Diet

Cara Diet Bebas Gluten Paling Sehat

Cara Diet Bebas Gluten Paling Sehat

Apakah Anda sedang mencoba untuk melakukan diet bebas gluten? Metode ini memang sering dilakukan untuk mencegah alergi jenis protein tertentu yang sering ditemukan pada biji-bijian atau makanan yang mengandung tepung. Gluten sendiri memang sangat baik untuk mempengaruhi proses perkecambahan pada pertumbuhan tanaman. Kemudian efeknya juga bisa membuat makanan dari tepung menjadi lebih lezat, terutama saat dipanggang seperti pada kue. Gluten sebenarnya merupakan kelompok protein yang terdiri dari gliadin dan glutenin. Namun beberapa pakar diet telah mengatakan jika gluten bisa memberi dampak yang serius untuk kesehatan tubuh termasuk pengelolaan berat badan. Dan diet bebas gluten telah banyak dilakukan untuk membantu menjaga tubuh yang sehat. Dibawah ini beberapa cara diet bebas gluten yang paling sehat dan bisa dilakukan dengan mudah.

Sponsor: dr rochelle skin expert

1. Pilih produk olahan tanpa gluten

Jika Anda ingin makan pasta, kerupuk atau roti tentu semua itu memang mengandung gluten. Mereka terbuat dari tepung yang memang sudah mengandung gluten. Namun Anda tetap bisa mengkonsumsi makanan ini. Syaratnya adalah menemukan semua produk makanan ini yang sama sekali tidak mengandung gluten. Biasanya produk ini memiliki peringatan pada kemasan dengan label “free gluten”. Ganti semua jenis makanan olahan yang Anda makan dengan produk olahan seperti ini.

2. Pilihan makanan alami sehat

Ketika Anda tidak makan gluten maka berbagai makanan alami dengan kandungan nutrisi tinggi yang lengkap sangat penting. Anda bisa mencoba untuk menghindari semua makanan olahan dan menggantikannya dengan makanan alami. Konsumsi buah dan sayuran harus dilakukan secara teratur dengan beberapa kombinasi warna yang berbeda. Jangan lupa untuk tetap mengkonsumsi daging merah sehat tanpa lemak, ikan dan keju dengan jadwal yang khusus. Anda juga tetap bisa makan telur kampung yang memang tidak mengandung gluten. Ini cara mempertahankan kesehatan secara alami saat diet bebas gluten.

3. Perhatikan label makanan pada kemasan makanan

Jika Anda ingin mencoba mengkonsumsi makanan kemasan maka cobalah untuk mengamati label atau komposisi makanan. Label gluten mungkin tidak akan dicantumkan secara resmi, terutama makanan yang diolah di Indonesia. Sementara makanan impor biasanya gluten dicetak dalam huruf tebal. Ingat semua makanan yang mengandung gandum olahan, rye atau barley biasanya menggunakan gluten tambahan. Jadi amati semua kandungan makanan ini dalam semua kemasan makanan.

4. Alternatif makanan bebas gluten

Pada dasarnya banyak sumber makanan lain yang mengandung tepung namun tidak mengandung gluten. Misalnya saja seperti jagung, bayam, kangkung, kale, dan quinoa yang bisa menjadi menu diet andalan. Sebaiknya Anda mencoba untuk menemukan beberapa makanan tradisional yang diolah dengan bahan tepung alami. Pengolahan tepung alami dari tumbuhan sangat sehat karena mereka tidak mengandung gluten.
Pada dasarnya diet bebas gluten memang sangat sehat untuk tubuh. Namun banyak orang yang melihat bahwa diet ini sulit untuk dilakukan. Dan beberapa tips ini akan membantu diet bebas gluten berjalan dengan baik dan tubuh Anda mendapatkan nutrisi yang cukup.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top