Info Dokter

Melakukan Perawatan Gigi dan Mulut Secara Sehat

Melakukan Perawatan Gigi dan Mulut Secara Sehat Perawatan Gigi dan Mulut –Anda tentu akan lebih senang apabila melihat seseorang yang lebih banyak tersenyum dibandingkan dengan mereka yang suka menunjukan raut wajah muram. Senyuman merupakan salah satu hal yang membuat seseorang bertambah manis dan mudah untuk didekati. Ketika seseorang tersebut tersenyum maka bagian yang akan tampak terlihat adalah bagian gigi dan untuk itu maka sangat penting untuk menjaga keindahan dan kesehatan gigi kita saat ini. Hal tersebut agar gigi kita terlihat putih dan bersih sepanjang hari. Selain itu pula untuk merawat gigi janganlah terlupa untuk menjaga pula kesehatan mulut dan lidah. Sehingga kali ini kita akan membahas perlunya untuk mengetahui cara melakukan perawatan gigi dan mulut.

Merawat gigi yang sehat dapat dilakukan dengan melakukan beberapa hal berikut ini :

Pilihlah Dental Floss Serta Hindari Untuk Menggunakan Tusuk Gigi

Setelah anda selesai menikmati makanan, maka biasanya ada sebagian dari makanan yang tertinggal di celah-celah gigi. Dalam keadaan seperti itu maka akan sangat mengganggu apabila dibiarkan terlalu lama bahkan dapat merusak gigi anda. Untuk itulah sebaiknya anda untuk mengeluarkannya dengan menggunakan dental floss (benang gigi) dibandingkan dengan menggunakan tusuk gigi. Dental floss diketahui akan mampu untuk meminimalisir terjadinya gesekan dan juga benturan pada gigi maupun gusi, sehingga dapat membuat gusi anda berdarah.

Menyikat Gigi Secara Benar

Lalu bagaimanakan teknik menyikat gigi secara benar

  • Sikatlah gigi anda dengan tekanan ringan. Menekan terlalu keras di bagian gigi justru dapat membuat gigi anda rusak. Gusi akan lebih mudah untuk berdarah serta sensitif terserang infeksi. Karena permasalahan pada gusi tersebut maka dapat menjadikan gigi anda tidak sempurna untuk menyangganya diakibatkan kerusakan.
  • Arahkan sikat gigi anda dengan benar. Arah menyikat gigi tersebut ke arah vertikal satu arah daripada pangkal ujung gigi anda. Tujuannya adalah agar sisa makanan yang berada di sela gigi tersebut dapat tersapu secara menyeluruh tanpa harus menimbulkan dampak mengikis gusi anda. Arah sikatan untuk gigi graham tersebut adalah sikatan pada permukaan kunyah menggunakan gerakan ke kanan serta ke kiri seperti menyapu ataupun gerakan menyikat.
  • Durasi waktu sikat gigi di anjurkan berkisar antara 2 hingga 3 menit saja. Jika terlalu cepat dapat menyebabkan kurang bersih, namun apabila terlalu lama justru akan merusak gigi anda.
  • Gunakanlah sikat gigi yang berbeulu lembut dan tipis.
  • Pilihlah sikat gigi yang menggunakan kepala sikat gigi kecil. Ukuran untuk kepala sikat gigi yang sesuai dengan rahang yang anda miliki akan mampu membantu untuk membersihkan gigi anda karena lebih mudah untuk menjangkau gigi anda yang paling dalam.

Itulah beberapa cara perawatan gigi dan mulut agar lebih sehat serta indah. Selamat mencoba.

0
0%
like
0
0%
love
1
100%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

Melakukan Perawatan Gigi dan Mulut Secara Sehat
To Top