Banyak wanita melakukan perawatan agar penampilannya mampu menarik perhatian banyak orang khusunya dalam hal perawatan bibir. Warna dan bentuk bibir ternyata memiliki perbedaan antara satu orang dengan yang lain. Jika kita perhatikan lagi beberapa jenis bibir seperti tipis, lebar, dan tebal menjadi varian dari bibir manusia. Namun untuk membuatnya tampak lebih manis dan cerah merona memerlukan beberapa perawatan.
Sponsor : kezia skin expert
Setiap hari bibir kita terkena paparan dari sinar UV, dan radikal bebas sehingga membuat kulit luarnya menjadi kering atau pecah-pecah. Untuk mengurangi dampak dari radikal bebas maka diberikan lisptik dengan tujuan memberikan kelembapan. Mungkin selama ini kamu masih kurang paham jika beberapa merek lipstik ternyata mampu memberikan perawatan berbeda tergantung dari jenis bibir.
Salah satu bentuk bibir yang memerlukan perawatan lebih detail adalah bibir tipis. Memang tidak salah menggunakan lipstik dalam memberikan perawatan pada kulit luarnya, tetapi jika kita amati lagi bahwa perawatan lipstik masih belum cukup. Maka dari itu memerlukan beberapa perawatan lagi agar tampilannya bisa merah merona.
Tampilan bibir berwarna merah merona tentu akan menarik perhatian banyak orang, tetapi pada jenis bibir tipis harus memerlukan perhatian berbeda dibandingkan jenis bibir lainnya.
Tips memakai lipstik khusus bibir tipis supaya lebih sehat dan tepat tentu memerlukan beberapa tahapan. Jika kamu memiliki bentuk bibir tipis maka bisa melihat beberapa tips berikut ini.
1. Pakailah Lip Primer
Tips pertama adalah menggunakan lip primer dimana mampu memberikan warna lebih lama pada lipstik. Tidak hanya itu, penggunaan lip primer juga bisa menambah kesan bibir lebih berisi atau tebal. Penggunaan dari lip primer ini memungkinkan seseorang dengan bentuk bibir tipis bisa memperlihatkan ukuran bibir lebih berisi, jadi bisa diberikan secara rutin.
2. Pakailah Lip Liner
Tidak hanya menggunakan lip primer saja, tetapi kamu juga bisa menggunakan lip liner yang juga memberikan kesan bibir lebih berisi. Memakai lip liner juga bisa mengoreksi bentuk bibir menjadi asimetris sehingga dari kanan dan kiri terlihat lebih seimbang. Masih kurang banyak wanita yang menyadari bahwa lip liner bisa memberikan kesan seimbang dari bibir kiri dan kanan.
3. Gunakan Dasar Lipstik Matte
Jika ingin bentuk dan warna bibir lebih penuh dan alami maka gunakan lipstik dasar berupa matte. Nantinya lipstik matte ini tidak membuat kesan warna dari bibir terlalu berlebihan, tetapi sebaliknya menggunakan lipstik matte akan memberikan warna lebih natural dibandingkan dengan shiny ataupun shimmery.
4. Perhatikan Warna Lipstik
Tidak hanya memperhatikan jenis lipstik saja, tetapi kamu juga lebih menimbang dan memilih warna lipstik apa saja yang cocok dan tidak terlalu teran atau mencolok. Kesan dari warna lipstik yang terlalu mencolok akan kurang enak dilihat. Gunakan warna lipstik lebih gelap sehingga kesan bibir kamu terlihat lebih ramping.
Warna dari lipstik memang sangat menarik, jadi perhatikan komposisi warna jangan sampai memiliki perbedaan cukup tinggi dengan warna kulit.
5. Tambahkan Lip Gloss
Mungkin kamu sudah tidak asing lagi memakai lip gloss, tetapi fungsi dari lip gloss tersebut ternyata sangat menarik yakni akan membuat tampilan bibir lebih lembab dan basah. Dari tampilan tersebut bisa memberikan kesan menarik karena tidak menampilkan kulit kering dan pecah-pecah. Tetapi jangan mengaplikasikan lip gloss terlalu banyak karena bisa membuat permukaan bibir menjadi lengket. Berikan secukupnya saja agar kulit bibir terlihat lebih lembab.
6. Plilih Merek Lip Gloss Susuai Karakteristik Kulit
Selain memperhatikan intensitas pemberian lip gloss, ternyata pemilihan lip gloss juga sangat penting. Sebisa mungkin pakailah lip gliss yang sudah lama kamu pakai atau sesuai dengan karakeristik kulit kamu, sehingga ketika digunakan dalam jangka waktu yang panjang tidak akan memberikan efek buruk kepada kulit bibir.
7. Terapkan Lipstik Secara Berkala
Dari tips terakhir ini memiliki maksud dalam menggunakan lipstik sebaiknya hanya dalam beberapa waktu saja, jangan terlalu sering. Memakai lipstik pada saat acara tertentu sangat dianjurkan tetapi jika sedang bersantai di rumah maka tidak perlu mengaplikasikan lipstik.
Bentuk bibir tipis memang banyak memberikan keuntungan, tetapi ada juga beberapa wanita merasakan kurang memuaskan dengan bentuk bibir mereka. Selama ini mereka menggunakan perawatan sederhana untuk bisa memaksimalkan tampilan bibir dengan menggunakan produk kecantikan ataupun perawatan salon.
Mungkin selama ini kamu juga mengalami hal yang sama dimana kondisi bibir kamu sering mengalami kering atau pecah-pecah sehingga mengganggu tampilan bibir luar. Bagi wanita, bibir menjadi satu bagian paling penting untuk mendapatkan tampilan lebih menarik mereka bisa menambahkan beberapa warna mencolok. Bibir tipis ternyata lebih leluasa dalam mengembangkan kreatifitas penampilannya, namun jangan sampai pemilihan warna lisptiknya terlalu mencolok atau berbeda dari warna kulit sehingga bisa berakibat kurang maksimal dalam menampilkan warna.
Sebenarnya tidak terlalu sulit untuk memberikan tampilan menarik dari bibir tipis, namun dalam prakteknya seringkali para wanita salah mengkombinasikan tampilan bibir bersama dengan tampilan busana. Jadi mereka lebih cenderung memilih warna merah merona atau pink yang lebih umum digunakan wanita. Jika kamu sudah memahami bagaimana cara membuat tampilan bibir tipis lebih apik, cobalah mengkreasikannya bersama dengan pakaian.