Agar anak gemar membaca sejak dini harus selalu ditanamankan sikap cinta membaca dan disiplin. Membaca bagi anak dapat mendukung tumbuh kembangnya selain asupan nutrisi dan stimulasi. Merangkasng keinginan anak untuk rajin membaca bukan perkara yang mudah. Bahkan jika anak sudah malas atau memiliki keinginan kuat untuk bermain, pasti membaca bukan lagi prioritas utamanya.
Sponsor: pemutih wajah
Anak yang rajin membaca, pasti memiliki banyak pengetahuan yang memudahkan mereka mengingat sesuatu. Kebiasaan membaca yang baik pada anak juga akan membantu mempermudah proses belajar dan memudahkan mereka mengerjakan soal-soal ujian di sekolah. Untuk mengoptimalkannya, maka Anda perlu menstimulasi anak secara posistif bahwa membaca adalah hal paling menyenangkan. Berikut cara mudah mengajarkan anak gemar membaca sedini mungkin.
1. Berdongeng atau bercerita
Dongeng sebelum tidur adalah hal paling menyenangkan buat anak. Mereka senang mendengarkan cerita yang Anda sajikan baik dalam tutur maupun tulisan. Untuk mengasah kemampuannya dan membuatnya lebih penasaran lagi, Anda bisa membelikan buku-buku dongeng atau cerita anak agar mereka mau membaca dan berlatih membacanya.
2. Berikan motivasi
Tanamkan sikap bahwa membaca adalah kebutuhan bukan hanya hobi. Ajak anak untuk mengetahui pentingnya membaca terutama untuk masa-masa sekolah mereka. Buat anak mengisi waktu luannya dengan kegiatan membaca. Tetapi jangan paksa anak untuk membaca satu buku sekaligus atau membaca buku hingga berjam-jam. Berikan mereka buku bacaan yang mendidi seperti buku cerita atau buku bergambar untuk merangsang keinginan membaca mereka. Anda juga bisa memilih permainan yang melibatkan membaca dan biarkan mereka membaca sedikit dan sekilas namun efektif.
3. Berikan contoh
Sebagai orang tua apakan Anda sudah yakin ingin mengajarkan anak gemar membaca? Sebelum itu, maka berikan contoh nyata agar anak gemar memabaca. Contohnya, anda bisa membaca Koran setiap pagi, membaca buku-buku posistif setelah pulang bekerja, atau menulis laporan. Cara tersebut akan membuat anak penasaran dengan buku apa yang Anda baca. Sehingga dapat memacu keinginan mereka untuk mau membaca.
4. Hadiahkan buku bacaan
Daripada anda rajin menghadiahkan anak Anda dengan mainan kesukaannya, ada baiknya coba menghadiahkan buku-buku bacaan, ensikopedia atau buku menarik lainnya. Anda juga bisa mengajaknya berburu buku koleksi kesukaannya. Dengan begitu, anak akan makin tertarik memilih dan membaca buku miliknya.
5. Kenali manfaat membaca untuk anak
Membaca memiliki banyak manfaat yang baik untuk tumbuh kembang anak lebih optimal. Beberapa manfaat membaca bagi anak yang bisa dirasakan yaitu menanamkan nilai moral, nilai positif, membaca dongeng dapat mempererat ikatan anak dan orangtua, membaca mampu melatik motoric halus, meningkatkan prestasi akademiknya. Merangsang keterampilan berbicara dan berkomunikasi menjadi lebih baik. Terakhir, manfaat membaca bagi anak yaitu mampu mengasah keterampilan emosional dan sosial anak.