Herbal Alami

Sudah Kenal dengan Mullein? Ini Manfaat Mullein untuk Tubuh Anda

Manfaat Mullein untuk Tubuh Anda

Mullein merupakan salah satu tanaman herbal yang termasuk dalam genus Verbascum. Tanaman herbal ini khas dari kawasan Eurasia. Tanaman Mullein akan tumbuh tinggi hingga satu meter lebih dengan bagian batang yang lebih besar. Pada bagian daun terdapat bulu halus berwarna hijau kekuningan, kemudian mengeluarkan bunga kuning pucat pad bagian tengah tanaman. Semua bagian bunga memang seperti tidak tumbuh teratur tapi sebenarnya sangat indah. Mullein kemudian mulai dikenal sebagai tanaman obat dan kemudian diproduksi dalam bentuk daun atau bunga kering seperti teh. Kandungan utama dalam mullein sangat banyak seperti glikosida, protein, minyak, lemak, karbohidrat, saponin, terpenoid, flavonoid, dan tanin. Semua bagian tanaman mullein mengandung lendir yang berfungsi sebagai zat pelindung. Dibawah ini merupakan bukti tentang manfaat mullein untuk tubuh Anda.

Sponsor : cream perawatan wajah

  1. Membantu merawat bursitis

Bursitis merupakan sebuah peradangan yang terjadi pada bagian bursae yang biasanya terletak pada bagian bawah siku, pinggul dan bahu. Sebuah kantung kecil akan terbentuk pada bagian ini akibat peradangan sehingga ada cairan yang tiba-tiba terbentuk dibagian bawah tulang atau tendon. Mullein bisa membantu perawatan kondisi ini dengan sangat cepat. Pertama Anda bisa minum mullein yang sudah dikeringkan menjadi teh. Kemudian Anda juga bisa merebus mullein dengan air hingga menjadi hangat. Lalu kompres bagian bursitis dengan handuk yang sudah direndam dengan air mullein ini.

Manfaat Mullein untuk Tubuh Anda

  1. Membantu perawatan penyakit pernafasan

Sebenarnya sudah sejak lama teh yang diolah dari tanaman mullein digunakan untuk menyembuhkan penyakit pernafasan. Beberapa penyakit yang sudah terbukti bisa disembuhkan dengan teh mullein adalah seperti suara serak, batuk dan radang amandel. Daun ini mengandung bahan antioksidan yang sangat kuat dan bisa bekerja untuk membersihkan semua lendir pada saluran pernafasan. Mullein bahkan sudah terbukti bisa membantu mengatasi penumpukan lendir di bagian paru-paru seperti yang terjadi pada perokok. Namun penggunaan mullein harus aktif dan rutin.

Manfaat Mullein untuk Tubuh Anda2

  1. Membantu menyembuhkan telinga

Mullein juga sering digunakan untuk menyembuhkan beberapa infeksi yang sering terjadi pada bagian dalam dan luar telinga. Mullein bisa membantu membuat sistem pendengaran menjadi lebih aktif dan merawat infeksi dengan cepat. Perawatan infeksi telinga dengan menggunakan mullein harus dipilih dari ekstrak mullein yang sudah diolah menjadi minyak. Kemudian penerapan pada bagian dalam telinga tidak diperbolehkan. Anda cukup membuat kapas yang direndam dengan mullein kemudian peras dan gunakan kapasnya untuk bagian luar telinga.

Manfaat Mullein untuk Tubuh Anda2

  1. Bisa membantu membasmi pertumbuhan bakteri

Beberapa orang juga sangat mudah sakit akibat infeksi dari bakteri. Ternyata mullein juga sangat baik untuk menyembuhkan infeksi akibat bakteri. Dalam sebuah pengujian ditemukan fakta jika mullein sangat baik untuk melawan beberapa bakteri seperti Staphylococcus aureus, Klebsiella pneumoniae, dan Escherichia colli. Jadi mullein baik yang sudah diolah menjadi teh atau minyak sangat baik untuk mengatasi berbagai keluhan penyakit akibat bakteri.

Mullein dalam bentuk minyak atau teh bisa membantu merawat beberapa penyakit dengan baik. Namun memang sulit untuk menemukan mullein yang asli, sehingga Anda harus waspada ketika ingin membeli teh atau minyak mullein. Pastikan Anda membeli yang asli sehingga tidak terkena efek samping.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top