Tubuh kita memerlukan banyak asupan gizi. Mengacu pada empat sehat lima sempurna, asupan gizi yang seimbang mengandung karbohidrat, protein, vitamin, mineral, dan lemak. Vitamin adalah salah satu asupan gizi yang harus dipenuhi oleh manusia. Keberadaan vitamin pada tubuh sangat menentukan normal tidaknya tubuh, sehingga harus masuk ke dalam tubuh sudah dalam bentuk jadi dari bahan makanan. Kesehatan adalah hal yang utama dalam hidup ini. Karena itu menjaganya dengan asupan makanan yang sehat adalah suatu keharusan.
Ada banyak jenis vitamin. Namun, masih banyak yang belum memahami kegunaan vitamin untuk tubuh. Mengetahui manfaat vitamin pada tubuh dapat membantu penanganan ketika ada yang sedang terserang gangguan penyakit. Misal, sedang mengalami sariawan. Kita sudah tahu bahwa vitamin yang dapat mengobati sariawan ialah vitamin C.
Artikel kali ini akan membahas jenis-jenis vitamin dan manfaatnya bagi tubuh. Apa saja vitamin itu? Cek penjelasannya di bawah ini.
Sponsor: cream perawatan wajah
a. Vitamin A
Vitamin A tersebut bermanfaat sebagai penjaga penglihatan mata, mempertahankan kesehatan kulit anda, dan juga akan membantu proses pertumbuhan tubuh. makanan yang mengandung vitamin A ialah susu, minyak ikan, telur, sayuran hijau, buah-buahan yang berwarna kuning dan merah. Sayuran dan buah-buahan yang mengandung vitamin A yakni apel, tomat, dan wortel.
Sehingga bagi anda yang sedang bermasalah pada mata, atau ingin menjaga kesehatan mata, konsumsi makanan vitamin A.
b. Vitamin D
Vitamin D ini berfungsi guna pertumbuhan dan pemeliharaan kesehatan tulang dan gigi. Juga mengaktifkan penyerapan kalsium dan fosfor. Itu mengapa bagi yang sedang mengalami patah tulang, disarankan banyak konsumsi vitamin D. Makanan yang banyak mengandung vitamin D adalah hati, susu, minyak ikan, dan kuning telur.
Selain itu dengan berjemur di bawah sinar matahari—tidak lebih dari jam 10 pagi—bisa menyuplai kebutuhan vitamin D.
c. Vitamin E.
Vitamin E ini berguna untuk kesehatan kulit manusia. Manfaatnya dapat menjaga kehalusan, kelembaban, dan keremajaan kulit. Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin E adalah kecambah (biji-bijian yang sedang tumbuh),hati, lemak,mentega,susu,telur,sayuran.
d. Vitamin K
Vitamin K bermanfaat pada proses pembekuan darah. Sebab vitamin ini mempengaruhi pembentukan prothrombine di dalam hati. Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin K yakni hati, kuning telur, daging,minyak kedele, dan sayuran hijau.
e. Vitamin C.
Vitamin C dapat bermanfaat untuk mencegah infeksi memperkuat dinding pembuluh darah, mempercepat penyembuhan luka/patah tulang. Vitamin C pun dikenal dapat mencegah dan mengobati sariawan. Serta sebagai antioksidan dalam tubuh.
Sifat vitamin C yang perlu diperhatikan adalah mudah larut dalam air dan mudah rusak dengan pemanasan. Vitamin C ini banyak terdapat dalam sayur-sayuran dan buah-buahan yang segar, seperti lemon, jeruk nipis, dan cabai.
f. Vitamin B 1
Vitamin B 1 atau yang biasa dikenal Tiamin berfungsi guna pertumbuhan, memelihara nafsu makan, membantu dalam proses metabolisme karbohidrat, memperbaiki fungsi saluran pencernaan makanan, memelihara jaringan syaraf dan mengatur air dalam jaringan tubuh,. Tiamin dikenal pula sebagai “vitamin semangat” sebab jika terjadi kekurangan akan menimbulkan penurunan kegiatan syaraf.
Makanan yang banyak mengandung tiamin atau vitamin B1 adalah daging, biji-bijan, kacang-kacangan, padi-padian.
g. Vitamin B 2
Vitamin B 2 berperan membantu sel dalam pemakaian zat asam, membuat kulit sehat dan halus terutama sekitar mulut dan hidung. Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin B 2 adalah keju, telur, daging, hati, sayur-sayuran, kacang-kacangan, dan susu.
h. Vitamin B 3
Vitamin B 3 atau Niasin memiliki manfaat menjaga kesehatan kulit membantu proses pertumbuhan, menjaga fungsi syaraf dan percernaan,
Niasin B 3 juga dikenal sebagai pencegah penyakit pelagra. Penyakit pellagra sering ditemui diberbagai daerah di Eropa. Niasin merupakan asam yang mengandung nitrogen. Sementara niasianamid adalah garam dari asam ini. Niasin larut dalam air, merupakan senyawa yang sangat stabil terhadap panas
Bahan makanan yang benyak mengandung niasin adalah hati, daging, padi-padian, biji-bijian, kacang-kacangan.
i. Vitamin B 6
Piridoksin berfungsi mencegah kurang darah, membantu proses metabolisme, serta menjaga pemeliharaan jaringan syaraf dan pencernaan serta biokimia tubuh. Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin B 6 adalah daging telur, sayuran hijau, kacang-kacangan, padi-padian.
j. Biotin
Vitamin ini merupakan salah satu anggota kelompok vitamin B komplek, terdapat dalam berbagai bahan makanan. Vitamin ini dapat disintesa oleh bakteri pada usus manusia. Biotin ini berfungsi sebagai metabolisme sebagai faktor pembantu bagi proses karboksilasi enzim. Bahan makanan yang banyak mengandung biotin adalah hati, ragi, daging, kedele, bekatul, kuning telur,juga terdapat dalam bentuk bebas pada buah-buahan dan sayur-sayuran.
k. Asam Folat
Asam folat dibutuhkan untuk proses metabolisme tubuh dan pembantukan sel-sel darah merah yang baru, sehingga bisa digunakan untuk mengobati anemia. Bahan makanan yang banyak mengandung asam folat adalah sayur-sayuran, hati, ginjal, padi-padian, biji-bijian berlemak dan kacang tanah.
l. Vitamin B 12
Seperti halnya dengan vitamin B 6, vitamin B 12 atau Sianokobalamin pun berperan dalam proses pembentukan darah merah pada penyembuhan penderita anemia.
Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin B 12 adalah hati, ginjal, daging, sedangkan susu hanya mengandung vitamin tersebut dalam jumlah yang sedikit.