rp. 168,1 triliun. Rumah mode ini juga berasal dari Florence, Italia. Gucci didirikan oleh Guccio Gucci pada tahun 1921 dan saat ini rumah mode ini dipimpin oleh Patrizio di Marco.

Sama seperti prada, pertumbuhan nilai Gucci juga dimulai pada tahun 2012 dengan persentase peningkatan sebesar 48%. Dan pada tahun 2014, brand ini berada pada peringkat 60 pada daftar Brandz 100 Most Valuabe Brand. Sebuah tas dari kulit buaya menjadi koleksi berharga brand ini dengan harga sekitar US$ 35.000.

  • Hermes

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia

Brand value sebesar Rp. 250,2 triliun ini dimiliki oleh brand Hermes. Hermes dikenal karena rancangan syal atau selendang dan juga tas yang dikenal mendunia. Brand ini bernama lengkap Hermes international S.A. adalah perusahaan yang memproduksi barang mewah yang berasal dari perancis dan didirikan pada tahun 1837. Pada daftar Brandz 100 Most Valuable Brand tahun 2014, Hermes berada para peringkat ke 41. Tas koleksi Hermes memiliki harga sekitar US$ 4.420 dengan nama ‘orang bags’. Salah satu produk Hermes berhasil memecahkan rekor dunia karena salah satu tas koleksinya yang bernama Hermes birkin bags terjual dengan harga US$ 203.150 atau sekitar 2,64 milyar dalam acara lelang. Tentu sebuah harga yang sangat spektakuler untuk sebuah tas.

  • Louis Vuitton

Brand Fashion Paling Bernilai Di Dunia

Brand ini memiliki nilai sekitar Rp. 370 triliun. Ini adalah rumah mode dari perancis yang didirikan oleh Louis Vuitton pada tahun 1854. Louis Vuitton merancang tasnya sendiri dan memulai perusahaan yang memproduksi tas koper dengan merk malletier a paris. Desain awal LV ini dibuat oleh anaknya, Georges dengan bahan dasar monogram canvas, inilah yang jadi desain awal dari LV. Di Indonesia sendiri toko Louis Vuitton yang terbesar berlokasi di Plaza Indonesia, Jakarta.

Louis Vuitton dianggap sebagai brand fashion yang paling berpengaruh dan paling mewah di dunia. Dan berada pada peringkat ke 10 pada daftar Most Valuable Brands yang dikeluarkan oleh Forbes. Rata-rata tas rancangan Louis Vuitton ini memiliki harga US$ 10.000 dan tidak hanya itu ada juga produk berupa jam tangan bernama Tambour Monogram yang berharga sekitar US$ 26.000 sampai US$ 29.000 per item.

Demikian beberapa brand fashion mewah dan paling berharga di dunia yang memiliki Brand Value pada kisaran ratusan triliun. Dan ternyata dari begitu banyak brand mewah yang ada, kebanyakan brand berasal dari perancis yang memang sejak lama merupakan kiblat dari fashion dunia. Semoga di masa depan, akan lahir juga brand terkenal dari Indonesia.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top